SUKABUMIUPDATE.com - Doa adalah salah satu cara terbaik untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dengan berdoa, kita dapat memohon apa pun yang kita inginkan, termasuk jodoh.
Doa dapat membantu kita untuk menenangkan hati dan pikiran. Ketika kita merasa gelisah atau khawatir tentang jodoh, berdoa dapat membantu kita untuk menyerahkan semuanya kepada Allah SWT.
Perlu diketahui jika jodoh memang hal misterius, yang kita sendiri tidak akan tahu akan berjodoh dengan siapa. Kita hanya dapat berencana, tapi Allah SWT yang menentukan segala sesuatunya.
Baca Juga: 7 Cara Bicara yang Membuatmu Banyak Disukai Orang-orang, Yuk Lakukan
Namun, untuk mendapatkan jodoh terbaik, kita sebagai umat Muslim dapat berikhtiar dengan cara berdoa. Mintalah jodoh yang baik sesuai dengan ridho dari orang tua dan Allah SWT.
Berikut adalah doa minta jodoh yang baik dikutip via NU Online.
Doa Minta Jodoh yang Baik
رَبِّ لَا تَذَرْنِى فَرْدًا وَأَنتَ خَيْرُ ٱلْوَٰرِثِينَ
Latin: rabbi lā tażarnī fardaw wa anta khairul-wāriṡīn
Artinya: "Ya Tuhanku janganlah Engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan Engkaulah Waris Yang Paling Baik. (QS. Al Anbiya: 89)
Selanjutnya, untuk menambah kebahagian dalam rumah tangga dengan memiliki keturunan yang baik. Berikut doa yang dapat diamalkan untuk dianugerahi anak yang sholeh dan sholehah.
Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Orang yang Akan Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?
Doa Minta Diberi Keturunan yang Sholeh Sholehah
رَبِّ هَبْ لِى مِن لَّدُنكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً ۖ إِنَّكَ سَمِيعُ ٱلدُّعَآءِ
Latin: rabbi hab lī mil ladungka żurriyyatan ṭayyibah, innaka samī'ud-du'ā`
Artinya: "Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa". (QS Ali Imran: 38)
Sumber: NU Online