SUKABUMIUPDATE.com - Sahur merupakan aktivitas yang harus dilakukan umat Muslim selama bulan Ramadan. Meskipun tidak wajib, namun Rasulullah SAW menganjurkan melaksanakan sahur karena didalamnya mengandung keberkahan.
Akan tetapi, setelah melakukan sahur dan shalat shubuh, kebanyakan orang-orang akan langsung tidur karena dianggap masih ngantuk. Tetapi hal itu sangat tidak disarankan, karena bisa kesiangan saat hendak masuk kantor atau masuk sekolah.
Selain itu, tidur sehabis sahur dan shalat shubuh sangat tidak baik untuk kesehatan. Pasalnya, pencernaan tubuh akan terganggu dan bekerja tidak maksimal.
Untuk mengatasi hal itu, berikut ini ada beberapa rekomendasi kegiatan bermanfaat setelah sahur dan shalat subuh yang bisa kamu lakukan di rumah dikutip via Yoursay.suara.com (Portal Suara.com).
1. Beribadah atau Mengaji
Kegiatan pertama setelah sahur dan salat yang tentunya dapat menambah pahala puasa kalian adalah dengan cara beribadah seperti membaca Alquran. Membaca Alquran atau mengaji di bulan Ramadan tentunya akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda.
Tidak perlu panjang-panjang, yang terpenting kamu membacanya dengan baik. Bahkan kamu bisa mengaji sambil menunggu matahari terbit untuk kemudian melaksanakan salat duha.
2. Membaca buku
Kegiatan kedua yang juga bermanfaat adalah dengan membaca buku. Kalian dapat membaca buku yang belum sempat dibaca atau bisa juga membaca buku baru secara online.
Dengan membaca buku, otak kita akan kembali fresh dan tentunya dapat menambah ilmu baru. Kalau kalian belum terbiasa untuk membaca buku, maka mulai sekarang biasakanlah karena hal tersebut dapat meningkatkan pengetahuan dan kecerdasan kalian.
3. Berolahraga ringan
Bulan Ramadan bukan berarti kalian harus malas-malasan hingga enggan untuk melakukan olah raga. Meskipun di bulan Ramadan, usahakanlah untuk berolahraga ringan, jangan terlalu berat. Kalian bisa berlari-lari kecil di sekitar kompleks perumahan atau melakukan pemanasan ringan di depan rumah. Pastikan tubuh kalian tetap bugar dan sehat selama bulan Ramadan. Dengan begitu, maka puasa kalian pun akan jauh lebih berkualitas.
4. Membersihkan tempat tidur
Kegiatan bermanfaat lainnya setelah melaksanakan sahur dan shalat subuh ialah dengan cara membersihkan tempat tidur. Dengan membersihkan tempat tidur tersebut akan membuat rasa ingin tidur kalian menjadi berkurang.
Jika tempat tidur sudah dibersihkan, maka tidak ada pilihan lain selain melakukan kegiatan di luar kamar. Tidur setelah sahur memang tidak dilarang, namun alangkah baiknya menunggu beberapa jam lagi kalau kalian memang ingin tidur.
5. Melanjutkan pekerjaan yang tertunda
Terakhir, kamu bisa memanfaatkan waktu setelah sahur dan salat subuh dengan melakukan pekerjaan yang sempat tertunda. Misalnya, kalau kamu adalah mahasiswa dan sedang mengerjakan tugas namun belum selesai, maka kamu bisa melanjutkan mengerjakan tugas tersebut setelah sahur.
Biasanya, mengerjakan pekerjaan di pagi hari akan lebih semangat dan mudah untuk dikerjakan karena otak kita yang baru bekerja kembali setelah beristirahat seharian.
Nah, itulah beberapa kegiatan bermanfaat yang dapat kalian lakukan selepas sahur dan shalat subuh. Usahakan jangan langsung tidur setelah shalat subuh.
Sumber: Yoursay.suara.com (Portal Suara.com)