Inilah 4 Band Asal Sukabumi, Dari yang Legendaris Hingga Saat Ini

Selasa 11 Oktober 2022, 18:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sukabumi tak hanya terkenal dengan tempat wisata dan kulinernya saja, ternyata banyak juga musisi dan band-band terkenal yang berasal dari Sukabumi.

Mungkin dari kalian masih belum tahu jika Sukabumi memiliki band-band yang cukup terkenal dengan kualitas musik yang tak kalah bagus dengan daerah lainnya.

Berikut kami telah mengutip dari berbagai sumber, 4 band asal sukabumi yang sudah terkenal di dunia musik Indonesia.

1. Biru Langit

photoBiru Langit - (Sukabumi tak hanya terkenal dengan tempat wis)</span

Biru Langit merupakan grup band legendaris yang populer di era 1980-an, dan telah dikenal luas di dunia musik tanah air. Dibentuk oleh musisi Nuris Iskandar, Band asal Sukabumi, Jawa Barat, itu mengusung genre pop.

Sentuhan nuansa musik yang berbeda, membuat nama Biru Langit cepat harum hingga menyaingi band-band besar Indonesia lainnya pada masanya. Grup band ini pada masa jayanya menciptakan banyak album populer.

Seperti Album Segelas Anggur, Ujung Hari, Agenda 21, Kala Sunset, Hari itu Dalam Sejarah, Luka dan Lingkaran Kabut Sepi, dengan label rekaman Ria Cipta Abadi dan Billboard Indonesia.

Setelah sang musisi Nuris Iskandar meninggal dunia pada Mei 2011, nama Biru Langit sudah tak terdengar lagi. Meskipun begitu, karya dan lagu dari band Biru Langit tetap melekat di hati para kolektor kaset Indonesia.

2. Melodi Band

photoMelodi Band - (Facebook/Melodi Band)</span

Dibentuk pada tahun 2015, Melodi Band beranggotakan 3 anak muda asal Sukabumi yaitu Alie (Vokalis), One (Gitaris) dan Ully (Bass dan pencipta lagu). Band itu sendiri dibentuk oleh Ali dan Ully.

Pada Agustus 2015, single pertama mereka berhasil dirilis dengan judul “Tetap Aku Cinta Kamu”. Lagu tersebut merupakan langkah awal perjalanan karir Melodi Band dikenal pecinta musik tanah air.

Kemudian single ke 2 berjudul “Kangen Kamu Rindu Kamu” berhasil dirilis pada tahun 2017. Lagu itu mengisahkan pasangan kekasih yang menjalin hubungan secara jarak jauh.

Baca Juga :

3. Goliath Band

photoGoliath Band - (Instagram/@goliathband_)</span

Goliath adalah band asal Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi yang lahir pada tahun 2001. Mengusung genre pop, band ini beranggotakan 6 personil yaitu Ary (vokal), Dara (gitar), Rizal (lead gitar), Izwa (Bass), Ardy (keyboard), dan Gie (drum).

Single pertama dari album Goliath yang dirilis pada 2009, berhasil membuat lagu tersebut dikenal oleh kalangan masyarakat pecinta musik. Seperti lagu “Masih di Sini Masih Denganmu”, dan “Cinta Monyet” single keduanya.

Sampai saat ini band Goliath telah mengeluarkan tiga album yaitu Goliath (2009), TBA (2013) dan Baper (2016). Lewat album Baper dan single berjudul “Baper”, Goliath kembali hadir setelah sebelumnya vakum selama tiga tahun.

Baca Juga :

4. Vagetoz

photoVagetoz - (YouTube Vagetoz Official)</span

Lahir di daerah Cisaat, Kabupaten Sukabumi, pada 12 Mei 1999. Grup band Vagetoz mengusung genre rock alternatif dengan anggota terdiri dari Teguh Permana (Vokal), Acep Gunawan (Gitar), Irman/Nuki (Gitar), Budi/Eboth (Bass) dan Rudi (Drum). 

Vagetoz merilis album perdananya berjudul Sesuatu Yang Beda pada tahun 2007. Dalam album tersebut terdapat lagu “Saat Kau Pergi” yang menjadi andalannya setiap manggung.

Hingga kini Vagetoz masih terus aktif manggung dan menjadi salah satu dari sekian banyak grup band Indonesia yang eksis berkarir sampai 20 tahun. Sempat dikira bubar karena sudah lama tidak tampil di televisi.

Vagetoz akhirnya muncul dengan single terbarunya yang berjudul “Akhirnya Kita Berpisah” pada tahun 2020. Bertahan selama 20 tahun dengan anggota yang sama, membuat band Vagetoz sudah seperti keluarga.

Baca Juga :

Sepatu Rusak saat Manggung, Teguh Vagetoz Tetap Semangat Lanjutkan Lagu

Writer: Ikbal Juliansyah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa