6 Tips Mengatasi Anak yang Sulit Belajar Membaca, Yuk Terapkan

Rabu 26 Juni 2024, 09:45 WIB
Ilustrasi cara mengatasi anak yang sulit membaca (Sumber : Pixabay.com/@nugh65)

Ilustrasi cara mengatasi anak yang sulit membaca (Sumber : Pixabay.com/@nugh65)

SUKABUMIUPDATE.com - Membantu anak yang sulit membaca merupakan tantangan yang sering dihadapi orang tua dan pendidik.

Sulit membaca dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk kurangnya pemahaman huruf dan fonemik.

Anak-anak yang sulit membaca mungkin membutuhkan pendekatan belajar lebih interaktif dan menyenangkan. Memahami penyebab anak sulit membaca adalah langkah awal yang penting untuk mengatasi masalah ini.

Dengan strategi yang tepat, anak yang sulit membaca dapat meningkatkan kemampuan mereka dan mulai menikmati proses membaca. Sebagaimana mengutip dari situs Altha School berikut ini merupakan tips mengatasi anak yang sulit membaca:

Baca Juga: Lonjakan Gula Darah di Malam Hari: 10 Makanan yang Harus Dihindari Sebelum Tidur

1. Pastikan Anak Mengenal Huruf dengan Baik

Salah satu penyebab utama anak kesulitan belajar membaca adalah karena mereka belum mengenal huruf dengan baik. Misalnya, anak sering tertukar antara huruf "b" dan "d". Untuk membantu mereka mengenal huruf lebih baik, orang tua bisa menggunakan buku cerita atau mengajak anak bermain tebak huruf.

Permainan ini bisa dilakukan di mana saja, seperti saat pergi ke supermarket. Sebutkan satu huruf dan minta anak mencarinya di kemasan produk, label, atau poster yang ada di sana. Metode ini efektif dan menyenangkan.

2. Ajak Anak Memahami Kata yang Dibaca

Beberapa anak mampu membaca rangkaian huruf, tetapi tidak memahami maknanya. Untuk mengatasi ini, sediakan gambar di atas kata yang sudah dibaca agar bisa membantu anak-anak memahami arti setiap kata.

Namun, perhatikan perilaku anak karena ada yang lebih suka menebak gambar tanpa membaca kata-katanya. Solusinya adalah menutup gambar terlebih dahulu agar anak fokus membaca hurufnya. Setelah anak selesai membaca, buka gambar tersebut dan tunjukkan bahwa kata yang dibaca adalah nama dari gambar itu.

Baca Juga: Kadar Gula Darah Terkendali, 4 Makanan Manis yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes

3. Perkuat Pemahaman Fonemik

Menurut buku Preventing Reading Difficulties in Young Children dari The National Academies Press, memperkuat pemahaman fonemik sangat penting untuk anak yang belum bisa membaca.

Fonemik merupakan ilmu dalam mempelajari bunyi ujaran dalam fungsinya untuk membedakan arti. Contohnya adalah kata “kuku”, “kaki,” dan “kaku”. Ada tiga cara untuk memperkuat pemahaman fonemik anak, yaitu:

- Bergantian membaca dengan suara lantang.
- Bermain kata dengan rima yang sama belakangnya, semacam mata, kata, tinta, atau paku, saku, duku.
- Berlatih memecahkan kata panjang menjadi suku kata, seperti ke-ma-rin atau je-ra-pah.

4. Baca Buku yang Tepat

Ajak anak membaca buku dengan tema yang disukai. Pilih buku mengandung 90% kata yang sudah dimengerti oleh anak, sehingga mereka dapat fokus belajar membaca tanpa bingung dengan arti kata yang dibaca.

Jangan lupa untuk menemani anak membaca bergantian dengan suara lantang. Membaca secara bergantian adalah metode yang cukup efektif untuk mendorong anak agar lebih mahir membaca.

5. Gunakan Permainan Interaktif

Permainan interaktif bisa menjadi cara menyenangkan untuk membantu anak belajar membaca. Misalnya, gunakan aplikasi atau permainan papan yang mengharuskan anak mengenali huruf dan kata. Ini tidak hanya membuat belajar menjadi lebih menyenangkan, tetapi juga membantu anak mempraktikkan keterampilan membaca mereka dalam konteks yang berbeda.

