Penjualan Motor Listrik di 2023 Masih Sepi Peminat, AISI Ungkap Alasannya

Kamis 18 Januari 2024, 17:15 WIB
Motor Listrik EM1 e - 
Penjualan motor listrik di Indonesia pada tahun 2023 masih jauh dari target yang ditetapkan oleh pemerintah. (Sumber : via evsinsider.in)

Motor Listrik EM1 e - Penjualan motor listrik di Indonesia pada tahun 2023 masih jauh dari target yang ditetapkan oleh pemerintah. (Sumber : via evsinsider.in)

SUKABUMIUPDATE.com - Penjualan motor listrik di Indonesia pada tahun 2023 masih jauh dari target pemerintah, yaitu 200.000 unit. Hingga akhir tahun 2023, penjualan unit motor listrik masih jauh dari yang diharapkan.

Pemerintah telah berupaya untuk mendorong penjualan motor listrik, antara lain dengan memberikan subsidi sebesar Rp7 juta per unit. Namun, upaya tersebut belum membuahkan hasil yang signifikan.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), dari 2017 hingga 2023, penjualan motor listrik hanya 54 ribu unit. Itu artinya, angka tersebut belum mampu memenuhi target dari pemerintah.

Baca Juga: 6 Manfaat Penggunaan Motor Listrik dalam Kehidupan Sehari-hari

Sekretaris Umum AISI, Hari Budianto mengatakan bahwa ada beberapa penyebab yang membuat minat masyarakat terhadap motor listrik masih rendah. Salah satunya, kata dia, terkait keraguan masyarakat untuk beralih ke kendaraan listrik.

"(Motor listrik) belum dipercaya masyarakat, karena jangkauannya juga masih terbatas hanya 60-100 km satu kali cas. Waktu charging juga lama dan harganya masih tinggi," kata dia di Jakarta pada Selasa, 16 Januari 2024, dihimpun via Tempo.co.

Lebih lanjut Hari menjelaskan bahwa beberapa hal tersebut yang membuat motor listrik masih belum kompetitif di pasar otomotif Indonesia. Maka dari itu, konsumen Tanah Air lebih memilih motor berbasis bahan bakar minyak atau bensin ketimbang sepeda motor listrik.

Baca Juga: 10 Ciri Seseorang Mengalami Tekanan Batin, Kamu Sedang Mengalaminya Juga?

"Kalau yang ICE (internal combustion engine) kan masih bisa dipakai ke mana saja asal ada pom bensin. Nah kalau yang EV ini harus didukung infrastruktur," ujar Hari.

Namun dia menyebut ada beberapa langkah yang bisa ditempuh pemerintah guna mengatasi masalah motor listrik yang masih sepi peminat. Menurut dia, standardisasi baterai motor listrik bisa menjadi salah satu solusinya.

"Bisa dengan standardisasi baterai, saat ini banyak desain pack baterai di pasar dan membutuhkan waktu untuk konsolidasi," tutup dia.

Baca Juga: 9 Tanda Anak Akan Tumbuh Menjadi Pribadi Introvert, Yuk Bunda Kenali

Sumber: Tempo.co

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)