Naksir Pacar Orang? Simak 4 Cara untuk Melupakannya, Jangan Jadi Selingkuhan!

Minggu 11 Juni 2023, 19:30 WIB
Ilustrasi - Naksir Pacar Orang? Simak 4 Cara untuk Melupakannya, Jangan Jadi Selingkuhan! (Sumber : shutterstock)

Ilustrasi - Naksir Pacar Orang? Simak 4 Cara untuk Melupakannya, Jangan Jadi Selingkuhan! (Sumber : shutterstock)

SUKABUMIUPDATE.com - Perasaan suka pada seseorang memang tak bisa dipredikasi bahkan rasa tersebut bisa saja tumbuh untuk seseorang yang sudah memiliki kekasih.

Sayangnya, naksir pacar orang lain bukan hal baik sehingga untuk orang-orang yang saat ini sedang menaruh rasa pada orang lain sebaiknya berhenti.

Walaupun sulit, disini kami akan membagikan beberapa cara sederhana untuk rasa suka pada pacar orang lain agar terhindar dari hal-hal yang merugikan diri sendiri.

Baca Juga: Ini 6 Fakta Tasyi Athasyia yang Lagi Dihujat di Medsos: Ibunya Orang Sukabumi!

1. Jangan Berduaan Dengannya

Melansir dari Yoursay.id, rasa suka bisa timbul akibat interaksi yang terus-menerus. Untuk itu, salah satu langkah penting agar bisa berhenti dari perasaan suka yang terlarang, adalah dengan membatasi waktu interaksi dengannya.

Jika kebetulan interaksi dengan gebetan tidak bisa dihindari sama sekali, maka jaga benar-benar agar tidak sampai berduaan dengannya.

Baca Juga: Ramalan Eyang Semar: 9 Tanggal Lahir yang Hidupnya Jauh dari Berkah

Usahakan ada rekan kerja ataupun teman lain yang menemani saat kamu mesti berurusan dengan gebetan, ya.

2. Berhenti Chattingan

Ada banyak perselingkuhan di tempat kerja akibat sering berkirim pesan di luar jam kerja. Mulanya bicara tentang pekerjaan, lama-lama curhat urusan personal. 

Dari yang awalnya biasa-biasa saja, lama-lama jadi nyaman padahal tahu dia sudah punya pasangan.

Untuk itu, kamu perlu berhenti saling berkirim pesan jika memang niat untuk menghentikan perasaan suka terhadapnya. 

Mungkin di awal-awal akan sulit. Akan tetapi, kalau kamu disiplin untuk tidak menggubris pesan darinya lama-lama pasti dia akan mundur karena capek gak ditanggapi.

3. Mulai Serius Memikirkan Masa Depan

Siapa pun pasti gak akan mau menyandang status perebut pasangan orang. Untuk itu, di antara cara ampuh agar berhenti menyukai gebetan yang sudah punya pasangan, adalah dengan serius memikirkan masa depan.

Apakah kamu mau nantinya sekalipun hubungan berlanjut tapi terbebani dengan label sebagai penghancur hubungan asmara orang lain?

4. Tingkatkan Produktivitas

Banyaknya waktu luang kerap jadi sumber kenapa perasaan terlarang tersebut bisa tumbuh. Untuk menghentikannya, cobalah fokuskan energi dan waktumu pada hal lain sehingga benar-benar produktif.

Tekuni hobi yang sebelumnya terbengkalai, jalani hal-hal baru sehingga bertemu dengan orang-orang berbeda, asah skill yang penting bagi perkembangan karier, atau hal lain yang bikin kamu gak sempat untuk mengurusi gebetan yang sudah punya pasangan ini. 

Jika ini terus kamu lakukan, maka perasaan tersebut pasti lama-lama akan hilang dan kamu bisa menyukai orang lain.

Kita memang tidak bisa memilih dengan siapa akan jatuh cinta. Akan tetapi, tiap orang punya kebebasan untuk memilih jalan yang salah dan benar.

Membiarkan perasaan suka padahal jelas-jelas gebetan sudah punya pasangan tentu salah, bukan? Semoga tips tadi dapat membantumu memilih jalan yang benar, ya.

