Misteri Jalur Tengkorak Tanjakan Emen Subang, Jalan Mulus yang Bisa Berujung Kecelakaan Maut

Senin 30 September 2024, 16:00 WIB
Tanjakan Emen adalah sebuah tanjakan curam yang terletak di kawasan Subang, Jawa Barat, dan dikenal oleh banyak orang karena sering terjadi kecelakaan di sana. (Sumber : Instagram/@dudisugandi).

Tanjakan Emen adalah sebuah tanjakan curam yang terletak di kawasan Subang, Jawa Barat, dan dikenal oleh banyak orang karena sering terjadi kecelakaan di sana. (Sumber : Instagram/@dudisugandi).

SUKABUMIUPDATE.com - Tanjakan Emen, sebuah ruas jalan yang menghubungkan Kabupaten Subang dan Kabupaten Bandung Barat, telah lama dikenal dengan reputasinya yang mistis dan sering dikaitkan dengan berbagai kejadian kecelakaan.

Banyak cerita dan misteri yang menyelimuti Tanjakan Emen, membuatnya terkenal tidak hanya karena kondisi geografisnya yang menantang, tetapi juga karena berbagai legenda urban dan kisah mistis yang berkembang.

Kendaraan besar seperti bus dan truk atau roda dua seringkali terlibat dalam kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan kerugian materiil dan korban jiwa. Salah satu peristiwa tragis adalah kecelakaan bus pariwisata pada tahun 2018 yang merenggut nyawa 27 penumpang.

Meskipun kondisi jalan Tanjakan Emen sangat mulus, namun banyak pengendara yang mengalami kecelakaan di sana. Beberapa orang percaya bahwa hal ini disebabkan oleh keberadaan makhluk halus yang menghuni tempat tersebut.

Keindahan alam di sepanjang tanjakan emen menuju Subang ini menjadi pintu masuk objek wisata Ciater dan Gunung Tangkuban Parahu, tidak bisa menutupi fakta bahwa jalur ini sebagai jalur tengkorak.

Asal Usul Legenda Sosok Emen

Tanjakan Emen yang Sering Terjadi Kecelakaan. | Google MapsTanjakan Emen yang Sering Terjadi Kecelakaan. | Google Maps.

Salah satu misteri paling terkenal adalah legenda tentang seorang sopir oplet bernama Emen, yang dikatakan tewas di tanjakan ini dalam kecelakaan fatal. Menurut cerita rakyat, Emen mengalami kecelakaan karena mobil yang dikendarainya terbakar di tanjakan tersebut.

Setelah kematiannya, banyak orang percaya bahwa arwah Emen masih gentayangan di area itu dan sering kali menyebabkan kecelakaan bagi pengendara lain. Sosok "Emen" ini menjadi legenda urban yang kuat dan sering kali disebut-sebut sebagai penyebab kejadian-kejadian mistis.

Menurut cerita lain, Emen adalah seorang kernet yang mengalami kecelakaan dan meninggal karena terjepit. Untuk menghindari nasib serupa, banyak pengendara yang percaya bahwa melempar rokok atau membunyikan klakson saat melintas di tanjakan itu dapat melindungi mereka.

Kecelakaan yang Terjadi Berulang Kali di Tanjakan Emen

Tanjakan Emen memiliki catatan kecelakaan lalu lintas yang cukup tinggi. Banyak pengendara melaporkan bahwa kendaraan mereka sering kali mengalami masalah teknis yang tiba-tiba, seperti rem blong atau mesin yang mati mendadak, saat melintasi tanjakan ini.

Hal ini memunculkan spekulasi di kalangan masyarakat bahwa ada kekuatan gaib yang berhubungan dengan sejarah tragis di tempat tersebut. Meski secara logis bisa dijelaskan oleh kondisi jalan yang curam dan tajam dengan kemiringannya hampir 45 derajat, kecelakaan berulang di Tanjakan Emen semakin memperkuat mitos mistis di sekitarnya.

Mitos Perlu Membawa Rokok dan Bunyikan Klakson

Ilustrasi. Rokok Kretek Filter yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Kota SukabumiIlustrasi Rokok. | Pixabay/GerdAltmann.

Ada mitos lokal yang menyatakan bahwa untuk menghindari kecelakaan atau gangguan mistis saat melewati Tanjakan Emen, seseorang harus membawa rokok dan melemparkannya di tempat tertentu di sepanjang tanjakan.

Hal ini dianggap sebagai "simbolis pemberian" untuk roh Emen agar dia tidak mengganggu perjalanan. Meskipun ini hanya sebatas kepercayaan, banyak orang yang memilih untuk mengikuti tradisi ini karena merasa lebih aman secara psikologis.

Lalu sebagian besar pengendara yang lewat area ini akan membunyikan klakson sebagai bentuk penghormatan atau untuk "memberi tahu" makhluk halus di sana agar tidak mengganggu mereka.

