4 Band Metal Sukabumi, Ada yang Aktif Hingga Sekarang Suguhkan Musik Berisik

Rabu 12 Oktober 2022, 17:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Banyak musisi-musisi keren yang berasal dari Sukabumi dengan berbagai genre musik salah satunya metal. Ya, musik-musik yang keras berhasil memberi warna tersendiri di dunia permusikan Sukabumi.

Mungkin masih banyak yang belum mengetahui para musisi musik keras asal Sukabumi ini karena memang genre musik tersebut hanya dinikmati kebanyakan oleh para kaum muda.

Agar kamu lebih kenal dengan band metal Sukabumi, berikut kami rangkum beberapa diantaranya.

1. Angel Of Death

photoAngel Of Death - (Instagram angelofdeath_official)</span

Angel Of Death (AOD) jadi salah satu pentolan band metal Sukabumi. Para pecinta musik keras pasti sudah tidak asing dengan band satu ini. Dibentuk tahun 1999 AOD masih bertahan hingga sekarang.

Band yang mengusung genre Progressive Death/Black Metal ini

beranggotakan Faizal (Vocal/Gitar), Okky (Gitar), Adji (Drum), Denny (Bass). Mereka telah menelurkan banyak karya seperti single Dimensi Logika, Menentang Surga hingga Simfoni Pesakitan.

2. INHUMANITY

photoINHUMANITY - (Instagram inhumanityofficial)</span

INHUMANITY jadi salah satu band yang menyuguhkan musik berisik asal Sukabumi selanjutnya.

Dibentuk 30 Desember 2001 di Sukabumi. Band ini masih aktif hingga sekarang dan konsisten berkiprah di skena musik metal Indonesia.

Mengutip dari dapurmusic.com, INHUMANITY telah memiliki dua buah album penuh yang bertajuk Nusa Darah dirilis pada 2013 dan Kultivasi Verbal yang rilis pada 2019.

Kini INHUMANITY diperkuat oleh Samsu Surahman (Vokal), Riky Aprian (Bass), Fikka Ahmad Subagja (Vokal), Whisnu Whardana (Gitar) dan Agung Gunawan (Drum).

Baca Juga :

Inilah 4 Band Asal Sukabumi, Dari yang Legendaris Hingga Saat Ini

3. Griffith

photoGriffith - (via djarumcoklat.com)</span

Griffith berdiri pada 2017 dan menjadi salah satu band metal Sukabumi yang turut meramaikan skena musik berisik.

Diperkuat oleh Firman (Vocal), Doni (Gitar), Agung (Gitar), Dimas (Bass) dan Bayu (Drums).

Mengutip laman djarumcoklat.com, band ini berdiri secara tidak sengaja bermula dari mencoba mic baru untuk rekaman, Doni yang memiliki beberapa materi mengajak Firman untuk mengisi materi tersebut.

Setelah jadi mereka lalu mengajak personil lain yakni Agung, Bayu dan Dimas untuk bergabung mengisi line up band.

Di tahun 2019 Griffith akhirnya merilis debut album pertamanya yang diberi title contradiction.

4. SHOCKPROOF

photoSHOCKPROOF - (Instagram/@shockproof1.si)</span

SHOCKPROOF jadi band yang ikut meramaikan skena musik keras Sukabumi.

Dibentuk awal tahun 2017 oleh dua kakak beradik Oples (vocal) dan Dzay (guitar) dan mengajak Bohem (Vocal), Purnomo (Drumm) dan Kople Filth (Bass).

Dilansir dari musikeras.com, SHOCKPROOF terpengaruh band-band nu Metal seperti Rage Against The Machine, Hed(pe), Slipknot, Korn hingga Limp Bizkit.

Baca Juga :

Lirik Lagu Takdir dari Penyanyi Sukabumi Aden Anb, Dijamin Bikin Galau

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa