SUKABUMIUPDATE.com - Memanjatkan doa cepat dapat jodoh dapat kamu amalkan ketika ingin segera dipertemukan dengan belahan jiwa. Menikah sendiri adalah salah satu bentuk ibadah dalam agama Islam.
Meskipun jodoh adalah takdir yang sudah diatur oleh Allah SWT, namun, kita sebagai hambanya wajib berikhtiar dalam mencari pasangan. Sebab, jodoh tidak akan datang begitu saja, melainkan perlu dibantu dengan usaha dan doa.
Dalam hal ini, kita wajib berusaha sambil mengamalkan doa cepat dapat jodoh yang dimohonkan kepada Allah SWT. Nah, berikut ini ada beberapa doa yang bisa dapat kamu amalkan dikutip via Akurat.co.
Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan
Doa Pertama:
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ زَوْجًا طَيِّبًا وَيَكُوْنُ صَاحِبًا لِى فِى الدِّيْنِ وَالدُنْيَا وَالْأَخِرَة
Robbi hablii milladunka zaujan thoyyiban, wayakuuna shoohiban, lii fiddiini waddunyaa wal aakhiroh.
Artinya: “Ya Rob, berikanlah kepadaku suami yang terbaik dari sisi-Mu, suami yang juga menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat.”
Baca Juga: 5 Penginapan Murah di Sukabumi di Bawah Rp300 Ribuan, Cocok Untuk Backpacker!
Doa Kedua:
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ زَوْجَةً طَيِّبَةً أَخْطُبُهَا وَأَتَزَوَّجُ بِهَا وَتَكُوْنُ صَاحِبَةً لِى فِى الدِّيْنِ وَالدُنْيَا وَالْأَخِرَةِ
Robbi hablii milladunka zaujatan thoyyibah akhtubuhaa wa atazawwaju biha watakunu shoohibatan lii fiddiini waddunyaa wal aakhiroh.
Artinya: "Ya Robb, berikanlah kepadaku istri yang terbaik dari sisi-Mu, istri yang aku lamar dan nikahi dan istri yang menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat.”
Baca Juga: 7 Kelebihan yang Dimiliki Introvert Dalam Hal Asmara dan Karier
Doa Ketiga:
Dalam Al-Quran surat Al-Furqan ayat 74, Allah SWT berfirman mengenai doa agar didekatkan dengan jodoh yang soleh dan salihah.
وَالَّذِيْنَ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ اَزْوَاجِنَا وَذُرِّيّٰتِنَا قُرَّةَ اَعْيُنٍ وَّاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِيْنَ اِمَامًا
Wallażīna yaqụlụna rabbanā hab lanā min azwājinā wa żurriyyātinā qurrata a'yuniw waj'alnā lil-muttaqīna imāmā.
Baca Juga: 10 Potret Cantik Aulia Suci, Pemain Timnas Voli Putri SEA Games 2023 Asal Sukabumi
Artinya: "Dan orang-orang yang berkata, "Ya Tuhan kami, anugerahkan lah kepada kami pasangan kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami pemimpin bagi orang-orang yang bertakwa.”
Doa Keempat:
Doa mendapatkan jodoh ini pernah diamalkan oleh Nabi Musa, sebagai berikut:
رَبِّ إِنِّي لِمَا أَنْزَلْتَ إِلَيَّ مِنْ خَيْرٍ فَقِيرٌ
Rabbi, inni lima anzalta ilayya min khairin faqir.
Artinya: “Ya Tuhanku, sungguh aku sangat memerlukan suatu kebaikan yang engkau turunkan kepadaku.” (QS. Surat Al-Qashas: 24).
Baca Juga: 5 Bacaan Doa Agar Kamu Segera Dapat Pekerjaan dan Terbebas dari Pengangguran
Doa Kelima:
Doa ini tercantum pada QS. Al-Anbiya ayat 89, yang dipanjatkan oleh Nabi Zakariya As, sebagai berikut;
وَزَكَرِيَّآ اِذْ نَادٰى رَبَّهٗ رَبِّ لَا تَذَرْنِيْ فَرْدًا وَّاَنْتَ خَيْرُ الْوٰرِثِيْنَ ۚ
Wa zakariyyā iż nādā rabbahụ rabbi lā tażarnī fardaw wa anta khairul-wāriṡīn
Artinya: "Dan (ingatlah kisah) Zakaria, ketika dia berdoa kepada Tuhannya, "Ya Tuhanku, janganlah Engkau biarkan aku hidup seorang diri (tanpa keturunan) dan Engkaulah ahli waris yang terbaik."
Baca Juga: 7 Rekomendasi Laundry Pakaian di Kota Sukabumi, Cocok Untuk yang Males Nyuci!
Semoga bermanfaat bagi Anda yang belum memiliki jodoh kehidupan. Semoga Allah menjaga diri kita semua dari segala bentuk kemaksiatan.
Sumber: Akurat.co