SUKABUMIUPDATE.com - Senin adalah dimana dimulai hari dalam sepekan. Senin juga sering identik dengan hari yang banyak keluhan.
Pasalnya, banyak orang yang sudah terlalu nyaman dengan libur di hari Minggu. Hari istirahat mereka seakan-akan cepat berlalu begitu saja.
Sehingga mereka kesal harus memulai hari Senin dengan bayangan aktivitas dan tugas yang banyak.
Baca Juga: Kata Warga Soal Progres Pembangunan Jembatan Baru Pamuruyan di Cibadak Sukabumi
Akan tetapi, dalam agama Islam, hari Senin terdapat keutamaan-keutamaan yang perlu diketahui oleh umat muslim.
Dikutip dari Akurat.co, berikut ini keutamaan yang dimiliki hari Senin dan tidak dimiliki hari-hari selainnya:
1. Dilaporkannya Amalan Manusia
Rasulullah Muhammad Shallallahu alaihi wassallam bersabda "Amal-amal manusia diperiksa di hadapan Allah SWT dalam setiap pekan (Jumua'ah) dua kali, yaitu pada Senin dan Kamis. Maka semua hamba yang beriman diampuni dosanya kecuali dia dan saudaranya terjadi permusuhan," (Hadist Riwayat Muslim).
Baca Juga: Anak Perempuan di Ciemas Sukabumi Diduga Jadi Korban Asusila Tetangganya
2. Hari Diutus dan Dilahirkannya Nabi
Hari tersebut merupakan hari aku dilahirkan dan hari aku diutus atau diturunkannya Alquran kepadaku pada hari tersebut," Ini merupakan bagian dari hadist Abu Qatadah al-Anshari Radhiyallahu anhu yang diriwayatkan oleh Imam Muslim dalam Shahihnya (II/819) Kitaabs Shiyaam.
Baca Juga: Sinopsis Film 'Bismillah Kunikahi Suamimu’ Akan Segera Tayang di Bioskop
Menurut hadist riwayat Imam Ibnu Ishaq dari Sayyidina Ibnu Abbas, Rasulullah Muhammad Shallalhu alaihi wassallam, dilahirkan pada malam yang tenang di hari Senin, tanggal 12 pada bulan Rabiul Awwal, tahun Gajah. (Imam Ibnu Hisyam, Juz 1halaman 183).
3. Dibukanya Pintu-pintu Surga
Rasulullah Muhammad Shallalhu alaihi wassallam bersabda, "Pintu-pintu surga dibuka pada hari Senin dan Kamis. Maka semua hamba yang tidak menyekutukan Allah SWT dengan sesuatu apapun akan diampuni dosa-dosanya, kecuali seseorang yang di antara dia dan saudaranya terjadi permusuhan.
Baca Juga: Wisata Curug di Sukabumi, Cikaso Jadi Tempat Bersemayam Prabu Siliwangi?
Lalu dikatakan, "Tundalah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai, tundalah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai, tundalah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai, (Hadist Riwayat Muslim).
Karena keistimewaan hari Senin ini, kita patut memuliakannya dengan cara berpuasa sunah, mengerjakan hal-hal positif, dan berdoa serta berdzikir kepada Allah. Dengan demikian insya Allah hari Senin And penuh dengan keberkahan. Amin.
Sumber: Akurat.co