SUKABUMIUPDATE.com - Saat mendengar nama Ariel Noah pasti langsung terlintas sosok musisi dengan paras tampan dan suara yang enak didengar.
Selain dikenal karena kemampuan bermusik serta hobi bermain game, Ariel Noah juga diketahui menjadi salah satu selebritis yang gemar mengoleksi kendaraan.
Melansir dari Suara.com, artis yang memiliki nama lengkap Nazril Irham ini bisa dibilang jarang mengumbar koleksi kendaraannya ke publik.
Berikut ini deretan koleksi kendaraan Ariel Noah yang menarik untuk diketahui.
1. Sport Car Lamborghini Aventador
Salah satu koleksi kendaraan milik Ariel Noah yaitu Lamborghini Aventador warna ungu gelap. Supercar ini dilengkapi fitur super canggih dan mesin V12 6,5 liter yang dapat menghasilkan tenaga hingga 690 hp.
Super car ini juga mampu melesat dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 2,9 detik. Adapun harganya ditaksir antara Rp 8-10 miliar.
2. CRV Turbo Prestige
Koleksi kendaraan berikutnya yang dimiliki Ariel Noah yaitu Honda CRV Turbo Prestige. Mobil SUV ini dilengkapi mesin 1500cc turbo, 4 silinder, dan tenaga 190HP. Mobil ini tampak begitu keren.
3. BMW G310 GS
Kendaraan roda dua koleksi dari Ariel Noah selanjutnya yaitu BMW G310 GS. Moge ini produk motor asal Jerman dengan model adventure.
Motor touring ini juga biasa digunakan oleh Ariel untuk touring bersama rekan klub motornya. Motor gede ini ditaksir memiliki harga mulai dari Rp 130 jutaan.
4. BMW R nine T
Kendaraan lainnya yang dimiliki vokalis bersuara emas ini yaitu BMW R nine T. Motor ini merupakan BMW series yang dimiliki Ariel. Ariel cukup sering menggunakan motor ini untuk touring.
5. BMW R18
Kecintaannya pada kendaraan roda dua membuat Ariel terus menambah koleksi motornya. Adapun koleksi motor lainnya yaitu BMW R18. Motor produk Jerman ini memiliki tampilan yang gagah dan sangat cocok dengan karakter Ariel.
6. Suzuki Shogun
Kendaraan koleksi Ariel lainnya yaitu Suzuki Shogun. Motor antik asal negeri Sakura ini merupakan motor legendaris dalam hidup Ariel karena sarat akan sejarah. Ariel juga pernah mengatakan bahwa Ia tidak akan menjual motor ini karena motor ini pemberian sang ayah (alm) saat masih kuliah.
Sumber: Suara.com/Ulil Azmi