SUKABUMIUPDATE.com - Komunitas Brother Sukabumi rayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 73 Republik Indonesia (RI) dengan pesta rakyat. Kegiatan ini merangkul sejumlah komunitas yang ada di Kota Sukabumi.
Dalam acara HUT RI tersebut Wali Kota terpilih Achmad Fahmi, Kapolres Sukabumi Kota Ajun Komisaris Polisi (AKBP) Susatyo Purnomo Condro dan Dandim 0607 Letnan Kolonel (Letkol) Kav Mujahidin hadir dan larut dalam semarak HUT Kemerdekaan ke 73 RI.
BACA JUGA: Menang Quick Count Pilkada Kota Sukabumi, Komunitas Brother dan Faham Syukuran
El Presidente Brother, Bro Eddie Pribadi Santoso mengatakan Komunitas Brother Sukabumi bersama dengan komunitas HUT Kemerdekaan RI ini merupakan pesta rakyat sekaligus mempererat talisilaturahmi antar komunitas dan komponen yang ada.
"Pesta rakyat ini digelar sebagai ajang mempererat talisilaturahmi sekaligus menyemarakkan HUT Kemerdekaan untuk menghibur serta membangkitkan semangat masyarakat," ujarnya kepada sukabumiupdate.com di Villa H Andri Hamami, Jalan Sudajaya Girang, Sabtu (18/8/2018) malam.
Menurutnya kedepan Komunitas Brother Sukabumi sebagai pelopor komunitas pemuda ini tentunya masih banyak yang harus diberikan kepada Kota Sukabumi khususnya negara dengan hal-hal positif.
"Intinya Brother Sukabumi ingin para pemuda di Sukabumi menjadi pemuda yang kreatif, bijaksana, pekerja keras, jujur disiplin dan taat dalam beribadah," ucapnya.
Dalam acara tersebut Komunitas Brother Sukabumi menyematkan rompi Brother kepada Dandim 0607 dan Kapolres Sukabumi Kota. Pasalnya Eddie menilai komunikasi keduanya begitu indah sehingga masyarakat merasa nyaman.
"Terima kasih atas kinerja serta komunikasi begitu indah dengan masyarakat. Sehingga kami merasa aman nyaman, dan tentram hidup di Kota Sukabumi," katanya.
BACA JUGA: Sahur On The Road Ala Komunitas Brother Sukabumi
Bro Eddie mengajak untuk bersyukur telah merasakan kemerdekaan. Sehingga sudah sepatutnya untuk mendoakan para pahlawan yang telah gugur di medan perang dalam mempertahankan NKRI ini.
"Mari kita doakan para pahlawan. Sebab dengan perjuangannya kita bisa hidup bahagia. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya," pungkasnya.
Dalam acara tersebut Bro Eddie memberikan penghargaan kepada para pendiri Brother Sukabumi sebanyak 16 orang, para pembina dan tokoh masyarakat.