Power Steering Mobil Terasa Berat? Begini Cara Mengatasinya

Jumat 17 Desember 2021, 18:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Power steering pada mobil berfungsi untuk meringankan beban pengemudi ketika membelokkan kendaraan sehingga pengemudi tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga saat memutar roda kemudi.

Dalam keadaan normal, roda kemudi seharusnya terasa ringan saat diputar.

Namun, beberapa orang mungkin pernah mengalami saat power steering mobil mereka tiba-tiba terasa berat saat kemudi digunakan berbelok.

Hal ini bisa disebabkan beberapa hal seperti kurangnya pelumas power steering, tekanan angin ban kurang dan sebagainya.

Hal tersebut akan menyebabkan perasaan tidak nyaman saat mengemudi, bahkan pada beberapa situasi hal tersebut dapat menyebabkan kecelakaan.

Baca Juga :

Jadi, power steering terasa berat tidak boleh kamu anggap remeh karena akan berperan dalam keselamatan saat berkendara.

Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi power steering terasa berat. Berikut beberapa penyebab dan cara mengatasi power steering terasa berat.

1. Cairan Power Steering Kurang

photo(Ilustrasi) Tabung cairan power steering - (via autoguru.com.au)</span

Power steering menggunakan cairan untuk menciptakan tekanan pada roda agar dapat berubah arah.

Terkadang volume cairan tersebut dapat berkurang dengan sendirinya sehingga jumlah gaya yang dihasilkan untuk memutar roda depan akan turun .

Saat ini terjadi, roda kemudi akan terasa berat dan power steering tidak banyak membantu pengemudi saat berkendara.

Hal ini akan menyebabkan kamu mengeluarkan banyak tenaga hanya untuk membelokan mobil yang kamu kendarai.

Solusi untuk masalah ini yaitu segera isi kembali agar volume cairan power steering normal kembali.

Cairan ini bisa kamu temukan di dalam tabung, biasanya terletak di dekat silinder reservoir dekat salah satu ujung power steering belt. 

2. Power Steering Belt Rusak

photo(Ilusrasi) Belt power steering - (via carbibles.com)</span

Power steering pada mobil juga dilengkapi oleh sabuk agar dapat bekerja dengan baik. Belt atau sabuk ini berfungsi untuk memulai dan menghentikan putaran.

Setiap sabuk pada kendaraan merupakan komponen yang paling rentan mengalami masalah seperti longgar atau bahkan putus.

Jika power steering belt rusak, maka sistem power steering tidak dapat dioperasikan sehingga roda kemudi akan terasa berat saat diputar.

Untuk mengatasi hal ini, kamu harus rutin mengecek kondisi belt dan saat kondisinya sudah aus atau terdapat banyak retakan pada permukaan belt, segera ganti belt tersebut dengan yang baru.

3. Rack Kemudi Rusak

photo(Ilustrasi) Rack power steering - (via machter.com.au)</span

Rack kemudi merupakan komponen utama pada sistem kemudi sebuah mobil. Rack kemudi ini akan mengalami kerusakan seiring penggunaan.

Saat ini terjadi, kemudi akan sulit untuk diputar sehingga kendaraan sulit untuk berubah arah.

Namun, terkadang masalah ini akan hilang dengan sendirinya apabila mobil dihidupkan  karena kondisi mobil akan semakin hangat saat digunakan dan menyebabkan rack menjadi panas.

Selain itu saat mobil telah dihidupkan, cairan power steering juga akan semakin merata akan menyebabkan sistem ini bekerja dengan mudah.

Tapi, sebaiknya jika kondisi ini kamu alami, segera periksakan ke bengkel untuk segera ditangani. 

Power steering akan membantu pengemudi memutar roda depan, karena saat memutar atau membelokan roda depan membutuhkan tenaga lumayan besar apalagi saat mobil dalam keadaan berhenti.

4. Tekanan Angin Ban Rendah

photo(Ilustrasi) Memeriksa tekanan angin ban - (Pexels.com Andrea Piacquadio)</span

Tekanan angin ban rendah juga menjadi salah satu penyebab power steering terasa berat, terutama jika tekanan angin ban rendah ini terjadi pada ban depan.

Jadi, masalah power steering tidak selalu disebabkan oleh masalah yang terjadi pada komponen sistem tersebut.

