SUKABUMIUPDATE.com - Hari Ibu selalu diperingati pada 22 Desember, dalam merayakannya terdapat banyak hal yang bisa dilakukan seperti memberi kue ataupun hadiah kado kepada ibu.
Tetapi mungkin itu semua belum cukup untuk menghangatkan hatinya, bagaimana kalau lengkapi ketulusan Anda mengucapkan terima kasih dengan menyanyikan lagu bertemu ibu karya musisi Indonesia dan internasional? Mana yang Anda suka, pilih saja dari daftar di bawah ini.
Dilansir dari Suara.com, berikut Lagu bertema Ibu karya musisi Indonesia dan Internasional
1. Potret – Bunda
Sebuah lagu bertemu ibu karya musisi Indonesia berjudul "Bunda" ini dirilis tahun 1997 oleh sebuah grup band bernama Potret. Vokalisnya, Melly Goeslaw menyanyikan lagu ini dengan penuh penghayatan sebagaimana liriknya yang juga membicarakan tentang ibu, yang penuh cinta kasih.
Baca Juga: Sejarah Hari Ibu 22 Desember Diawali oleh Gerakan Perempuan Demi Kemerdekaan RI
Lagu ini dirilis dalam album "Potret II" bersama dengan lagu-lagu lain yaitu "Tapi Tak Mungkin" dan "Salah".
2. Raisa- Lagu untukmu
Sebuah lagu yang dinyanyikan oleh penyanyi solo "Raisa" menggambarkan tentang kerinduan seorang anak kepada ibunya. Rasanya lagu ini juga cocok untuk dinyanyikan di depan ibu pada hari Ibu.
3. Ari Lasso - Selamat Jalan Mama
Anda pun bisa membawakan lagu berjudul "Selamat jalan Mama' jika sedang rindu pada ibu. Lagu bertema ibu ini dirilis oleh Ari Lasso dalam album berjudul "Sendiri dulu".
Baca Juga: Diperingati 22 Desember, Sejarah Hari Ibu hingga Penetapan Dekrit Presiden
Salah satu judul yang tersemat adalah lagu "Selamat jalan Mama", sebuah lagu yang ia dedikasikan untuk mengenang mendiang ibunya. Lagunya agak sedih, jadi hanya cocok untuk dinyanyikan oleh Anda yang sudah kehilangan ibu dan ingin mengenangnya di hari Ibu.
4. Iwan Fals - Ibu
Lagu dari musisi Indonesia bertema ibu berikutnya adalah dari penyanyi legendaris Iwan Fals berjudul "Ibu". Dalam lagu ini, Iwan Fals menceritakan perjuangan ibu yang tak pernah kenal lelah dan tak pernah mengeluh. Lagu ini cocok untuk dinyanyikan untuk melengkapi rasa terima kasih kita kepada ibu yang sudah berjuang membesarkan kita.
Baca Juga: 20 Link Twibbon Untuk Rayakan Hari Ibu 2022, Lengkap dengan Cara Pakainya
5. Taylor Swift - The Best Day
Taylor tidak hanya menulis penghormatan yang menyentuh ini kepada ibunya, dia mengisi video musik dengan video rumahan yang menggemaskan dari keduanya bersama-sama selama bertahun-tahun.
Lagu bertema tentang ibu dari musisi internasional ini semestinya cocok menjadi pelengkap untuk merayakan hari ibu atau sekedar untuk mengenang kebersamaan dengan ibu di hari-hari biasa.
6. Celine Dion - Because you love me
Celine juga menyanyikan lagu bertema ibu. Dalam lagu ini, Celine menceritakan dirinya sebagai seorang anak yang kuat menjalani hari-harinya karena mendapatkan kekuatan cinta dan dukungan dari sang ibu.
7. Beyonce - Blue
Sebagai ibu baru, Beyoncé mendedikasikan lagu ini untuk putrinya, Blue Ivy, sebagai cara untuk mengekspresikan cinta ke dalam lirik lagunya. Ia juga memasukkan bayi perempuannya ke dalam video musik dan merekam tawanya untuk sentuhan pribadi. Lagu bertema kasih sayang ibu kepada anak ini menunjukkan betapa ibu selalu peduli pada anaknya.
8. Josh Groban - You Raise Me Up
Semua orang mungkin sudah sering mendengar suara falsetto Josh Groban dalam menyanyikan lirik menyentak bertema tentang ibu ini. Jika lagu ini dinyanyikan sepuluh tahun lagi pun, masih akan tetap relevan untuk mengiringi rasa terima kasih kita kepada ibu yang membesarkan kita.
Baca Juga: Rekomendasi 21 Kado Hari Ibu yang Unik, Berkesan dan Bermanfaat
9. JHope - Mama
Musisi yang namanya jadi populer bersama grub band BTS ini merilis lagu solo berjudul "Mama". Penyanyi asal Korea Selatan yang punya nama asli Kim Hoseok ini menyanyikan lagu ini dengan tujuan untuk mengucapkan terima kasih karena mamanya mendukung impianya menjadi idol.
10. Kim Sejeong - Flower Road
Penyanyi dan pemeran drama Korea Selatan Kim Sejeong juga merilis lagu bertema ibu dengan judul "Flower Road". Kim Sejeong semakin sukses, tidak hanya dalam menyanyi tapi juga berakting. Semua itu berkat ibunya yang berjuang membesarkannya meskipun keadaan ekonomi mereka sulit.
Sejeong tidak pernah menyerah. Lagu "Flower Road" ia dedikasikan untuk ibunya secara khusus dan juga kepada para ibu yang sudah berjuang untuk membesarkan putra dan putri mereka dalam keadaan apapun.
Baca Juga: 60 Ucapan Selamat Hari Ibu 2022 untuk Sampaikan Cinta, Kasih dan Terima Kasih
Demikian itu rekomendasi 10 lagu bertema ibu karya musisi Indonesia dan internasional. Adakah yang Anda sukai?
Sumber: Suara.com (Mutaya Saroh)