SUKABUMIUPDATE.com - Menghindari diri dari kebiasaan buruk yang membunuh kreativitas tentu saja sangat penting bagi semua orang dalam kehidupan ini. Jika memiliki ingin mempunyai masa depan yang baik nanti.
Karena bagaimanapun, kreatifitas diri harus tetap ditingkatkan. Adapun caranya adalah dengan menjaga atau menumbuhkan kebiasaan baik sepanjang hari. Sedangkan membiarkan diri terus melakukan kebiasaan buruk tidak akan membuat hidup berkembang.
Maka dari itu, penting diketahui sejumlah kebiasaan buruk yang dapat membunuh kreativitas diri dalam hidup? Yuk simak ulasan berikut dari berbagai sumber!
Baca Juga: Serangan Asam Urat Tak Lagi Menyiksa: 10 Cara Mengobati dan Mencegah Kambuh
1. Tidak Memahami Tujuan dan Apa yang Ingin Dicapai
Kebiasaan tidak memahami tujuan dan sasaran yang akan dicapai adalah suatu hal yang menghambat kreativitas diri. Maka tidak aneh kalau kreativitas terkadang tumpul akibat tidak ada pandangan jauh kedepan, apalagi secara rinci dan tertulis.
Itu sebabnya, hindari berpikir kreatif tanpa tujuan karena bisa membuyarkan rencana di kemudian hari. Cobalah mulai sekarang tuliskan hidup bertujuan untuk apa dan sesuatu yang ingin diraih demi masa depan.
2. Takut Berbuat Kesalahan
Mindset orang yang takut membuat kesalahan adalah ciri mereka tidak mau melangkah maju. Otomatis membunuh kreatifitas hidupnya sendiri secara pelan-pelan. Padahal, orang-orang yang berkembang dan maju merupakan yang mau menjadi lebih baik dari kesalahan-kesalahan di masa lalu.
Baca Juga: 4 Minuman Sehat yang Ampuh Menurunkan Kadar Asam Urat, Nyerinya Langsung Minggat!
3. Takut Dikritik Orang
Jika seseorang pintar secara pengetahuan, tapi enggan dikritik. Berarti itu bukanlah kemajuan diri, melainkan kemunduran. Karena yang dimiliki tidak lebih cuma hinggap di dalam diri, tidak sampai melekat dan berkembang kalau enggan menerima kritikan dan masukan dari orang lain.
Sikap egois ini akan membuat kreativitasnya tumpul. Sebab bisa jadi ide atau gagasan yang dievaluasi oleh orang lain dapat membantu untuk menyempurnakan kreativitas kita dalam membuat suatu hal.
4. Tidak Menerima Kenyataan Hidup
Pada dasarnya, mereka yang tidak menerima kenyataan hidup akan sulit kreatif untuk menemukan ide-ide terbaru dan menarik. Karena dalam kesehariannya masih terjebak romantisme kehidupan masa lalu dan zona nyaman mereka.
Baca Juga: Infused Water! Manfaat Air Jeruk Lemon untuk Kolesterol, Asam Urat dan Gula Darah
5. Berpikir Pasif
Terkadang orang tidak sadar bahwa sebenarnya berpikir pasif bisa menyebabkan pikiran tidak terangsang untuk menangkap ide dan informasi baru. Akibatnya, pikiran akan kehilangan vitalitas serta energinya sehingga dampak buruknya adalah kreatifitas jadi ikut melemah.
6. Selalu Merasionalisasikan Keadaan
Ketika diri selalu berusaha untuk merasionalkan keadaan ketika gagal. Itu bukanlah langkah untuk maju dalam hidup, melainkan kemunduran. Semakin membenarkan kegagalan, artinya tidak terima menerima kenyataan.
Padahal, seharusnya kegagalan dijadikan motivasi untuk berkembang dan berusaha menjadi lebih baik. Akibat dari Kebiasaan tersebut akan membuat pikiran lebih siap untuk kreatif daripada terjebak dalam ketabuan sendiri.