SUKABUMIUPDATE.com - Mendoakan pernikahan seorang muslim adalah hal terbaik yang bisa dilakukan sebagai tamu undangan. Apalagi yang melangsungkan pernikahan tersebut adalah teman kita, dengan mendoakannya berharap kedua pengantin dapat diberikan keberkahan.
Dikutip dari Akurat.co, berikut ini terdapat doa-doa yang bisa diamalkan ketika menghadiri pernikahan.
Berikut ini doa untuk pengantin dibaca saat hadir walimah:
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِي خَيْرٍ
Barakallaahu Laka, Wa Baraaka ‘Alayka, Wa Jam’a Baynakumaa Fii Khayrin.
Artinya: “Semoga Allah memberi berkah kepadamu dan atasmu serta mengumpulkan kamu berdua (pengantin laki-laki dan perempuan) dalam kebaikan.”
Baca Juga: Jelang Libur Tahun Baru 2023, Hafalkan 5 Doa Perjalanan Agar Diberikan Keselamatan
Sedangkan doa untuk kedua pengantin saat selesai akad:
اَللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ مِنْ خَيْرِهَا وَخَيْرِ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا جَبَلْتَهَا عَلَيْهِ
Allaahumma Inni As’aluka Min Khayrihaa Wa Khayri Ma Jabaltahaa ‘Alayhi, wa A’udzubika Min Syarrihaa Wa Syarrimaa Jabaltahaa ‘Alayhi.
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu kebaikan (wanita atau hamba sahaya) ini dan apa yang telah Engkau ciptakan dalam wataknya. Dan aku mohon perlindungan kepada-Mu dari kejelekan (wanita atau hamba sahaya ini) dan apa yang telah Engkau ciptakan dalam wataknya.”
Baca Juga: Bacaan Doa Masuk Masjid di Hari Jumat yang Diamalkan Rasulullah SAW
Adapun doa untuk pengantin saat malam pertama:
بِاسْمِ اللَّهِ، اللَّهُمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ، وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا
Bismillaahi, Allaahumma Jannibnasy-Syaythaana, Wa Jannibisy-Syaythaana Maa Razaqtana.
Artinya: “Dengan Nama Allah, ya Allah, jauhkan kami dari syaithan, dan jauhkan syaithan untuk mengganggu apa yang Engkau rizkikan kepada kami.”
Semua pasangan suami dan istri menginginkan agar hubungannya setelah menikah semakin erat dan dipenuhi dengan sakinah, mawaddah, warohmah. Semuanya ingin agar pernikahannya dipenuhi keberkahan.
Baca Juga: Bacalah Doa Ini di Pagi Hari, Insyaallah Allah SWT Bebaskan dari Segala Kesulitan
Islam pun memberikan teladan terbaik dalam hubungan keluarga sebagaimana dipraktikkan langsung oleh Rasulullah dan istri-istrinya. Rasulullah menjadi suami yang baik, penuh cinta dan harmonis dengan para istrinya.
Semoga kita semua bisa meneladani Baginda Rasulullah Saw. Sehingga mampu menjadi pasangan yang selalu sakinah, mawadah, warohmah. Amin.
Sumber: Akurat.co