Clive Sinclair Meninggal, Penemu PC Jadul dan Kalkulator

Minggu 19 September 2021, 20:53 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Clive Sinclair, penemu Sinclair ZX Spectrum, model awal dari komputer pribadi, meninggal karena kanker pada usia 81 tahun, Kamis, 16 September 2021. Tak hanya PC, nama Sinclair juga melekat pada sederet produk elektronik yang impresif. Beberapa populer seperti kalkulator saku, sedang yang termasuk gagal dipasarkan adalah kendaraan listrik tiga roda (trike) Sinclair C5.

Lahir di Inggris pada 1940, Sinclair memiliki bakat menciptakan gadget. Kalkulator saku yang ramping, Sinclair Executive, yang dirilis pada 1972, termasuk yang paling populer dan laris manis, serta pernah dipamerkan di Museum of Modern Art.

Komputer ZX juga cukup disukai konsumen di Inggris. Komputer ini memiliki papan ketik dari karet dan monitor berwarna, dan tak kalah penting, perpustakaan dari ribuan game.

Model pertamanya memiliki RAM 16 KB dan dijual £125 (sektar $170). Komputer ZX Spectrum terhitung telah terjual total sekitar lima juta unit di seluruh dunia sebelum produksinya dihentikan pada 1992.

Banyak invensi Sinclair yang kurang sukses belakangan seperti tervalidasi. Black Watch yang menggunakan teknologi sirkuit terpadu (IC)--menurut iklannya di media cetak 1970-an--tidak terlalu menarik perhatian pada masanya. Tapi, invensi itu bisa jadi telah menginspirasi sejumlah alat pelacak kebugaran yang kini banyak dipakai orang-orang di pergelangan tangan alias smartband.

photoKalkulator Sinclair Executive. - (Calculatormuseum.nl)

Televisi saku TV80 dari Sinclair juga tidak popular, tapi sekarang kita semua membawa layar kecil kemanapun kita pergi. Pada hari Sinclair meninggal, pendiri SpaceX dan Tesla Elon Musk mengunggah cuitan yang mengungkapkan kalau dia pernah sangat menyukai ZX Spectrum.

Kendaraan listrik Sinclair C5, yang diluncurkan pada 1985 dengan harga mulai £399 (sekitar $550) juga bukan produk hit di mata konsumen; penggunanya harus mengayuh ketika baterainya habis, dan posisi duduk operatornya terlalu rendah untuk bisa terlihat pengemudi kebanyakan mobil pada masa itu.

Mungkin berlebihan untuk menyebutnya cikal bakal Tesla, tapi Sinclair adalah orang yang visioner. “Adalah ide-ide, tantangan, yang membuatnya tertarik,” kata putri Sinclair, Belinda, dalam sebuah wawancara. Belinda menambahkan, “Dia akan muncul dengan sebuah ide dan mengatakan, ‘Tidak perlu bertanya apakah orang-orang membutuhkannya, karena mereka tidak bisa membayangkannya.”

Pernyataan itu mirip dengan yang kerap dilontarkan Steve Jobs, tentang kenapa dia tidak bergantung kepada riset pasar untuk pengembangan produk-produknya. “Orang-orang tidak tahu apa yang mereka inginkan sampai Anda menunjukkannya kepada mereka,” kata pendiri Apple, itu.

Meski menerima gelar ksatria pada 1983 untuk kontribusinya terhadap industri komputer di Inggris dan pionir di bidang alat elektronik, Clive Sinclair mengaku lebih menyukai temuan kalkulator sakunya. Dia mengatakan menemukan kalau email dan internet ‘mengganggu’ dan tidak menggunakannya.

