SUKABUMIUPDATE.com - Jalan berlubang dengan genangan air adalah salah satu masalah yang terjadi di kota-kota besar Indonesia termasuk Lampung. Hal itulah yang kemudian memunculkan tuntutan agar memiliki kendaraan yang cocok untuk jalan berlubang.
Sebab, jalanan-jalanan di Indonesia sebagian besar masih dipenuhi lubang dan permukaan jalan yang tidak rata. Sehingga tidak semua jenis mobil cocok untuk dikendarai di kondisi tersebut.
Untuk mengatasi hal itu, ada beberapa pilihan mobil yang siap dan tangguh menghadapi jalan berlubang di Indonesia. Mobil-mobil ini memiliki postur yang cukup tinggi dan levelnya siap terjun ke jalan-jalan yang rusak.
Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Orang yang Bakal Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?
Berdasarkan beberapa pertimbangan, berikut adalah beberapa jenis mobil yang cocok untuk jalan berlubang dikutip via Suara.com.
1. Nissan Terra
Mobil keluaran tahun 2018 ini dianggap cocok untuk jalanan berlubang di Indonesia. Selain karena body-nya yang tinggi, ground clearance-nya disebutkan hingga 225 mm, mobil ini juga dilengkapi dengan Intelligent Rear View Mirror yang memudahkan pengendara melihat tanpa jalanann melalui monitor LCD.
Baca Juga: Persib Bandung Rekrut Edo Febriansyah, Lalu Bagaimana Nasib Eriyanto?
Mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) ini memiliki mesin COmmon Rail Turbo Diesel 2.488 cc dengan daya mencapai 190 PS. Selain itu, ada juga fitur pendukung lain seperti Hill Start Assist (bantuan mendaki bukit), Hill Descent Control (kendali turun bukit), dan 4WE More Switch (tombol 4WD More).
2. Ford Ranger
Dilengkapi dengan suspensi yang kokoh dan roda besar, Ford Ranger akan dengan mudah melewati jalanan berlubang dan dipenuhi batu. Selain itu, kekuatan mesinnya juga dapat membantu menarik beban yang berat saat melewati medan sulit.
Baca Juga: 5 Tips Agar Pasangan Tetap Mencintaimu Meski Sudah Berhubungan Lama
Salah satu pilihan mesin Ford Ranger adalah mesin diesel 2.0 liter 4-silinder dengan turbocharger dan teknologi common-rail injection untuk meningkatkan efisiensi penggunaan bahan bakar dan performa.
Mesin diesel ini bisa menghasilkan tenaga sekitar 178 hp dan torsi 420 Nm.Dengan transmisi otomatis 10-speed, Ford Ranger akan memiliki perpindahan gigi yang lancar.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Pekerjaan Sampingan yang Cocok Untuk Introvert
3. Wuling Almaz
Rekomendasi mobil yang cocok untuk jalan berlubang selanjutnya adalah Wuling Almaz. Mobil jenis SUV ini memiliki ground clearance yang cukup tinggi sehingga dapat menangani jalan berlubang dengan baik.
Meski yang digunakan pada Wuling Almaz adalah turbo 1.5 liter 4-silinder yang mampu menghasilkan tenaga hingga 140 hp dan torsi 250 Nm.
Baca Juga: 6 Alasan Kamu Harus Nonton Film Sewu Dino, Teror Santet yang Berujung Petaka!
Meski pada mobil ini juga telah dilengkapi teknologi injeksi bahan bakar secara langsung yang membuatnya efisien dan bertenaga.
4. Toyota Rush
Dengan mesin bensin 1.5 liter 4-silinder yang mampu menghasilkan tenaga hingga 104 hp dan torsi 136 Nm, Toyota Rush cukup andal untuk melewati medan jalanan yang berat tanpa boros bahan bakar.
Ground clearance mobil satu ini juga cukup tinggi, suspensi yang dimiliki juga baik, sehingga akan terasa nyaman saat melewati jalanan berlubang.
Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan
Mobil ini juga dilengkapi berbagai fitur keselamatan seperti ren anti-lock (ABS), Vehicle Stability Control (VSC), dan Hill-Start Assist Control (HAC).
5. Chevrolet Trailblazer
Kendaraan asal Amerika ini bisa Anda petimbangkan jika ingin memilih mobil yang tetap memberikan kenyamanan saat melewati jalanan berlubang.
Baca Juga: Review Film Sewu Dino, Kisah Gadis Muda Terjebak Praktik Santet 1.000 Hari
Dengan mesin 2.5 L Duramax Diesel dan Variable Geometry Turbocharger dan Intercooler, Chevrolet Trailblazer bisa menghasilkan kekuatan hingga 160 hp pada putaran mesin 3.600 rpm.
Ground clearance mobil ini juga mencapai 221 mm karena memiliki velg standar 18 inci. Cocok untuk melewati jalanan yang tidak rata di Indonesia.
Sumber: Suara.com (Hillary Sekar Pawestri)