Kapan Puasa Dzulhijjah, Arafah dan Tarwiyah Dilaksanakan? Simak Jadwalnya

Rabu 07 Juni 2023, 19:30 WIB
Ilustrasi. Ada beberapa ibadah puasa yang dianjurkan untuk dilaksanakan sebelum hari raya Idul Adha termasuk puasa Dzulhijah | (Sumber : Freepik.com/@ Sketchepedia)

Ilustrasi. Ada beberapa ibadah puasa yang dianjurkan untuk dilaksanakan sebelum hari raya Idul Adha termasuk puasa Dzulhijah | (Sumber : Freepik.com/@ Sketchepedia)

SUKABUMIUPDATE.com - Umat Islam sebentar lagi akan merayakan Hari raya Idul Adha 1444 Hijriah. Namun sebelum merayakan Idul Adha, Umat Muslim dianjurkan untuk melaksanakan ibadah puasa.

Ada beberapa puasa yang dianjurkan sebelum Hari Raya yang juga disebut banyak masyarakat Indonesia sebagai lebaran haji itu.

Lalu kapan waktu pelaksanaan ibadah puasa sebelum Idul Adha ini? Berikut informasinya seperti dikutip dari Suara.com.

Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan Idul Adha pada 28 Juni 2023. Sementara pemerintah menurut SKB 3 Menteri menetapkan Idul Adha pada 29 Juni 2023. Namun, penetapan ini masih akan dimantapkan dengan penyelenggaraan sidang isbat.

Baca Juga: Idul Adha Semakin Dekat, Simak Perkiraan Harga Hewan Kurban 2023

Ada tiga puasa sunnah menjelang Idul Adha, yakni Puasa Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah. Bagi umat muslim yang mampu melakukannya, disunnahkan untuk mulai berpuasa sejak Puasa Dzulhijjah yakni pada tanggal 1 Dzulhijjah 1444 Hijriah kemudian disambung dengan Puasa Tarwiyah pada 8 Dzulhijjah, dan Puasa Arafah pada 9 Dzulhijjah.

Dengan demikian, umat muslim sebenarnya disunnahkan puasa tanpa putus sejak 1 – 9 Dzulhijjah untuk merayakan Idul Adha pada 10 Dzulhijjah tahun ini.

Bagi yang mengikuti Idul Adha versi Muhammadiyah, puasa bisa dimulai pada 1 Dzulhijjah atau yang bertepatan dengan 19 Juni 2023. Kemudian dilanjutkan Puasa Tarwiyah pada 8 Dzulhijjah atau 26 Juni, dan Puasa Arafah pada 9 Dzulhijjah atau 27 Juni.

Sementara bagi yang meyakini Idul Adha jatuh pada 29 Juni 2023, Puasa Dzulhijjah dimulai 20 Juni, Puasa Tarwiyah 27 Juni, dan Puasa Arafah 28 Juni.

Baca Juga: Bagaimana Syarat Hewan yang Sah untuk Kurban Idul Adha? Simak Penjelasannya

Niat Puasa Dzulhijjah

Niat puasa Dzulhijjah sebagai berikut:

"Nawaitu shouma syahri dzil hijjah sunnatan lillahi ta'ala"

Artinya: "Saya niat puasa sunnah bulan Zulhijah karena Allah Ta'ala."

Anjuran puasa Dzulhijjah ini berdasarkan hadis Ahmad dan An Nasa'i yang artinya sebagai berikut:
Dari Hafshah RA, ia berkata, "Ada empat hal yang tidak pernah ditinggalkan Rasulullah SAW yaitu, puasa Asyura, puasa sepuluh hari di bulan Zulhijah, puasa tiga hari setiap bulan, dan dua rakaat sebelum Subuh," (HR Ahmad dan An Nasa'i).

Baca Juga: Kapan Idul Adha 2023? Simak Jadwal Lengkapnya di Sini

Niat Puasa Tarwiyah

Niat puasa Tarwiyah adalah sebagai berikut:

Nawaitu shauma ghadin 'an adaai sunnati yaumit Tarwiyyati lillaahi ta'aalaa.

Artinya: “Aku niat puasa sunnah Tarwiyah besok hari karena Allah.”

Niat Puasa Arafah

Niat puasa Arafah sebagai berikut:

Nawaitu shauma ghadin ‘an adaa’i sunnati Arafah lillaahi ta‘aalaa.

Artinya: “Saya berniat puasa sunah Arafah esok hari karena Allah SWT.”

Baca Juga: Sejarah Kurban di Hari Raya Idul Adha: Qabil dan Habil hingga Nabi Ismail

Keutamaan Puasa di Bulan Dzulhijjah

Tiga keutamaan puasa di bulan Dzulhijjah adalah sebagai berikut.

1. Menghapus Dosa

Berpuasa pada tanggal 9 Dzulhijjah (hari Arafah) disebut dapat menghapus dosa selama dua tahun sesuai dengan sabda Rasulullah, yang artinya:

Puasa Arafah (9 Dzulhijjah) dapat menghapuskan dosa setahun yang lalu dan setahun akan datang. Puasa Asyura (10 Muharram) akan menghapuskan dosa setahun yang lalu” (HR Muslim).

Baca Juga: Domba, Kambing, Sapi dan Unta: Mana Hewan Kurban yang Lebih Baik untuk Idul Adha?

2. Pahala Berlipat Ganda

Pahala ibadah puasa pada sepuluh hari pertama bulan Dzulhijjah akan membuatmu menerima pahala yang berlipat ganda dibanding ibadah di bulan-bulan lainnya.

Rasulullah SAW bersabda yang artinya:

“Tidak ada hari-hari yang lebih Allah sukai untuk beribadah selain sepuluh hari pertama bulan Dzulhijjah, satu hari berpuasa di dalamnya setara dengan satu tahun berpuasa, satu malam mendirikan shalat malam setara dengan shalat pada malam Lailatul Qadar” (HR At-Trmidzi).

3. Terbebas dari Api Neraka

Keutamaan hari Arafah lainnya adalah Allah lebih banyak membebaskan hamba-Nya dari api neraka pada hari ini dibanding hari-hari lainnya.

Rasulullah pernah bersabda:

"Tidak ada hari dimana Allah membebaskan hamba dari neraka lebih banyak daripada Hari Arafah, dan sungguh Dia mendekat lalu membanggakan mereka di depan para Malaikat dan berkata: ‘Apa yang mereka inginkan?" (HR Muslim).

Demikianlah penjelasan mengenai puasa sebelum Idul Adha 2023 berapa hari lengkap dengan bacaan niat puasa dzulhijjah, arafah dan tarwiyah.

Sumber: Suara.com/Nadia Lutfiana Mawarni

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes