Doa Guru untuk Para Santri Agar Paham Belajar Ilmu Agama di Pesantren

Rabu 01 November 2023, 18:00 WIB
Ilustrasi - Sudah menjadi kebanggan apabila para guru melihat para anak didiknya yakni santri yang paham ilmu agama. (Sumber : Instagram/@santriindonesia.)

Ilustrasi - Sudah menjadi kebanggan apabila para guru melihat para anak didiknya yakni santri yang paham ilmu agama. (Sumber : Instagram/@santriindonesia.)

SUKABUMIUPDATE.com - Pesantren adalah lembaga pendidikan Islam tradisional yang telah ada di Indonesia sejak abad ke-14. Pesantren biasanya terletak di pedesaan dan para santrinya tinggal di asrama. Pesantren mengajarkan berbagai mata pelajaran, termasuk agama Islam, bahasa Arab, dan ilmu-ilmu umum.

Fungsi pesantren diantaranya untuk pendidikan agama Islam, pembentukan karakter, pengembangan ilmu pengetahuan, hingga pelestarian tradisi dan budaya Islam. Nah selain santri, pesantren juga tak bisa lepas dari seorang guru atau pengajar.

Sebagai seorang guru di pesantren, tentunya mengharapkan semua santrinya dapat menyerap ilmu agama yang diajarkan yang kemudian mengamalkannya. Ilmu agama dalam sebuah pesantren adakah hal penting dan utama yang wajib dikuasai oleh para santri.

Baca Juga: Mengapa Semakin Dewasa Kita Merasa Kesepian? Ini 10 Alasannya

Oleh karenanya, para guru sudah seharusnya memberikan ilmu agama untuk nantinya menjadi bekal santri. Sebab, menjadi kebahagiaan tersendiri apabila sang santri akhirnya telah paham ilmu agama yang diajarkan lalu mereka mengamalkannya lagi kepada orang lain.

Dengan demikian, salah satu bentuk ikhtiar agar para santri dapat paham akan ilmu agama yang diajarkan, adalah dengan berdoa. Doa merupakan senjata paling ampuh agar para santri di rahmati Allah SWT dan bisa cepat paham ilmu agama.

Dikutip via NU Online, berikut ada beberapa doa yang pernah diamalkan oleh seorang guru yang mulia dan mendatangi Ka’bah dan seraya berdoa untuk muridnya, yang diceritakan al-Qadhi ‘Iyadh dalam Tartib al-Madarik wa Taqrib al-Masalik.

Baca Juga: 10 Ciri Orang yang Kesepian dalam Hidupnya, Apa Kamu Mengalaminya?


اَللَّهُمَّ أَيُّمَاغُلَامٍ عَلَّمْتُهُ، فَاجْعَلْهُ فِي عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ

Artinya: “Ya Allah, siapa pun yang telah aku ajar, tempatkan dia di antara hamba-hamba-Mu yang saleh."

Doa selanjutnya yang bisa diamalkan guru untuk para santri muridnya di pesantren adalah yang diamalkan oleh Kiai Ali Mustafa Yaqub yang biasa beliau lafalkan setelah shalat berjamaah.

Lafadz doanya yaitu:

اللَّهُمَّ فَقِّهْنَا فِي الدِّينِ وَعَلِّمْنَا التَّأْوِيلَ. اَللّهُمَّ فَقِّهْ مَنْ يَدْرُسُ فِي هذَا الْمَعْهَدِ فِي الدِّيْنِ وَعَلِّمْهُ التَّأْوِيْلَ

Latin: Allahumma faqqihna fiddin wa ‘allimnat ta’wil. Allahumma faqqih man yadrus fi hadzal ma’had fiddin wa ‘allimhut ta’wil

Baca Juga: 11 Ciri-ciri Orang Stres Karena Tekanan Hidup, Kamu Salah Satunya?

Artinya: “Ya Allah, pahamkanlah kami tentang ilmu agama dan ajarkan kami takwil. Ya Allah, pahamkanlah ilmu agama pada siapa pun yang belajar di pesantren ini dan ajarkan lah mereka takwil”.

Berikut ini adalah doa yang diajarkan langsung oleh Rasulullah SAW

اللَّهُمَّ فَقِّهُّ فِي الدِّينِ وَعَلِّمْهُ التَّأْوِيلَ

Artinya: “Ya Allah, pahamkanlah ia ilmu agama dan ajarkan ia takwil.” (HR Ahmad).

Demikianlah doa-doa untuk para santri di pondok pesantren agar bisa menyerap dan paham ilmu Agama. Semoga kita semua dapat mendapat perlindungan, keselamatan dan termasuk orang-orang yang beruntung serta diberkahi Allah SWT. Aamiin.

Baca Juga: 10 Gejala Autis Pada Anak yang Sangat Mudah Dikenali, Yuk Bunda Perhatikan!

Sumber: NU Online

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)