SUKABUMIUPDATE.com - Setiap hari, seorang anak belajar mengenal dunia dengan penuh rasa ingin tahu. Dari pagi hingga malam, anak-anak menjalani hari dengan penuh warna—tersenyum saat bermain, belajar dengan semangat, dan terkadang menghadapi tantangan yang membuatnya merasa sedih atau lelah.
Namun, di tengah segala aktivitasnya, ada satu hal yang selalu menenangkan anak dan orang tua, tak lain adalah doa. Dalam setiap doa yang dipanjatkan anak-anak, ada ketulusan dan harapan yang sederhana.
Doa bukan sekadar kata-kata, tetapi kepercayaan pada Allah SWT yang memberi anak-anak rasa ketenangan dalam menjalani hari. Berikut Doa Anak Sehari-hari sebagaimana dirangkum dari yatimmandiri.org:
Baca Juga: Onderafdeeling Tjiheulang Dalam Sejarah Sukabumi di Masa Kolonial Belanda
Doa Anak Sehari-hari dan Artinya
1. Doa Sebelum Tidur
بِسْمِكَ اللّٰهُمَّ اَحْيَا وَاَمُوْتُ
Lafal Doa Sebelum Tidur: “Bismikallahumma ahya wa amut.”
Arti Doa Sebelum Tidur: “Dengan menyebut nama-Mu ya Allah, aku hidup dan mati.”
2. Doa Bangun Tidur
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَحْيَانَا بَعْدَمَآ اَمَاتَنَا وَاِلَيْهِ النُّشُوْرُ
Lafal Doa Bangun Tidur: “Alhamdu lillahil ladzii ahyaanaa ba’da maa amaa tanaa wa ilaihin nusyuur.”
Arti Doa Bangun Tidur: “Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami setelah kami mati (membangunkan dari tidur) dan hanya kepada-Nya kami dikembalikan.
3. Doa Sebelum Makan
اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْمَا رَزَقْتَنَا وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Lafal Doa Makan: “Allahuma barik lanaa fiima razaqtana waqinaa ‘adza bannar.”
Arti Doa Makan: “Ya Allah, berkahilah kami dalam rezeki yang telah Engkau berikan kepada kami dan peliharalah kami dari siksa api neraka.”
4. Doa Setelah Makan
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْنَ اَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ
Lafal Doa Setelah Makan: “Alhamdu lillahil ladzii ath’amanaa wa saqoonaa wa ja’alanaa minal muslimiin.”
Arti Doa Setelah Makan: “Segala puji bagi Allah yang telah memberi kami makan dan minum dan menjadikan kami termasuk golongan orang-orang Islam.
Baca Juga: 5 Kronologi Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi, Mengurai Polemik yang Kembali Mencuat
5. Doa Masuk Rumah
اَللّٰهُمَّ اِنّىْ اَسْأَلُكَ خَيْرَالْمَوْلِجِ وَخَيْرَالْمَخْرَجِ بِسْمِ اللهِ وَلَجْنَا وَبِسْمِ اللهِ خَرَجْنَا وَعَلَى اللهِ رَبّنَا تَوَكَّلْنَا
Lafal Doa Masuk Rumah: “Allahumma innii as-aluka khoirol mauliji wa khoirol makhroji bismillahi wa lajna wa bismillahi khorojnaa wa’alallahi robbina tawakkalnaa.”
Arti Doa Masuk Rumah: “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu baiknya tempat masuk dan baiknya tempat keluar, dengan menyebut nama Allah kami masuk, dan dengan menyebut nama Allah kami keluar dan kepada Allah Tuhan kami bertawakal.”
6. Doa Keluar Rumah
بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ لاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّ بِالله
Lafal Doa Keluar Rumah: “Bismillahi tawakkaltu ‘alallaahi laa hawla wa laa quwwata illaa billaah.”
Arti Doa Keluar Rumah: “Dengan menyebut nama Allah aku bertawakal kepada Allah, tiada daya kekuatan melainkan dengan pertolongan Allah.”
7. Doa Masuk Kamar Mandi
اَللّٰهُمَّ اِنّىْ اَعُوْذُبِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَآئِثِ
Lafal Doa Masuk Kamar Mandi: “Allahumma innii a’uudzubika minal khubutsi wal khobaaits.
Arti Doa Masuk Kamar Mandi: “Ya Allah, aku berlindung dari godaan syetan laki-laki dan setan perempuan.”
8. Doa Keluar Kamar Mandi
غُفْرَانَكَ الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَذْهَبَ عَنّى اْلاَذَى وَعَافَانِىْ
Lafal Doa Keluar Kamar Mandi: “Ghufraanaka. Alhamdulillaahil ladzii adzhaba ‘annjil adzaa wa’aafaanii.”
Arti Doa Keluar Kamar Mandi: “Dengan mengharap ampunanMu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan.”
Sumber: yatimmandiri.org