Untuk itu, penting kamu lakukan untuk mengecek kondisi ban mobil sebelum mulai berkendara.

Kondisi ban kekurangan tekanan angin ini selain dapat menyebabkan power steering berat juga dapat merusak bagian kaki-kaki kendaraan seperti suspensi dan velg.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Bola19 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi Persik Kediri vs PSS Sleman di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Persik Kediri vs PSS Sleman akan berlangsung diStadion Brawijaya, Kota Kediri, Minggu, 19 Januari 2025 mulai pukul 15.30 WIB.
Prediksi Persik Kediri Vs PSS Sleman di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain. Foto: Vidio
Sukabumi19 Januari 2025, 11:31 WIB

Bikin Parno: Simpang Cikondang Kota Sukabumi Jadi Arena Perang Geng Gong, Sempat Ada Suara Ledakan!

Dua kelompok yang berperang dengan berbagai senjata tajam ini saling berhadapan, saling sabet dan kejar. Belum diketahui apakah ada yang terluka dari perang antar geng tersebut.
Perang sajam antar geng di simpang cikodang kota sukabumi, Minggu subuh (Sumber: dok warga)
Sehat19 Januari 2025, 11:00 WIB

MCU Calon ASN: Ini 7 Tips Sebelum Tes Medical Check Up CPNS/PPPK

MCU Calon ASN: Pastikan tidur cukup sekitar 7-8 jam setiap malam sebelum Tes Medical Check Up.
Ilustrasi. X Ray. MCU Calon ASN: Ini Tips Sebelum Tes Medical Check Up CPNS/PPPK (Sumber : Pexels/MaxMishin)
Inspirasi19 Januari 2025, 10:53 WIB

Sekolah Perempuan, DP3A Sukabumi: Pemberdayaan untuk Keluarga Berkualitas

Tahun 2024 ini, Pemerintah Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak atau DP3A meraih penghargaan dari Gubernur Jawa Barat untuk program sekolah perempuan.
Salah satu kegiatan perempuan desa Cicareuh Cikidang, peraih penghargaan P2WKSS dan sekolah perempuan jabar 2024 (Sumber: dok DP3A)
Bola19 Januari 2025, 10:00 WIB

Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League

Mulai dari laga-laga Premier League, Serie A, La Liga, hingga BRI Liga 1, berikut rangkuman Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025.
Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League. Foto: Streaming Aplikasi Vidio
Mobil19 Januari 2025, 09:12 WIB

Travel Gelap Menjamur, Operasi Penertiban Angkutan Liar di Sukabumi

mendorong masyarakat yang ingin menggunakan kendaraan pribadi sebagai sarana usaha agar melengkapinya dengan badan hukum, seperti koperasi atau bentuk legalitas lainnya
Operasi penertiban angkutan liar, travel atau taksi gelap di Kabupaten Sukabumi (Sumber: su/ibnu)
Sehat19 Januari 2025, 09:00 WIB

Cara Efektif Mengatasi Alergi, dr. Zaidul Akbar Ungkap dengan Membersihkan Usus

dr. Zaidul Akbar memberikan cara untuk mengatasi alergi dengan membersihkan usus.
dr. Zaidul Akbar memberikan cara untuk mengatasi alergi dengan membersihkan usus. (Sumber : Youtube/@dr.Zaidul Akbar Official)
Life19 Januari 2025, 08:00 WIB

7 Ciri Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus dan Cara Menghadapinya

Berikut Sederet Ciri Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus dan Cara Menghadapinya.
Ilustrasi. Cara Menghadapi Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus. (Sumber : Freepik/@yanalya)
Food & Travel19 Januari 2025, 07:00 WIB

3 Resep Smoothies Buah untuk Sarapan Sehat di Pagi Hari, Cocok Buat Diet!

Smoothie populer di kalangan orang yang mencari gaya hidup sehat karena bisa menjadi cara enak untuk mengonsumsi lebih banyak buah dan sayuran.
Ilustrasi. Minuman Smoothies Buah, Sarapan Sehat di Pagi Hari untuk Diet. (Sumber : Freepik/@rorozoa)
Science19 Januari 2025, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 Januari 2025, Sedia Payung Sebelum Keluar Rumah

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan di siang hari pada 19 Januari 2025.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan di siang hari pada 19 Januari 2025. (Sumber : Freepik.com/@pvproductions)