SUKABUMIUPDATE.com – Membaca doa sebelum melakukan perjalanan sangat dianjurkan diamalkan oleh umat Muslim. Dalam agama Islam, doa ini bertujuan untuk memohon diselamatkan selama di perjalanan.
Sebab, ketika di perjalanan bisa saja terjadi sesuatu yang tidak diinginkan seperti perubahan cuaca, adanya ancaman dari orang jahat hingga kecelakaan. Sebagai umat Muslim, kita wajib mengantisipasinya dengan berdoa.
Dengan berdoa, Allah SWT akan melindungi kita dan memudahkan dalam perjalanan hingga selamat sampai tempat tujuan.
Baca Juga: 30 Kata-kata Motivasi Untuk Diri Sendiri, Ampuh Bikin Semangat!
Berikut ini doa agar diberi kemudahan saat diperjalanan.
اَللَّهُمَّ بِكَ أَسْتَعِيْنُ، وَعَلَيْكَ أَتَوَكَّلُ، اَللَّهُمَّ ذَلِّلْ لِي صُعُوْبَةَ أَمْرِيْ، وَسَهِّلْ عَلَيَّ مَشَقَّةَ سَفَرِيْ، وَارْزُقْنِيْ مِنَ الخَيْرِ أَكْثَرَ مِمَّا أَطْلُبُ، وَاصْرِفْ عَنِّي كُلَّ شَرٍّ، رَبِّ اشْرَحْ لِيِ صَدْرِيْ، وَيَسِّرْ لِيْ أَمْرِيْ
Latin: Allāhumma bika asta‘īnu, wa ‘alaika atawakkalu. Allāhumma żallil lī ṣu‘ūbata amrī, wa sahhil ‘alayya masyaqqata safarī, warzuqnī minal khairi mim mā aṭlubu, waṣrif ‘annī kulla ṣyarr, rabbiṣraḥlī ṣadrī wa yassir lī amrī.
Baca Juga: 10 Sikap Perhatian Ini Bikin Pria Jatuh Padamu, Bisa Dicoba Nih!
Artinya: “Ya Allah, kepada-Mu aku memohon pertolongan dan kepada-Mu aku berpasrah. Ya Allah, ringankan kesulitan pada urusanku, mudahkanlah kendala perjalananku, karuniakanlah kebaikan bagiku melebihi apa yang kuminta, palingkanlah segala keburukan dariku. Tuhanku, lapangkanlah hatiku dan mudahkanlah urusanku.”
Semoga dengan membaca doa ini umat muslim bisa terhindar dari bahaya dan dimudahkan perjalanannya
Sumber: NU Online