Kisah Misteri Tanjakan Emen Menurut Penelusuran Kisah Tanah Jawa

Berdasarkan penelusuran Kisah Tanah Jawa, Tanjakan Emen menjadi tempat pembuangan jin-jin yang dibuang oleh orang-orang yang ingin kaya secara instan melalui paranormal. Akibatnya, banyak pengendara yang mengalami gangguan seperti mengantuk atau bingung saat melewati tanjakan tersebut.

Secara keseluruhan, Tanjakan Emen memiliki daya tarik tersendiri karena perpaduan antara tantangan medan fisik dan kisah-kisah mistis yang menyelimutinya. Terlepas dari kepercayaan mistis yang berkembang, pengendara tetap diingatkan untuk berhati-hati dan selalu memeriksa kondisi kendaraan saat melewati tanjakan ini.

 

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Jawa Barat22 Februari 2025, 10:02 WIB

Sekretaris Komisi V DPRD Jabar Ucapkan Selamat atas Pelantikan KDM-Erwan sebagai Gubernur-Wagub 2025-2030

Sekretaris Komisi V DPRD Jawa Barat Muhammad Jaenudin menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2025-2030.
Sekretaris Komisi V DPRD Jawa Barat Muhammad Jaenudin (Sumber: dok sukabumiupdate)
Film22 Februari 2025, 10:00 WIB

15 Rekomendasi Film Terbaru Indonesia di Bioskop, Cocok Buat Hiburan Akhir Pekan

Tentu film-film baru Indonesia yang hadir di bulan Februari 2025 ini mengusung berbagai macam genre romantis, drama, melodrama, misteri, komedi, hingga horor. Cocok banget untuk menjadi rekomendasi hiburan saat libur akhir pekan
15 Rekomendasi Film Terbaru Indonesia di Bioskop, Cocok Buat Hiburan Akhir Pekan (Sumber : Istimewa)
Sukabumi22 Februari 2025, 09:47 WIB

Kematian Samson Sang Preman Kampung, Polres Sukabumi Amankan Bambu Runcing Berlumuran Darah

Preman kampung Cihurang ini ditemukan tak bernyawa tak jauh dari rumahnya Jumat, 21 Februari 2025 petang, berlumuran darah dengan tubuh penuh luka.
Garis polisi di lokasi terbunuhnya Samson, sang preman kampung Cihaur Cidadap Simpenan Sukabumi (Sumber: su/ilyas)
Life22 Februari 2025, 09:01 WIB

Cara Menanamkan Kebiasaan Puasa pada Anak Sejak Dini: Trik Sukses Agar Mereka Bersemangat

Mengajarkan anak untuk berpuasa sejak dini adalah salah satu cara yang efektif untuk menanamkan nilai-nilai spiritual dan kedisiplinan.
Ilustrasi Mengajarkan Kebiasaan Puasa Pada Anak Sedari Dini (Sumber : Freepik)
Bola22 Februari 2025, 09:00 WIB

Persib Bandung vs Madura United di Liga 1: Tantangan Pangeran Biru Raih 3 Poin!

Persib vs Madura akan tersaji malam ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
Persib vs Madura akan tersaji malam ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : X@persib/@MaduraUnitedFC).
Inspirasi22 Februari 2025, 08:00 WIB

Info Loker Lulusan D3 Semua Jurusan, Penempatan di Area Jabodetabek

Loker D3 Semua Jurusan ini tersedia untuk mengisi posisi Manufacturing Apprentice dan dibuka hingga 21 April 2025 mendatang.
Info Loker Lulusan D3 Semua Jurusan, Penempatan di Area Jabodetabek (Sumber : Freepik/@pressfoto)
Food & Travel22 Februari 2025, 07:00 WIB

Resep Mie Leor Bumbu Kacang, Menu Takjil yang Banyak Dijual di Bulan Puasa

Menu Mie Leor bahkan banyak dijual di bulan puasa sebagai makanan takjil.
Resep Mie Leor Bumbu Kacang, Menu Takjil yang Banyak Dijual di Bulan Puasa. Foto: IG/@TeniSondari
Science22 Februari 2025, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 Februari 2025, Sedia Payung Saat Keluar Rumah

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hingga hujan pada 22 Februari 2025.
Ilustrasi. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hingga hujan pada 22 Februari 2025. | Foto: Pixabay
Food & Travel22 Februari 2025, 05:30 WIB

Serunya Wisata Rafting Sambil Menikmati Keindahan Alam di Caldera Adventure Cikidang Sukabumi

Selain resort dan rafting, Caldera Adventure Cikidang Sukabumi juga menawarkan berbagai aktivitas outdoor.
Keseruan berwisata arung jeram atau rafting di Sungai Citarik Sukabumi bersama Caldera Adventure. (Sumber Foto: Dok. Caldera Adventure)
Sukabumi21 Februari 2025, 22:28 WIB

Temani Warga yang Dipanggil Polisi Pasca Kematian Samson, Massa Geruduk Mapolres Sukabumi

Puluhan warga Cihurang Simpenan Sukabumi geruduk Mapolres Sukabumi pasca kematian Samson.
Puluhan warga Kampung Cihurang, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi mendatangi Mapolres Sukabumi pasca kematian Samson. (Sumber : SU/Ilyas)