SUKABUMIUPDATE.com - Terlalu percaya diri rupanya tidak selamanya positif, pada beberapa bagian justru memiliki bahaya bagi kehidupan seseorang.
Kendati demikian, setiap orang harus meningkatkan rasa percaya dirinya yang tinggi, tapi tidak sampai berlebihan.
Lantas apa bahaya jika terlalu percaya diri? Berikut beberapa dampak negatifnya yang merujuk dari laman alodokter!
Bahaya Terlalu Percaya Diri
1. Bisa Melewatkan Peluang
Jangan pikir, orang yang terlalu percaya diri tidak memiliki dampak negatif. Boleh jadi sangat berbahaya. Salah satunya banyak peluang terbuang sia-sia.
Karena terkadang, saking percaya diri yang tinggi, mereka meremehkan, menolak dan mengenyampingkan sesuatu lantaran tidak sebanding dengannya.
Baca Juga: 10 Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Asam Urat
2. Menghambat Pekerjaan
Kerap ditemui sejumlah orang yang overcofindence mengambil semua job dengan dasar bisa mengerjakannya semua.
Sayangnya, kadang kala, keyakinannya tidak berbarengan dengan kemampuannya pada job yang dipegang. Sebagai akibat, kerjaannya tidak maksimal.
Baca Juga: Hindari 5 Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya
3. Kurang Tepat Mengambil Keputusan
Terlalu percaya diri juga bisa merugikan diri sendiri dan orang lain, terutama dalam pengambilan keputusan yang penting.
Karena dirinya terlalu percaya diri seolah instingnya benar, padahal memutuskan sesuatu harus dijaki dengan matang, bahkan jikalau harus melibatkan saran dan masukan orang sekitar.
Baca Juga: 10 Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Hidup Banyak Masalah
4. Merusak Hubungan Pertemanan
Tidak jarang, kepercayaan diri yang tinggi membuat orang merasa paling benar sendiri dan tidak mau disalahkan.
Alhasil, di dalam lingkung pertemanan, hal ini bisa memicu ketidak harmonisan. Karena terlalu percaya diri pada dasarnya selalu ingin bertindak dominan.
Baca Juga: 10 Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk?
5. Hidup Sulit Berkembang
Orang yang terlalu percaya diri biasanya sulit menerima kritikan, nasihat dan masukan dari orang lain.
Kebiasaan ini pada akhirnya akan membuat hidupnya di situ saja dan tidak berkembang sama sekali.
6. Penyakit Hati
Salah satu dampak dari perilaku ini adalah penyakit hati bersarang di dalam diri, seperti kesombongan, keangkuhan dan ketamakan.
Tak ayal, terkadang mereka jarang disukai dan ditemani oleh lingkungannya.
Baca Juga: 7 Gaya Hidup Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya