SUKABUMIUPDATE.com - Mempunyai rambut tebal dan sehat adalah impian banyak orang. Tapi, masalah terkadang seringkali datang dan merusak kondisi rambut.
Rambut yang rontok atau tipis membuat kita merasa kurang tidak percaya diri. Rambut tipis adalah masalah serius yang harus segera diatasi.
Bagi kamu yang memiliki masalah rambut tipis, tentunya ingin segera mengatasi hal tersebut. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menumbuhkan dan menebalkan rambut.
Baca Juga: Begini Cara Bu Siti Berbagi Jatah dengan 2 Suami Mudanya, Tetap Harmonis
Berikut ini ada beberapa cara untuk menumbuhkan dan menebalkan anak rambut yang tipis agar tidak terlihat botak.
1. Menggunakan Minyak Kemiri
Cara yang bisa dilakukan untuk menebalkan anak rambut adalah dengan mengoleskannya menggunakan minyak kemiri. MInyak kemiri dipercaya dapat menebalkan rambut maupun anak rambut.
Kandungan asam esensial serta kandungan linoleat dan linolenat dalam kemiri dapat mempercepat pertumbuhan rambut dan membuatnya semakin lebat.
Baca Juga: Inilah 5 Dampak Buruk Poliandri Seperti Kisah Bu Siti Bagi Pelakunya
Selain itu, kandungan tersebut selain dapat membuat jaringan kulit rambut lebih sehat, juga dapat membantu melancarkan sirkulasi darah di kulit kepala.
2. Kurangi Penggunaan Alat Penata Rambut
Selanjutnya, cara menebalkan anak rambut adalah dengan membatasi penggunaan alat penata rambut. Alat penata rambut seperti pengering, pengeriting atau pelurus rambut dapat menyebabkan rambut menjadi lebih rapuh dan mudah rontok.
Baca Juga: PART I: Kecelakaan Laut dan Nasib Status UNESCO Global Geopark Ciletuh Sukabumi
Jika tidak dibatasi dapat membuat rambut menjadi tipis dan tidak beraturan. Untuk itu, penting dalam membatasi peralatan yang dapat merusak rambut.
3. Penuhi Kebutuhan Nutrisi Rambut
Cara untuk menebalkan anak rambut adalah dengan mencukupi kebutuhan nutrisi rambut. Rambut yang dijaga dengan memastikan tercukupinya asupan nutrisi akan membuat rambut menjadi sehat dan tebal.
Asupan yang dapat diberikan untuk rambut dapat berupa nutrisi, zat besi, asam lemak omega, vitamin A, vitamin E, Vitamin C, vitamin D dan vitamin B dan termasuk biotin. Berbagai nutrisi tersebut bisa didapatkan dengan mengonsumsi beberapa macam makanan, seperti sayuran, buah-buahan-biji-bijian, kacang-kacangan, ikan, daging tanpa lemak dan produk susu rendah lemak.
Baca Juga: Cerita Pemilik Warung di Sukabumi, Ketiban Berkah dengan Keberadaan Tol Bocimi
4. Jangan Stres
Selanjutnya, cara yang dapat dilakukan untuk menebalkan anak rambut adalah dengan tidak terlalu sering merasakan stres. Stres dapat memberikan efek samping untuk kesehatan juga secara fisik, yaitu membuat rambut lebih mudah rontok.
Stres dapat dikurangi dengan menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman, mendengarkan musik, serta mengikuti kelas yoga atau meditasi.
5. Menggunakan Minyak Zaitun
Terakhir, cara yang bisa dilakukan untuk menebalkan anak rambut adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun dipercaya dapat menebalkan anak rambut karena bahan aktif seperti vitamin, mineral dan juga asam lemak sehat yang dapat memperkuat rambut serta mendorong pertumbuhan rambut yang sehat.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Siomay Enak di Sukabumi, Rasanya Maknyus
Minyak zaitun juga efektif untuk menebalkan rambut karena kandungan asam lemak yang dapat menyerap ke dalam rambut dan menggantikan protein rambut yang hilang.
Itulah 5 cara menumbuhkan dan menebalkan rambut agar tidak tipis dan terlihat botak. Selamat mencoba, semoga berhasil.
Sumber: Akurat.co