SUKABUMIUPDATE.COM - Menjadi orang bijaksana memang tidak mudah, karena memang membutuhkan niat serius, kesabaran dan konsistensi dengan waktu yang cukup lama selama hidup.
Meskipun begitu, setiap pribadi memang harus melatih diri menjadi bijaksana, karena sikap tersebut akan menuntun diri menjadi lebih baik menjalani hidup.
Maka dari itu, beberapa kebiasaan baik harus coba diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk melatih diri menjadi bijaksana. Yuk simak!
1. Melihat Sesuatu dari Dua Sisi
Menjadi pribadi yang bijaksana harus dilatih selama bertahun-tahun, di antaranya dengan membiasakan diri melihat sesuatu dari dua sisi. Sebab, kebiasaan ini menjadikan pikiran lebih cermat, detail dan adil.
Pasalnya, tidak sedikit orang yang lantaran hanya melihat satu sisi saja, kemudian menghasilkan keputusan yang konyol, tidak tepat sasaran dan cenderung merugikan bagi diri sendiri dan orang lain.
Selain itu, kebiasaan ini sebenarnya sedang melatih diri untuk lebih sabar dan penuh pertimbangan, sehingga tidak mudah menyimpulkan dan menghakimi orang lain.
2. Tenang di Situasi dan Kondisi Apapun
Melatih ketenangan memang sulit dan butuh waktu serta kerja keras yang bersifat memaksa pada diri sendiri. Karena itu, setiap menghadapi rintangan dan tantangan harus dipaksa tenang agar menjadi kebiasaan hidup.
Tentu saja, selama masa latihan diri ini, jangan takut dengan masalah. Setiap masalah yang datang harus berani menghadapinya. Momen inilah yang pas melatih ketenangan waktu demi waktu.
3. Mengendalikan Emosi
Sebenarnya, kontrol diri adalah kunci dari kesempurnaan hidup. Semakin pandai mengendalikan emosi, maka semakin dekat dengan kebijaksanaan. Sebaliknya, semakin tidak sabaran seseorang, maka sulit meraih kebijaksanaan.
Karena itu, untuk menjadi bijaksana, seseorang sudah harus menaklukkan emosinya sendiri. Bukan diri yang dikontrol emosi, namun diri yang mengontrol emosi.
4. Mengakui Kesalahan
Tidak hanya harus belajar mengendalikan emosi, berani mengakui kesalahan juga sikap yang harus dibiasakan dengan penuh kesadaran. Sebab, sikap ini akan melahirkan kebesaran hati seseorang.
Semakin menerima atas kesalahannya sendiri, maka semakin luas hatinya. Alhasil, keluasan hatinya akan membentuk jati dirinya menjadi bijaksana.
5. Selalu Peduli ke Orang Lain
Memberikan kepedulian kepada orang lain adalah sikap mulia. Selain itu, kepedulian juga akan membentuk rasa empati, jiwa yang lembut dan peka rasa. Alhasil, di dalam dirinya akan tertanam rasa kasih sayang. Hal inilah yang dimiliki orang bijaksana.
6. Mengambil Inspirasi dari Orang Bijak
Selain latihan mandiri di atas, penting juga untuk langsung mencari inspirasi dan motivasi dari keteladanan orang-orang bijak. Misalnya, membaca kisah orang bijaksana dari buku, internet dan menonton film.