77% Wanita Lebih Suka Pria Humoris, Ganteng dan Romantis Lewat!

Minggu 25 Juni 2023, 20:45 WIB
Ilustrasi. 77% Wanita Lebih Suka Pria Humoris, Ganteng dan Romantis Lewat! (Sumber : Freepik/@freepic)

Ilustrasi. 77% Wanita Lebih Suka Pria Humoris, Ganteng dan Romantis Lewat! (Sumber : Freepik/@freepic)

SUKABUMIUPDATE.com - Pria humoris ternyata tak hanya mampu menghibur wanitanya, tetapi juga memiliki daya tarik tersendiri. Bahkan, meskipun ribuan pria romantis disebut idaman, kaum adam dengan sifat humoris tetap mencuri perhatian.

Bikin nyaman dengan candaan receh, pria humoris selalu sukses mencairkan suasana, membuat tertawa sehingga jauh dari kata bosan. Ini fakta unik ditengah banyaknya anggapan perempuan lebih tertarik pada pria yang memiliki wajah rupawan. 

Lagi-lagi, anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Pria yang mempunyai selera humor memiliki daya tarik tersendiri di mata kaum hawa, apalagi dalam hubungan asmara.

Sejumlah penelitian, sebagaimana dikutip via poptren.suara.com, mengungkap bahwa cowok humoris lebih menarik dibanding dengan cowok romantis. 

Baca Juga: Mengenal Sindrom Asperger: Pengidap Disabilitas yang Cerdas, Termasuk Autis?

Profesor Jeffrey Hall,Ph,D dari Universitas Kansas pernah melakukan sebuah penelitian. Dalam penelitan tersebut terungkap bahwa pria yang mencoba melucu dan semakin sering perempuan tertawa karenanya, perempuan tersebut semakin tertarik untuk berkencan dengan pria tersebut.

"Studi yang saya lakukan dimaksudkan untuk melihat teori yang ada yang mengatakan bahwa ketika pria membuat lelucon, mereka mencoba untuk mempromosikan sesuatu tentang diri mereka sendiri, jadi dengan menjadi lucu mereka mencoba untuk menunjukkan kecerdasan mereka," ujar Jeffrey, seperti dikutip dari Healthline, Minggu (25/6/2023).

Profesor Jeffrey juga mengatakan humor merupakan pertanda baik dari kecerdasaan. 

"Dengan kata lain, humor adalah pertanda baik dari otak atau kecerdasan yang baik," tambah Jeffrey.

Baca Juga: Mengenal Sindrom Munchausen: Suka Pura-pura Sakit Termasuk Gangguan Psikologis?

Sementara dalam penelitian yang dilakukan oleh psikolog Daniel Doerksen menyebut bahwa orang yang humoris dianggap lebih menarik. Penelitian tersebut dilakukan dalam studi speed dating atau kencan kilat.

Orang humoris yang berpartisipasi dalam studi kencan kilat dianggap lebih menarik daripada mereka yang tidak memiliki selera humor. "Humor itu berpengaruh," kata Daniel Doerksen, seperti dikutip dari Live Science.

Dilansir dari Menshealth, dalam surveinya terhadap lebih dari 1.000 wanita di Amerika Serikat, berusia 21 hingga 54 tahun, 77 persen wanita menilai selera humor sebagai nomor satu yang harus dimiliki seorang pria. Hal itu terlepas dari sifat dan perilaku, seperti kecerdasan, gairah, kepercayaan diri dan kemurahan hati.

Baca Juga: Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta Bandung: Syarat dan Cara Daftar

Rasa humor dapat dikatakan sebagai aset besar dalam kencan awal,menemukan hal-hal yang sama-sama lucu menciptakan ikatan awal yang hebat.

Bahkan dengan adanya humor perempuan akan lebih mudah merasa nyaman bersama seseorang yang mampu menghibur mereka, sehingga akan sangat mudah untuk kemungkinan terbukanya jalan pada sebuah hubungan.

Sumber: poptren.suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).