SUMBER: TEMPO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Food & Travel07 September 2024, 07:00 WIB

Resep Makaroni Milky Sederhana, Menu Creamy Ala Resto untuk Keluarga di Rumah

Makaroni Milky ini sangat cocok sebagai hidangan sarapan, makan siang, atau camilan keluarga!
Ilustrasi. Resep Makaroni Milky. (Sumber : Pixabay/OlyaAdamovich)
Science07 September 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 7 September 2024, Cek Dulu Sebelum Berakhir Pekan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan pada 7 September 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan pada 7 September 2024.(Sumber : Pixabay.com/@Kanenori)
Sukabumi06 September 2024, 21:26 WIB

Buntut Tarik Motor Anggota, Ratusan Massa GRIB Geruduk Kantor Leasing Di Kota Sukabumi

Penggerudukan kantor leasing dipicu penarikan sepeda motor Honda Beat milik anggota GRIB Jaya Kabupaten Sukabumi oleh Debt Collector
Ratusan anggota Ormas GRIB Jaya saat menggeruduk kantor leasing di Jalan Bhayangkara, Kota Sukabumi | Foto : Istimewa
Kecantikan06 September 2024, 21:00 WIB

Intip Perbedaan Eyelash dan Lashlift, Mana yang Lebih Cocok Anda?

Meskipun tujuannya sama-sama untuk meningkatkan penampilan dan mempercantik bulu mata, Eyelash dan Lashlift adalah dua perawatan yang berbeda.
Ilustrasi. Meskipun tujuannya sama-sama untuk meningkatkan penampilan dan mempercantik bulu mata, Eyelash dan Lashlift adalah dua perawatan yang berbeda. (Sumber : Pexels/Alexa)
Sukabumi06 September 2024, 20:57 WIB

Perumdam TJM Cicurug Sukabumi Siapkan Langkah Antisipasi Hadapi Musim Kemarau

Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri (Perumdam TJM) Sukabumi Cabang Cicurug terus mengambil langkah sigap untuk mengantisipasi potensi kekeringan di wilayahnya.
Herni Supriyani, Kepala Perumdam TJM Sukabumi Cabang Cicurug | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi06 September 2024, 20:11 WIB

Perusahaan Maju Masyarakat Sejahtera, Harapan Bupati Sukabumi Di Hari Jadi Perumdam TJM Ke-34

Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri (Perumdam TJM) Kabupaten Sukabumi akan memasuki usia ke-34 pada 9 September 2024 mendatang
Bupati Sukabumi, Marwan Hamami mengucapkan selamat Hari Jadi Perumdan TJM ke-34 | Foto : Istimewa
Food & Travel06 September 2024, 20:00 WIB

5 Destinasi Wisata di Jawa Barat yang Menarik di Kunjungi, Yuk Liburan!

Jawa Barat memang punya pesona yang sulit ditolak untuk dijadikan destinasi liburan.
Jawa Barat memang punya pesona yang sulit ditolak untuk dijadikan destinasi liburan. (Sumber : Instagram/@nimohighland/@puncakpeuyeum.id).
Sukabumi06 September 2024, 19:10 WIB

Truk Angkut Kayu Terjun ke Jurang di Cibadak Sukabumi, Begini Kondisi Sopir dan Penumpangnya

Sebuah truk pengangkut kayu terjun ke jurang sedalam 10 meter di sekitar area yang dikenal sebagai Renzo Edupark Cibadak, Sukabumi
Mitsubishi Colt Diesel dengan nomor polisi AD 9165 AE terjun ke jurang di Cibadak Sukabumi,  pada Jumat (6/9/2024) petang | Foto : Ibnu Sanubari
Life06 September 2024, 19:00 WIB

7 Cara Mendidik Anak yang Susah Diatur, Dijamin Berhasil dan Langsung Nurut

Anda bisa membantu anak yang susah diatur menjadi lebih kooperatif dan mudah diatur tanpa harus menggunakan pendekatan yang keras atau memaksa.
Ilustrasi - Beberapa cara terbilang efektif untuk mengatasi anak yang susah diatur. (Sumber : Freepik)
Food & Travel06 September 2024, 18:58 WIB

Sekda Buka Culinary Festival, Mengolah Ikan Layur Khas Sukabumi Bareng Chef Ternama

Ade berharap Culinary Festival ini rutin diselenggarakan setiap tahun.
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman membuka Culinary Festival Ngaracik Rasa "Layur Cikocek" di Bukit Sunset Hill, Geopark Ciletuh, Jumat (6/9/2024). | Foto: Dokumentasi Pimpinan Kabupaten Sukabumi