Tidur Terganggu Karena Erep-Erep? Berikut 8 Cara Mengatasi Sleep Paralysis!

Rabu 13 Desember 2023, 00:02 WIB
Ilustrasi seseorang mengalami sleep paralysis. (Sumber : istockphoto.com/@AndreyPopov)

Ilustrasi seseorang mengalami sleep paralysis. (Sumber : istockphoto.com/@AndreyPopov)

SUKABUMIUPDATE.com - Seringnya mengalami erep-erep atau ketindihan pada saat tidur tentu sangat menyiksa. Merasakan seluruh tubuh yang sulit digerakkan atau dada yang terasa sesak pada saat tertidur, hal itu sangat membuat tidak nyaman dan waktu istirahat menjadi berkurang.

Namun dalam hal ini, terjadinya erep-erep atau sleep paralysis yang dialami seseorang bukan lah tanpa sebab. Ada beberapa penyebab mengapa seseorang dapat mengalami ‘kelumpuhan’ pada saat tidur. Diantara penyebabnya ialah gangguan mental atau stres, kurang tidur, tidur dengan posisi telentang, masalah tidur seperti kaki kram, dan lain sebagainya.

Kondisi kelumpuhan pada saat tidur atau sleep paralysis ini dapat diatasi dengan berbagai cara. Cara pertama yang bisa dilakukan ketika mengalami sleep paralysis ialah jangan panik dan tetap tenang. Dengan keadaan yang tenang maka sedikit demi sedikit tubuh akan kembali merespon otak dan dapat digerakkan.

Baca Juga: Erep-erep Disebabkan Ketindihan Makhluk Halus? Ini Penjelasan Sleep Paralysis

Namun dalam hal ini, untuk meminimalisir terjadinya erep-erep atau sleep paralysis, ada beberapa cara yang dapat dilakukan.

Dikutip dari Gramedia.com, berikut 8 cara mengatasi sleep paralysis:

1. Tidur yang cukup

Kurang tidur menjadi salah satu pemicu terjadinya sleep paralysis. Maka dari itu, jika kamu ingin terhindar dari gangguan tidur yang satu ini sebaiknya menjaga pola tidur agar tetap teratur.

Tidur yang cukup pada umumnya ialah memerlukan waktu 7 sampai 8 jam setiap harinya. Oleh karenanya, tubuh akan menjadi lebih sehat dan siap dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Seseorang dapat saja mengalami kurang tidur karena beberapa faktor tertentu. Untuk itu, hindari berbagai hal yang dapat menyebabkan terganggunya jam tidur. Diantaranya ialah mengonsumsi zat yang mengandung kafein (kopi), makan terlalu banyak saat malam hari, olahraga di malam hari, memainkan ponsel saat akan tidur, dan lain sebagainya yang dapat mengganggu jam tidur di malam hari.

Baca Juga: Mitos Erep-Erep atau Sleep Paralysis, Benarkah Ketindihan Makhluk Halus?


2. Tidur dan bangun pada jam yang sama

Membiasakan diri untuk tidur dan bangun pada jam yang sama akan mendukung jam biologis tubuh serta keseluruhan fungsi tubuh kamu menjadi seimbang. Di samping itu, kebiasaan ini juga akan membuat kamu terhindar dari ancaman kurang tidur maupun tidur secara berlebihan.
Tentunya dengan menjadwalkan waktu tidur seperti ini dapat meminimalisir terjadinya sleep paralysis.

3. Mengubah posisi tidur

Cara selanjutnya yang dapat dilakukan ialah dengan mengubah posisi tidur. Mengubah posisi tidur dapat membantu otot-otot tubuh bergerak dengan sendirinya. Apabila ketika tidur selama beberapa jam dan posisi kamu tetap sama, hal tersebut akan membuat tubuhmu kram dan kaku. Itulah yang menyebabkan terjadinya sleep paralysis. Maka dari itu, untuk menghindarinya, lakukanlah cara ini, yaitu dengan mengubah posisi tidur yang baik dan senyaman mungkin.

4. Menenangkan diri sebelum tidur

Cara selanjutnya yang dapat dilakukan ialah dengan menenangkan diri sebelum tidur. Ada berbagai kegiatan menenangkan yang bisa kamu lakukan seperti meditasi, membaca buku, mendengarkan lagu, atau relaksasi otot. Relaksasi seperti ini akan membuat kamu jadi lebih tenang saat mendekati waktu tidur.

Beberapa kegiatan tersebut dapat membantu kamu dalam menenangkan pikiran, mengurangi tekanan di dada, halusinasi, dan meregangkan otot-otot tubuh pada saat terjadinya sleep paralysis atau ketindihan.

5. Hindari Stres

Secara umum, stres dapat menyebabkan berbagai gangguan tidur, termasuk ketindihan atau sleep paralysis. Karena itu, sebaiknya kamu harus menghindari stres dengan cara memanfaatkan lilin aromaterapi, mendengarkan musik sebelum tidur, mendengarkan cerita, maupun yang lainnya.

6. Buat suasana ruang tidur yang nyaman

Umumnya, suasana ruang tidur memang dapat mempengaruhi kualitas tidur. Ketika ruang tidur mu nyaman, maka kamu akan dapat tidur dengan nyaman. Namun jika kamu tidak merasa nyaman dengan ruang tidur mu, maka hal tersebut akan membuat kamu mengalami gangguan tidur, salah satunya sleep paralysis ini.

Maka dari itu, agar terhindar dari kondisi ini, sebaiknya kamu mencoba perbaiki suasana ruang tidur. Seperti membersihkan kamar sebelum tidur, menyalakan lampu tidur, mengganti sprei dengan yang baru, dan menggunakan kasur serta bantal yang nyaman. Buatlah suasana ruang tidur mu senyaman mungkin.

7. Membaca doa sebelum tidur

Dengan membaca doa sebelum tidur, hal ini dapat membantu mengusir energi negatif yang ada dalam diri kamu. Bacalah doa dengan baik dan benar sesuai ketentuan syariat agama.

8. Berkonsultasi dengan dokter

Apabila ketujuh cara di atas tidak bisa membantu kamu dalam menghindari sleep paralysis. Maka cara selanjutnya yang dapat kamu lakukan ialah berkonsultasi langsung dengan dokter.
Jangan ragu untuk mulai berkonsultasi dengan dokter dan jelaskan semua kondisi yang kamu alami akibat sleep paralysis ini.

Dengan begitu, dokter dapat mengidentifikasi apa penyebab utama gangguan tidur yang mengganggumu. Karena bisa saja kondisi yang kamu alami dikarenakan menderita narkolepsi, restless leg syndrome, atau bahkan gangguan mental lainnya yang menyebabkan insomnia.

Dengan berkonsultasi kepada dokter, selanjutnya dokter mungkin akan memberikan obat-obatan yang dibutuhkan untuk mengurangi gangguan tidur, sehingga nantinya kamu akan dapat tidur dengan nyaman lagi.

Itulah beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk meminimalisir terjadinya sleep paralysis yang dapat mengganggu waktu tidur kamu.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).