Sumber: Yoursay.id (Portal Suara.com)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik25 November 2024, 13:00 WIB

Sukses Digelar Selamat Tiga Hari, Berikut Daftar Pemenang MAMA AWARDS 2024

Ajang penghargaan ternama Korea Selatan, MAMA AWARDS sukses digelar selama tiga hari pada 21 November 2024 di Dolby Theater, Los Angeles dan 22 serta 23 November 2024 di Kyocera Dome, Jepang.
Sukses Digelar Selamat Tiga Hari, Berikut Daftar Pemenang MAMA AWARDS 2024 (Sumber : X/@soompi)
Sukabumi25 November 2024, 12:31 WIB

LKC Dompet Dhuafa Resmikan Program Kawasan Sehat ke-28 di Sukabumi

Resmikan Kawasan Sehat ke-28 di Sukabumi, LKC Dompet Dhuafa Dorong Kesehatan Warga Terus Meningkat.
Resmikan Kawasan Sehat ke-28 di Sukabumi, LKC Dompet Dhuafa Dorong Kesehatan Warga Terus Meningkat (Sumber : Ist)
Jawa Barat25 November 2024, 12:14 WIB

Jelang Pencoblosan Lawan Kotak Kosong, Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia

Dua hari jelang masa pencoblosan, calon wakil bupati Ciamis Yana D Putra meninggal dunia, pada Senin (25/11/2024).
Paslon satu-satunya di pilkada Ciamis 2044 (Sumber: dok kpu ciamis)
Sukabumi Memilih25 November 2024, 12:14 WIB

Dinkes Sukabumi Bantu Multivitamin untuk Petugas Pilkada 2024

Dalam upaya mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada 2024,Dinkes Kabupaten Sukabumi, melalui Puskesmas Kalibunder, memberikan bantuan multivitamin kepada seluruh petugas Pilkada di Kecamatan Kalibunder, Senin (25/11/202
Kepala Pukesmas Kalibunder, N Esti Indrayeni, saat menyerahkan bantuan multivitamun untuk petugas Pilkada 2024 | Foto : Ragil Gilang
Entertainment25 November 2024, 12:00 WIB

Jung Woo Sung Akui Ayah dari Anak Moon Gabi, Janji Akan Bertanggung Jawab Penuh

Kabar mengejutkan datang dari aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Woo Sung yang mengaku kalau dirinya adalah ayah kandung dari anak model Moon Gabi.
Jung Woo Sung Akui Ayah dari Anak Moon Gabi, Janji Akan Bertanggung Jawab Penuh (Sumber : X/@soompi)
Sukabumi25 November 2024, 11:40 WIB

Kunjungi Keluarga yang Huni Rumah Reyot, Camat Purabaya: Akan Dibangun Swadaya

Jajaran Forkopimcam Purabaya sigap merespon informasi adanya satu keluarga yang menempati rumah tidak layak di Kampung Muara RT 006/08 Desa Purabaya, Senin (25/11/2024)
Camat Purabaya, Sri Yuliani, saat mengunjungi rumah tidak layak di Desa Purabaya Kecamatan Purabaya Kabupaten Sukabumi, Senin (25/11/2024) | Foto : Ragil Gilang
Nasional25 November 2024, 11:33 WIB

Makna Mendalam di Balik Pidato Menteri Abdul Mu'ti pada Peringatan Hari Guru Nasional 2024

Pidato yang disampaikan oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu'ti, pada 25 November 2024, tidak hanya mengapresiasi jasa para guru, tetapi juga menggugah semangat seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung penguatan pendidikan di Indonesia.
Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2024 mengusung tema "Guru Hebat, Indonesia Kuat,". (Sumber : Twitter/@kemendikdasmen)
Sehat25 November 2024, 11:00 WIB

5 Cara Diagnosis Tukak Lambung Pada Anak : Ketahui Cara Pengobatan

Tukak lambung pada anak dapat didiagnosa dengan beberapa cara, dan juga pengobatannya bisa dilakukan dengan beberapa cara juga.
Ilustrasi cara mendiagnosa tukak lambung pada anak (Sumber : Freepik/@freepik)
Entertainment25 November 2024, 10:45 WIB

Digelar Tertutup, Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024

Kabar mengejutkan datang dari Nissa dan Ayus Sabyan yang telah resmi menikah sejak 4 Juli 2024 lalu. Pernikahan keduanya pun digelar secara sederhana dan tertutup.
Digelar Tertutup, Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024 (Sumber : Instagram/@sabyan_gambus)
Entertainment25 November 2024, 10:27 WIB

Joget Sadbor Menyebar ke Cikawung Sukabumi, Warga Live Tiktok Setiap Hari Demi Cuan

Tren joget Sadbor kini menyebar ke wilayah Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, sekelompok remaja di kampung Cikawung, dengan nama akun TikTok @Alifah Fitria mans shop, kini mulai joged live tiktok
Sekelompo warga di Cikawung Nyalindung Kabupaten Sukabumi live tiktok setihap hari demi cuan | Foto : Capture Tiktok @Alifah Fitria mans shop