Insecure: Jenis-jenis, Penyebab dan Tips Mengatasinya

Selasa 06 Desember 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi Insecure. | Foto: Freepik.com

Ilustrasi Insecure. | Foto: Freepik.com

SUKABUMIUPDATE.com - Insecure merupakan perasaan tidak enak atau tidak nyaman yang terjadi pada seseorang. Insecure biasanya memunculkan rasa gelisah, tidak mampu atau tidak percaya diri.

Selain mengenal apa itu insecure, perlu juga mengetahui jeni, penyebab dan cara mengatasi dari insecure itu sendiri.

Dikutip dari Tempo.co, rasa tidak aman alias insecure tidak muncul begitu saja. Berikut beberapa hal yang menyebabkan munculnya insecure.

Takut ditolak dan gagal

Rasa tidak aman bisa terjadi karena perasaan takut gagal dan ditolak. Padahal, risiko kegagalan dan ditolak bisa dirasakan siapa saja. Karena itu, kita harus bisa berdamai dengan kegagalan dan penolakan agar tidak muncul rasa insecure.

Perfeksionis

Sifat perfeksionis atau rasa ingin selalu sempurna juga bisa memunculkan rasa tidak aman atau insecure. Selalu ingin sempurna bisa memicu rasa kecewa saat hal yang diinginkan tidak terjaadi. Hal tersebut yang membuat kita sering khawatir dan merasa tidak aman.

Rasa tidak percaya diri

Penyebab berikut yaitu rasa tidak percaya diri. Perasaan ini biasanya muncul karena rasa cemas dan takut atas penilaian buruk seseorang. Bagi sebagian orang, perasaan ini seringkali muncul saat berada di keramaian. Itulah yang mengakibatkan seseorang bisa merasa tak aman.

Pola asuh yang keliru

Insecure juga bisa diakibatkan pola asuh orang tua yang kurang tepat. Orang tua yang terlalu keras, lalai, bahkan kasar akan membentuk sifat anak yang mudah insecure.

Perundungan

Bullying atau perundungan juga dapat menyebabkan insecure. Sudah bukan rahasia lagi kalau bullying sering membuat orang merasa tidak aman. Tak hanya itu, rasa trauma juga membuat orang mengalami gangguan kesehatan mental, menjadi pemicu munculnya rasa tidak aman bagi korban. Perundungan bahkan bisa menyebabkan korban ketakutan dalam waktu yang sangat lama. Trauma ini yang bisa membuat orang mengalami gangguan kesehatan mental.

Gejala insecure

Insecure yang dirasakan seseorang sebenarnya bisa dilihat lewat gejala atau tanda tertentu. Berikut beberapa gejala insecure yang perlu diwaspadai.

  • Berupaya membuat lawan bicara insecure dengan menunjukkan kelebihan
  • supaya tampak hebat di mata orang lain.
  • Sering pamer atau sombong tetapi dengan cara merendah.
  • Menceritakan pencapaian orang lain supaya dianggap lebih tinggi dan memiliki hidup yang sempurna.
  • Menyalahkan diri sendiri apabila ada hal yang tidak sesuai rencana.
  • Rasa percaya yang rendah kepada orang lain.
  • Benci pada orang lain yang dianggap lebih darinya.

Jenis-jenis insecure

Perasaan tak aman ternyata terbagi menjadi beberapa jenis. Berikut yang perlu diketahui.

Insecure dalam hubungan

Rasa tidak aman juga bisa muncul dalam hubungan, tak terkecuali dalam hubungan antara anak dengan orang tua. Anak yang bisa merasa tidak nyaman dan tidak aman.

Insecure terhadap penampilan

Penampilan sering membuat orang tidak percaya diri dan membuat insecure. Contoh insecure ini seringkali dirasakan orang yang dianggap memiliki penampilan berbeda dari orang lain.

Insecure atas pekerjaan yang dimiliki

Pekerjaan yang juga tidak sesuai dengan harapan juga sering menimbulkan rasa tidak aman. Perasaan tersebut terkadang muncul karena takut mendapatkan penilaian tidak baik dari orang lain karena pekerjaannya.

Cara mengatasi insecure

Insecure bisa membuat orang mengalami gangguan kesehatan mental. Karena itu, sebaiknya perasaan ini dihindari. Berikut cara agar tidak insecure.

Membuang seluruh pikiran negatif

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk menghindari insecure yaitu dengan membuang pikiran negatif. Perasaan tak aman biasanya muncul saat terlalu berpikir hal yang buruk. Jadi, mulai saat ini berpikirlah hal-hal yang baik agar tidak insecure.

Menerima hasil walaupun tidak sesuai keinginan

Cara mengatasi insecure lain yaitu dengan belajar menerima hasil yang didapatkan meskipun tidak sesuai yang diharapkan. Rasa perfeksionis akan membuat orang merasa insecure. Oleh karena itu sebaiknya hindari perasaan perfeksionis yang terlalu berlebihan.

Termotivasi saat gagal

Perlu dimengerti dalam hidup tidak selalu berhasil. Jika mengalami kegagalan, sebaiknya terima kegagalan tersebut dan jadikan sebagai motivasi. Dengan demikian, rasa insecure bisa dihindari.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)