Kenali Penyebab dan Faktor Risiko Gangguan Kecemasan, Berikut Penjelasannya

Selasa 05 Maret 2024, 10:11 WIB
ilustrasi gangguan kecemasan. (Sumber : pexels.com/@Alex Green)

ilustrasi gangguan kecemasan. (Sumber : pexels.com/@Alex Green)

SUKABUMIUPDATE.com - Kecemasan adalah emosi yang normal. Dan ini merupakan cara otak kita bereaksi terhadap stres dan mengingatkan adanya potensi bahaya di masa depan.

Setiap orang kadang-kadang merasa cemas. Misalnya, merasa khawatir ketika menghadapi masalah di tempat kerja, sebelum mengambil keputusan penting, atau sebelum mengikuti ujian.

Kecemasan yang dirasakan sesekali bukanlah suatu masalah. Namun pada kasus gangguan kecemasan hal ini berbeda. Dan ini adalah sekelompok penyakit mental yang menyebabkan kecemasan dan ketakutan yang terus-menerus dan luar biasa.

Kecemasan yang berlebihan dapat membuat penderitanya menghindari pekerjaan, sekolah, pertemuan keluarga, dan situasi sosial lainnya yang mungkin memicu atau memperburuk gejala yang dirasakan.

Gejala utama gangguan kecemasan adalah khawatir atau rasa takut yang berlebihan. Selain itu, gangguan kecemasan juga bisa membuat penderitanya sulit bernapas, tidur, diam, dan berkonsentrasi. Gejala spesifiknya bergantung pada jenis gangguan kecemasan yang dialami.

Baca Juga: 8 Jenis Gangguan Kecemasan Pada Anak, Berikut Penjelasannya


Melansir dari situs resmi webmd, berikut ini penyebab dan faktor risiko gangguan kecemasan :

Penyebab Gangguan Kecemasan dan Faktor Risiko

Para peneliti belum mengetahui secara pasti apa sebenarnya yang menyebabkan gangguan kecemasan. Perpaduan dari berbagai hal yang kompleks berperan dalam menentukan siapa yang mendapatkan dan tidak mendapatkannya.

Penyebab Gangguan Kecemasan

Beberapa penyebab gangguan kecemasan yang dapat dirasakan antara lain :

Genetik : Gangguan kecemasan bisa diturunkan dalam keluarga.

Kimia Otak : Beberapa penelitian menunjukkan bahwa gangguan kecemasan mungkin terkait dengan kerusakan sirkuit di otak yang mengendalikan rasa takut dan emosi.

Peristiwa Traumatis : Peristiwa hidup yang traumatis sering dikaitkan dengan gangguan kecemasan termasuk pelecehan dan penelantaran pada masa kanak-kanak, kematian orang yang dicintai, diserang atau melihat kekerasan.

Konsumsi Obat Terlarang : Obat-obatan tertentu mungkin digunakan untuk menyembunyikan atau mengurangi gejala kecemasan tertentu. Padahal, gangguan kecemasan sering kali terjadi bersamaan dengan penggunaan alkohol dan narkoba.

Kondisi Medis : Beberapa kondisi jantung, paru-paru, dan tiroid dapat menyebabkan gejala yang mirip dengan gangguan kecemasan atau memperburuk gejala kecemasan. Penting untuk melakukan pemeriksaan fisik lengkap untuk menyingkirkan kondisi medis lainnya saat berbicara dengan dokter tentang kecemasan.

Faktor Risiko Gangguan Kecemasan

Beberapa faktor dapat mempengaruhi gangguan kecemasan, dan faktor resikonya antara lain :

Riwayat Gangguan Kesehatan Mental

Faktor risiko pertama yaitu memiliki gangguan kesehatan mental lainnya, seperti depresi. Dan hal ini dapat meningkatkan risiko gangguan kecemasan.

Pelecehan Seksual Pada Masa Kanak-kanak

Pelecehan atau pengabaian secara emosional, fisik, dan seksual selama masa kanak-kanak dikaitkan dengan gangguan kecemasan di kemudian hari.

Trauma (PTSD)

Seseorang yang pernah mengalami trauma di masa lalu dapat menyebabkan serangan panik, hingga gangguan stres pascatrauma. Hidup melalui peristiwa traumatis meningkatkan risiko gangguan kecemasan. Peristiwa kehidupan yang negatif. Peristiwa hidup yang penuh stres atau negatif, seperti kehilangan orang tua di masa kanak-kanak, meningkatkan risiko gangguan kecemasan.

Penyakit Parah atau Kondisi Kesehatan Kronis

Kekhawatiran terus-menerus terhadap kesehatan atau kesehatan orang yang Anda sayangi, atau merawat seseorang yang sakit, dapat membuat merasa kewalahan dan cemas. Penyalahgunaan zat, seperti penggunaan alkohol dan obat-obatan terlarang membuat Anda lebih mungkin terkena gangguan kecemasan.

Beberapa orang juga menggunakan zat ini untuk menyembunyikan atau meringankan gejala kecemasan.

Menjadi Pemalu Saat Kecil

Rasa malu dan menarik diri dari orang dan tempat asing selama masa kanak-kanak dikaitkan dengan kecemasan sosial pada remaja dan orang dewasa.

Rendahnya Harga Diri

Persepsi negatif tentang diri sendiri dapat menyebabkan gangguan kecemasan sosial.

Itulah beberapa penyebab dan faktor resiko kecemasan yang dapat menyerang siapa saja. Maka dari itu, tetapi jalani hidup dengan rilex dan selalu berpikir positif pada apapun dan siapapun agar hidup lebih berkualitas.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).
Entertainment21 November 2024, 17:30 WIB

Baim Wong Lega Dapat Serahkan Bukti di Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven

Dalam persidangan tersebut Baim Wong menyerahkan sejumlah bukti mengenai perselingkuhan yang dilakukan oleh Paula Verhoeven. Bahkan, begitu sidang cerai selesai ia tampak semringah.
Baim Wong Lega Dapat Serahkan Bukti di Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven (Sumber : Instagram/@baimwong)
Sukabumi21 November 2024, 17:25 WIB

Longsor dan Pohon Tumbang di Jalur Wisata Pondok Halimun Sukabumi

Jalan menuju spot wisata Pondok Halimun di Kecamatan/Kabupaten Sukabumi longsor, hingga menutup akses kendaraan.
Longsor di jalur wisata pondok halimun Sukabumi, Kamis (21/11/2024) (Sumber: istimewa/netizen)
Sukabumi21 November 2024, 17:12 WIB

Pelatihan Barista, Cara Diarpus Sukabumi Kuatkan Literasi Lewat Aroma Kopi

Diarpus Kabupaten Sukabumi sebut pelatihan barista kopi ini merupakan bagian dari transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial.
Pelatihan Barista Kopi yang diselenggarakan Diarpus Kabupaten Sukabumi. (Sumber : Istimewa)