7 Tips Hemat BBM Mobil Saat Perjalanan Mudik Lebaran Idul Fitri

Jumat 21 April 2023, 16:00 WIB
Ilustrasi. 7 Tips Hemat BBM Mobil Saat Perjalanan Mudik Lebaran Idul Fitri (Sumber : iStock)

Ilustrasi. 7 Tips Hemat BBM Mobil Saat Perjalanan Mudik Lebaran Idul Fitri (Sumber : iStock)

SUKABUMIUPDATE.com - Masyarakat Indonesia melakukan Mudik Lebaran dengan berbagai moda transportasi, salah satunya adalah mobil pribadi. Penggunaan kendaraan pribadi tentu membutuhkan BBM yang turut menjadi pengeluaran biaya Idul Fitri.

Maka, Tips Hemat BBM bisa kamu terapkan saat perjalanan Mudik Lebaran 2023. Hal ini bisa membantu agar pengeluaran Idul Fitri tidak membengkak akibat pemakaian bahan bakar yang boros.

Dihimpun dari berbagai sumber via Tempo, berikut Tips Hemat BBM saat perjalanan Mudik Lebaran Idul Fitri:

1. Periksa dan servis kendaraan sebelum mudik

Sebelum melakukan mudik, ada baiknya untuk memeriksa dan melakukan servis agar mobil tetap dalam kondisi prima. Mobil dengan kondisi prima akan membantu menghemat BBM selama mudik.

Baca Juga: Tol Bocimi Seksi 2 Fungsional Mulai 15 April, Lebaran Bisa Mudik via Jalur Pansela

Beberapa yang perlu diperiksa adalah kekentalan dan kadar minyak pelumas sesuai rekomendasi. Kemudian, periksa filter udara, filter bahan bakar, dan filter oli yang berpengaruh pada efisiensi BBM.

Selain itu, penting juga untuk memperhatikan tekanan udara ban karena ban kempes akan menyebabkan borosnya BBM.

2. Perhatikan beban bawaan

Sudah tentu beban berat dalam mobil akan membuat mobil semakin boros. Oleh karena itu, sebaiknya kamu memikirkan kembali barang bawaan Anda ketika mudik lebaran agar tidak boros BBM.

3. Menutup jendela ketika berkendara

Membiarkan jendela terbuka akan membuat mobil kehilangan aerodinamisnya. Hal itu berarti mobil akan mengalami lebih besar hambatan ketika melaju.

Oleh karena itu, menutup jendela ketika berkendara akan membantu mengurangi hambatan dan menghemat BBM.

4. Hindari kebiasaan rem mendadak

Kebiasaan rem mendadak dapat membuat mobil menjadi lebih boros BBM. Mengerem mendadak membuat mobil kehilangan kecepatannya secara drastis.

Baca Juga: Kecelakaan di Jalan Sukabumi-Cianjur, Pemotor Dikabarkan Masuk Sungai

Oleh karena itu, mobil akan membutuhkan lebih banyak energi ketika akan melaju kembali.

5. Hindari berakselerasi secara spontan

Menancap gas mobil dengan spontan hanya membuat bahan bakar terbuang secara sia-sia. Pengendara disarankan untuk menekan pedal gas secara perlahan agar bahan bakar digunakan lebih efisien oleh mesin mobil.

6. Tidak berkendara secara agresif

Menghindari menyetir secara agresif dapat mengurangi konsumsi BBM pada kendaraan. Kendati jalan kosong, pengendara tidak disarankan untuk memacu mobil hingga batas maksimum.

Kondisi seperti ini akan membuat boros konsumsi BBM pada mesin.

7. Jaga jarak

Jaga jarak penting untuk pengendara agar tak melakukan pengereman mendadak dan menjaga akselerasi tetap konstan selama menjalani arus mudik lebaran. Hal ini akan berefek pada konsumsi BBM yang lebih hemat.

Menjaga jarak akan membuat kamu melakukan pengereman secara bijak. Misalnya, ketika kendaraan di depan melambat, pengendara yang menjaga jarak disarankan untuk memanfaatkan engine break terlebih dahulu. Kemudian, baru gunakan rem.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa