SUKABUMIUPDATE.com - Perayaan Hari Valentine setiap tahunnya selalu dirayakan pada 14 Februari. Pada hari itu adalah momen dimana orang-orang akan mengutarakan rasa cinta dan sayang kepada pasangannya.
Momen Hari Valentine memang selalu ditunggu-tunggu oleh mereka yang merayakannya. Tak hanya sekedar ungkapkan kasih sayang saja, biasanya akan dibarengi dengan pemberian kado ataupun hadiah.
Namun, selain itu semua kamu juga bisa mengajak pasangan untuk kencan di hari Valentine dengan cara yang romantis. Tak perlu mahal dan keluar biaya yang besar, kamu tetap bisa merayakan hari Valentine dengan cara yang sederhana.
Baca Juga: Mengintip Lokasi Rest Area di Lintasan Tol Bocimi Seksi III Sukabumi
Melansir Suara.com yang mengutip Oprah Daily, ada lima ide kencan yang bisa kamu lakukan bareng pasangan. Simak ulasannya berikut ini.
Kunjungi Toko Buku
Bila kamu dan pasangan sama-sama menyukai dunia literasi, seperti membaca buku, kamu bisa manfaatkan kesempatan ini untuk mengajaknya ke toko buku. Carilah buku yang bisa meningkatkan wawasan dan pemikiran kamu bersama pasangan.
Baca Juga: Persib Bandung vs PSS Sleman: Momentum Maung Bandung Kembali ke Puncak Klasemen
Dengan mengunjungi toko buku, tidak hanya menghabiskan waktu tentang romantisme saja, tetapi juga mau sama-sama belajar dari buku yang dibaca.
Menonton Film Tentang Hari Valentine Di Rumah
Jika kamu males untuk keluar rumah dan ingin lebih intimate bersama pasangan, kamu bisa ajak pasangan menonton film tentang Hari Valentine di rumah.
Baca Juga: Kasus Siswi SD di Jampangtengah Sukabumi Dikeroyok 4 Teman Dilimpahkan ke Unit PPA
Sebelum itu, hiasi ruangan Anda dengan karangan bunga kertas berbentuk hati, karangan bunga origami, dan spanduk surat cinta. Dengan ruangan yang nyaman, menonton pun akan terasa hangat bersama pasangan.
Bermain Sepeda
Jika cuaca memungkinkan, kamu bisa ajak berpetualang bersama pasangan, salah satunya dengan bermain sepeda. Selain menghabiskan waktu atau momen bersama pasangan, bersepeda juga baik untuk meningkatkan kesehatan fisik dan juga otot kaki.
Berolahraga Bersama
Sama seperti bersepeda, berolahraga bersama pasangan di Hari Valentine juga bisa kamu lakukan. Tidak perlu pergi ke tempat yang mahal, berolahraga bersama pasangan tentu bisa menjadi kesempatan untuk meningkatkan kesehatan fisik dan juga mental. Ada beberapa olahraga yang bisa kamu lakukan bareng pasangan, salah satunya adalah jogging.
Berkemah Di Halaman Belakang Rumah
Berkemah mungkin sering dilakukan di tengah hutan. Tetapi kalau kamu punya halaman rumah yang cukup luas, kamu bisa manfaatkan halaman itu untuk berkemah bersama pasangan.
Baca Juga: 8 Wisata Pemandian Air Panas di Jawa Barat, Cocok Untuk Berendam di Akhir Pekan
Cukup gantung beberapa lampu senar, dan ambil beberapa selimut yang nyaman di dalam tenda. Selain itu, siapkan juga api unggun untuk menghangatkan badan, serta secangkir cokelat panas untuk dinikmati bersama pasangan di Hari Valentine.
Nah, cukup sederhana bukan? Bagaimana ide kencan Valentine versi kamu?
Sumber: Suara.com