Baca Juga: Simpel, Ini 5 Resep Menu Makan Pagi Ramah Asam Urat dan Cara Membuatnya

6. Berikan Pujian dan Dorongan Positif

Selalu berikan pujian dan dorongan positif ketika anak berhasil membaca sebuah kata atau kalimat dengan benar. Pengakuan atas usaha dan keberhasilan mereka akan meningkatkan motivasi dan kepercayaan diri anak dalam belajar membaca. Pastikan untuk memberikan umpan balik yang konstruktif dan mendukung agar anak terus bersemangat dalam belajar.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi28 September 2024, 23:45 WIB

Pagar Tembok Rusak Berat Tertimpa Pohon Tumbang di Cikembar Sukabumi

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Cikembar, Sudarmat menjelaskan bahwa selain menutup jalan, pohon besar tersebut juga menghantam tembok Armed 13 hingga mengalami kerusakan berat.
Pagar tembok rusak berat tertimpa pohon tumbang di Cikembar Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel28 September 2024, 22:31 WIB

Cerita Pantai Amanda Ratu, Wisata Pantai Rasa Tanah Lot Bali di Ciracap Sukabumi

Pantai Amanda Ratu berada di kawasan perkebunan kelapa Citespong, yang dikelola PT. Asabaland. Di areal tersebut terdapat objek wisata dengan julukan sebagai pantai Sukabumi rasa tanah lot, Bali.
Pantai Amanda Ratu, Ciracap Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi28 September 2024, 21:03 WIB

Idap Ganguan Jiwa, Tarsum Pria Ciamis Mutilasi Istri Jalani Rehabilitasi di Sukabumi

Tarsum (51 tahun), pria asal Ciamis yang sempat menggegerkan publik karena membunuh dan memutilasi istrinya, Yanti (44 tahun), kini menjalani rehabilitasi di Sentra Phala Martha, Sukabumi.
Sentra Phala Marta Sukabumi tempat rehabilitasi sosial | Foto : Ibnu Sanubari
Film28 September 2024, 21:00 WIB

Sinopsis Film Sumala, Teror Menyeramkan yang Dialami Suami Istri dari Anaknya

Sumala adalah film bergenre horor yang telah tayang diseluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 26 September 2024 dan akan menghadirkan nuansa mencekam kepada penonton.
Sinopsis Film Sumala, Teror Menyeramkan yang Dialami Suami Istri dari Anaknya (Sumber : Instagram/@lunamaya)
Sukabumi28 September 2024, 20:38 WIB

Hari Bakti Karang Taruna ke-64, Kadinsos Sukabumi Bicara Sinergi Pemberdayaan Masyarakat

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, Wawan Godawan Saputra menghadiri peringatan Hari Bakti Karang Taruna ke-64, bertempat di Lapang Desa Margaluyu, Kecamatan Sagaranten, Sabtu (28/9/24).
Kepala Dinsos Wawan Gondawan Saputra  dan Ketua Karang Taruna Asep Aripin dalam cara Hari Bakti ke-64 tingkat Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa
Musik28 September 2024, 20:00 WIB

Maliq & D’essentials akan Menggelar Tur Konser di Indonesia dan Malaysia

Grup musik Maliq & D’essentials akan menggelar tur bertajuk Can Machines Fall In Love? Album Tour di beberapa kota di Indonesia dan di Kuala Lumpur, Malaysia.
Maliq & D’essentials akan Menggelar Tur Konser di Indonesia dan Malaysia (Sumber : Instagram/@maliqmusic)
Film28 September 2024, 19:00 WIB

Buat Nonton Seharian, Daftar Drama dan Variety Show Korea Bulan September di Viu

September ini banyak sekali drama korea maupun variety show dari Korea Selatan yang menarik dan siap tayang di berbagai platform streaming, salah satunya adalah Viu.
Buat Nonton Seharian, Daftar Drama dan Variety Show Korea Bulan September di Viu (Sumber : Instagram/@tving.official)
Nasional28 September 2024, 18:48 WIB

Silaturahmi Kebangsaan Tokoh dan Aktivis di Jakarta Dibubarkan Kelompok Tak Dikenal

Sebuah diskusi dengan tema "Silaturahmi Kebangsaan Diaspora Bersama Tokoh dan Aktivis Nasional" di sebuah hotel kawasan Kemang, Jakarta Selatan, hari ini, Sabtu (28/9/2024), dibubarkan oleh sekelompok orang.
Diskusi tokoh dan aktivis di Jakarta dibubarkan oleh sekelompok orang tak dikenal | Foto : @msaid_didu
Sukabumi28 September 2024, 18:02 WIB

Pohon Tumbang di Cikembar, Lalu Lintas Cibadak-Palabuhanratu Sempat Terhambat

Hujan deras yang mengguyur wilayah Sukabumi sore ini mengakibatkan pohon tumbang di depan Armed 13 Kostrad Sukabumi, tepatnya di Kampung Kebon Jeruk RT 3/10, Desa Sukamulya, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi
Pohon tumbang di Cikembar saat di evakuasi oleh BPBD Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa
Entertainment28 September 2024, 18:00 WIB

Profil Anggota Girl Grup Secret Number yang Konser di Jakarta Hari Ini

Girl grup Secret Number akan menggelar konser pertama mereka di Indonesia hari ini, Sabtu, 28 September 2024 di di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta Pusat.
Profil Anggota Girl Grup Secret Number yang Konser di Jakarta Hari Ini (Sumber : Instagram/@secretnumber.official)