Ayo, Ingat Kembali Tatarucingan Sunda! Permainan Tradisional Teka-Teki Sejenis Riddle

Rabu 11 Januari 2023, 11:30 WIB
Ilustrasi Tatarucingan Sunda, Permainan Tradisional Teka-Teki Sejenis Riddle (Sumber : Instagram/@nengdila_official)

Ilustrasi Tatarucingan Sunda, Permainan Tradisional Teka-Teki Sejenis Riddle (Sumber : Instagram/@nengdila_official)

SUKABUMIUPDATE.com - Tren permainan tradisional kini mulai bergeser terlebih ketika masyarakat lebih nyaman dengan game online. Praktis katanya.

Masyarakat Sunda sejatinya patut berbangga soal tatarucingan sunda yang justru hampir serupa dengan permainan teka-teki di dunia internasional.

Bedanya, ini Tatarucingan khas menggunakan bahasa Sunda, sementara dunia global mengenalnya dengan nama 'Riddle' dalam bahasa Inggris.

Menurut Dosen Fakultas Ilmu Budaya, Hera Meganova Lyra dalam laman resmi ketik.unpad.ac.id, permainan tradisional memiliki nilai tersendiri untuk membentuk kepribadian seseorang sehingga hendaknya tetap dilestarikan.

Baca Juga: Jangan Lupa Sunda People! Ini Sondah, Permainan Engklek yang Mulai Terkikis Zaman

Dan tatarucingan ini adalah salah satu permainan tradisional sunda yang masih perlu dilestarikan.

“Permainan tradisional selalu memiliki nilai-nilai yang baik untuk menarik perhatian seseorang. Permainan tradisional harus terus dilestarikan walaupun teka-teki sunda atau tatarucingan ini mulai terlupakan oleh sebagian anak muda karena adanya gadget (handphone),” ujar Hera, dikutip Rabu (11/1/2023).

Sedihnya lagi, tatarucingan masa kini hanya dapat ditemukan melalui blog atau beberapa komunitas sunda yang masih sering menampilkan tatarucingan dalam teater sundanya.

Perkembangan teknologi yang semakin pesat ternyata mempengaruhi aktivitas bermain seseorang terutama anak muda.

Baca Juga: Mengenal Seni Tradisional Kaledor Sukabumi, Harmoni Alat Musik Karinding Sunda

Dewasa ini, sebagian besar anak muda lebih sering menghabiskan waktunya dengan ponsel alih-alih bermain bersama temannya.

Mengingat Kembali Tatarucingan, Teka-teki Sunda Sejenis Riddle

Tatarucingan merupakan permainan teka-teki bahasa berupa pertanyaan untuk menghendaki jawaban yang harus diterka atau ditebak.

Permainan tradisional sunda ini memiliki ambiguitas berbeda dari permainan teka-teki lainnya.

Tak usah khawatir tatarucingan dapat dimainkan oleh siapa pun tanpa mengenal usia, jenis kelamin bahkan jumlah sekalipun.

Uniknya, Dosen Unpad ini memiliki berinovasi bahwa tatarucingan dapat dikembangkan menjadi salah satu media pembelajaran baik di sekolah maupun di kampus.

Diharapkan, unsur tatarucingan dalam media belajar menjadi salah satu cara melestarikan tatarucingan di tengah perkembangan teknologi digital.

“Tatarucingan dapat dilestarikan dengan cara mengenalkan kembali permainan tatarucingan di sekolah maupun kampus. Dengan begitu, tatarucingan tidak akan tersisihkan meskipun banyaknya permainan di gadget,” pungkas Hera.

Baca Juga: Wargi Sukabumi Melek Budaya, Inilah Kumpulan Quotes Sunda Wayang Golek

Berikut 10 Contoh Tatarucingan Sunda, Permainan Tradisional Teka-teki Sejenis Riddle

1. Anjing galak basa Cinana naon?

Jawaban na: Cang Cang We

2. Ari basa Cinana puasa naon?

Jawaban na: Tong Tuang Siang Siang 

3. Ari nakol bedug baraha warna?

Jawaban na: Tilu warna (ti luarna)

4. Ari liang tai hayam aya baraha empot?

Jawaban na: Empat empot

5. Ari tai kebo aya baraha puyak?

Jawaban na: Enam puyak 

6. Palu naon anu bisa leumpang?

Jawaban na: Pa Lurah

7. Naon bedana HP jeung monyet?

Jawaban na: Ari HP mah Nokia, ari monyet mah Nukieu (bari nunjuk ka nu ditanya)

8. Buah naon anu culangung?

Jawaban na: Gedang (soalna ari nu ngora di luhur, ari nu kolot di handap)

9. Ari pas ngasupkeun lempeng, tapi ari pas ngaluarkeun bengkok.

Jawaban na: Ngorong

10. Tukang naon anu sok jejengkean?

Jawaban na: Tukang teuing

Sumber : ketik.unpad.ac.id

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).
Entertainment21 November 2024, 17:30 WIB

Baim Wong Lega Dapat Serahkan Bukti di Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven

Dalam persidangan tersebut Baim Wong menyerahkan sejumlah bukti mengenai perselingkuhan yang dilakukan oleh Paula Verhoeven. Bahkan, begitu sidang cerai selesai ia tampak semringah.
Baim Wong Lega Dapat Serahkan Bukti di Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven (Sumber : Instagram/@baimwong)