SUKABUMIUPDATE.com - Selama beberapa bulan terakhir, Zoom telah menerima sejumlah pembaruan untuk membuat panggilan video lebih ramah pengguna (user-friendly) dengan menghadirkan fitur-fitur baru. Dilansir dari Indian Express, Selasa (1/9/2020), berikut lima fitur Zoom yang harus dicoba:
1. Mode presentasi
Pengguna dapat memainkan presentasi PowerPoint atau Keynote sebagai layar belakang virtual. Ini akan menjadi mode picture-in-picture (PiP).
Anda dapat memindahkan video ke bagian manapun dari slide. Ini adalah fitur penting jika ingin memberikan presentasi selama panggilan Zoom.
2. Filter
Mengekor seperti aplikasi lainnya, Zoom memperkenalkan filter dalam layanannya, seperti penutup mata, kelinci, kumis, dan lain-lain. Pengguna juga akan dapat mengakses berbagai filter video.
Namun, fitur-fitur ini tidak mungkin digunakan selama rapat kantor atau pertemuan resmi lainnya, kecuali rapat tersebut cukup santai. Filter akan lebih berguna saat ingin bercakap-cakap dengan teman dan keluarga.
3. Reaksi dalam video
Pengguna akan dapat mengirim emoji sebagai reaksi langsung, seperti merayakan, tertawa, atau hati selama percakapan video berlangsung. Anda dapat melakukannya hanya dengan mengklik tombol reaksi.
4. Menambah brightness (kecerahan)
Banyak pengguna menghadapi masalah dengan webcam di laptop karena pencahayaan. Dengan fitur brightness, Anda dapat mencerahkan video.
Cukup masuk ke Pengaturan > klik Adjust for low light > dan kemudian tingkatkan kecerahan yang sesuai. Selain itu, Anda juga dapat mempercantik penampilan lewat fitur skin smoothing yang tersedia di banyak kamera ponsel.
5. Noise cancellation
Fitur ini dapat menghilangkan suara bising yang tidak diinginkan di latar belakang video, seperti suara kipas angin, hujan, hewan peliharaan, anak-anak, dan yang lainnya. Pengguna memiliki tiga opsi noise cancellation, mulai dari rendah hingga tinggi, setelah mengaktifkan menu Suppress background noise.
Poin-poin di atas merupakan lima fitur Zoom yang harus dicoba pengguna ketika melakukan panggilan selanjutnya agar lebih profesional dan menyenangkan.
sumber: suara.com