SUKABUMIUPDATE.com - Koramil 0701/Sukaraja Sukabumi melantik Dewan Saka Wirakartika dan Krida Dasar Pramuka Saka Wirakartika di lapangan upacara SD Selaawi. Pramu saka wirankartika memilihi tugas khusus di Sukabumi, yaitu membantu penanggulangan bencana.
Pelantikan ini dilakukan oleh Dan Up Serma Asep Mamat Batuud dan pamong Serka Suherman mewakiliki Danramil 0701/Sukaraja, Kapten Erson selaku mabiran Saka Wirakartika, pada hari Minggu kemarin tanggal 5 Oktober 2020.
“Yang dilantik seorang Dewan Saka dan delapan anggota dasar pramuka,” jelas Asep kepada sukabumiupdate.com, Senin ( 5/10/2020).
Dalam amanat Dan Danramil Sukaraja yang dibacakan Serma Asep Mamat Batuud, Pramuka Saka Wirakartika harus siap mengabdikan diri membantu masyarakat yang terkena bencana. Hal tersebut dimuat dalam kriteria dasar SWK, yaitu materi Penanggulangan Bencana.
BACA JUGA: Koramil 0712 Parungkuda Sukabumi Bekali Pramuka Saka Wira Kartika Berbagai Keterampilan
“Atribut yang kami sematkan pada pramuka yang dilantik bukan hanya untuk kebanggaan saja tetapi harus dapat dipertanggung jawabkan sesuai kualifikasinya,” sambung Asep.
Mereka yang dilantik ada perwakilan pelajar dari sejumlah sekolah. Mulai dari SMKN 1 Sukalarang. SMAN 1 Sukaraja, SMA Yasni dan MA Ar-rahmah, serta SMKN Pertanian.
“Ketua Dewan Saka Koramil adakag saudara Aril, alumi SMA N Cireunghas,” pungkasnya.
Ingat Pesan Ibu: 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.a