10 Tips Agar Rumah Aman Saat Ditinggal Mudik Lebaran, Cabut Semua Colokan Listrik

Senin 17 April 2023, 13:45 WIB
Ilustrasi - 10 Tips Agar Rumah Aman Saat Ditinggal Mudik Lebaran, Cabut Semua Colokan Listrik. | (Sumber : djkn.kemenkeu.go.id)

Ilustrasi - 10 Tips Agar Rumah Aman Saat Ditinggal Mudik Lebaran, Cabut Semua Colokan Listrik. | (Sumber : djkn.kemenkeu.go.id)

SUKABUMIUPDATE.com - Apakah kamu sedang berencana untuk mudik lebaran dan pulang ke kampung halaman? Nah, jika iya maka kam perlu melakukan beberapa tips di bawah ini agar aman saat meninggalkan rumah.

Terlebih, jika kamu meninggalkan rumah untuk mudik lebaran dalam waktu yang sangat lama. Hal itu sangat beresiko jika tidak mempersiapkan rumah semaksimal mungkin saat ditinggal mudik.

Jangan sampai ada kejadian yang mengganggu waktu pulang mudik lebaran mu. Pastinya kamu juga inginkan mudik lebaran terasa aman dan nyaman tanpa ada gangguan.

Berikut ini ada 10 tips yang perlu diketahui saat hendak mudik lebaran meninggalkan rumah yang dikutip via Suara.com.

1. Pastikan Semua Pintu dan Jendela Rumah Terkunci

Pintu dan jendela biasanya menjadi jalan utama yang paling memungkinkan masuknya pencuri. Jadi, jangan sampai lupa mengunci semua pintu dan jendela rumah, ya.

Baca Juga: Biadab! Mantan Anggota Parlemen Muslim India Ditembak Mati Saat Live di Televisi

Selain itu, hindari meninggalkan kunci di bawah pot, keset, atau tempat lainnya, karena bisa saja akan ditemukan oleh orang yang berniat jahat.

2. Cabut Semua Colokan Listrik dan Gas

Korsleting listrik sering kali menjadi penyebab terjadinya kebakaran di rumah. Sebelum pergi mudik, pastikan untuk memeriksa dan mematikan semua perangkat elektronik yang ada di rumah.

Baca Juga: SMAN 1 Parakansalak Sukabumi Sebar Sembako Hingga Gelar Pengobatan Gratis

Cabut juga semua colokan yang masih terpasang di stop kontak, serta cabut selang gas yang masih terpasang untuk menghindari kebakaran.

3. Amankan Semua Barang Berharga di Tempat yang Terkunci

Simpan semua barang-barang berharga, seperti perhiasan, surat-surat yang penting atau uang di tempat yang memiliki kunci, seperti laci kecil dalam lemari atau safety box. Lalu bawa kunci tersebut agar tidak ada yang bisa membukanya.

4. Menutup Semua Lubang Pembuangan

Untuk menghindari masuknya hewan-hewan seperti kecoa, tikus, semut dan lain sebagainya, jangan lupa tutup lubang-lubang pembuangan sebelum pergi. Jangan lupa juga untuk membuang semua sampah yang ada di rumah supaya tidak timbul bau busuk

5. Jangan Perlihatkan Rumah Sedang Kosong

Rumah yang terlihat kosong dapat menarik perhatian para pencuri. Oleh karena itu, penting untuk mengecoh orang-orang jahat yang biasanya mengincar rumah-rumah kosong dengan beberapa hal mudah yang bisa dilakukan.

Baca Juga: 4 Situs Peta Jalur Mudik Lebaran 2023 Online, Simak Cara Ceknya Disini!

Misalnya, dengan memasang lampu yang bisa diatur kapan harus menyala dan mati, sehingga bisa menyala otomatis saat malam dan mati otomatis saat pagi tiba.

6. Laporan Kepada RT dan Petugas Keamanan Setempat

Beri tahu satpam di komplek bahwa Anda akan meninggalkan rumah dalam beberapa waktu. Dengan begitu, satpam tersebut bisa membantu agar lebih mengawasi rumah setiap harinya selama Anda mudik.

Baca Juga: Umat Muslim Wajib Tahu! Ini 5 Waktu Bayar Zakat Fitrah dari Mubah Hingga Haram

Laporkan juga pada Ketua RT setempat bahwa rumah Anda kosong. Jadi, jika ada sesuatu hal buruk yang terjadi, bisa segera ditindaklanjuti.

7. Bilang Kepada Tetangga untuk Meminta Memantau Rumah

Jika ada tetangga di depan atau sebelah rumah yang tidak mudik, tak ada salahnya Anda meminta tolong padanya untuk membantu memantau situasi di sekitar rumah. Sebagai ucapan terima kasih, jangan lupa memberinya oleh-oleh sepulangnya Anda dari mudik, ya!

8. Memasang Alarm Keamanan

Sebelum pergi, pastikan memeriksa dan mengunci semua akses masuk ke rumah. Tapi, alangkah lebih baik jika Anda memasang alarm di rumah untuk keamanan ekstra. Anda juga bisa memakai gembok beralarm untuk pagar rumah.

Baca Juga: Bos Persib Teddy Tjahjono Minta Maaf Atas Pencapaian Musim Ini Tak Sesuai Harapan

Dengan begitu, alarm akan berbunyi nyaring saat rumah Anda dimasuki secara paksa sehingga tetangga dan petugas keamanan bisa langsung bertindak saat mendengar bunyi alarm tersebut.

9. Mengosongkan Penampungan Air

Meskipun terdengar sepele, mengosongkan penampungan air saat ditinggal mudik lebaran adalah salah satu yang harus dilakukan. Hal itu bertujuan agar genangan air tak menjadi sarang nyamuk untuk berkembnag biak.

10. Pasang Kamera CCTV Bila Diperlukan

Kamera pengawas atau CCTV menjadi alternatif yang paling baik jika Anda ingin merasa lebih tenang ketika meninggalkan rumah, apalagi untuk mudik dalam waktu yang cukup lama.

Kamera CCTV ini memungkinkan Anda untuk bisa mengawasi keadaan dan kondisi rumah dari jarak jauh, dimanapun dan kapanpun.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)