SUKABUMIUPDATE.com - Media sosial berbasis gambar, Instagram, meluncurkan fitur baru yang memudahkan pengguna melihat daftar akun yang diikuti berdasarkan kategori tertentu. Mengutip dari tempo.co, kategori bisa ditentukan melalui aktivitas interaksi seperti Like atau Stories pengguna lain dalam 90 hari terakhir.
Berdasarkan keterangan tertulis, Jumat, 7 Februari 2020, anak aplikasi Facebook itu, berkomitmen untuk mendekatkan antar penggunanya maupun hal-hal yang disukai. Namun seiring berjalannya waktu, Instagram memahami bahwa minat dan hubungan dengan orang yang diikuti di Instagram dapat mengalami perubahan.
“Anda mungkin telah lulus sekolah, pindah ke kota baru, atau menemukan minat dan komunitas baru, sehingga jaringan pertemanan Anda menjadi semakin luas. Instagram ingin membantu Anda dapat terhubung dengan hal yang Anda sukai saat ini,” bunyi keterangan tersebut.
Ada beberapa langkah untuk melihat pengelompokkan akun Instagram yang diikuti. Pertama, kunjungi profil Instagram, lalu ketuk “Mengikuti” (Following). Setelah itu, langkah kedua, pengguna akan melihat beberapa kategori, seperti “Paling Sering Ditampilkan di Beranda” dan “Paling Sedikit Berinteraksi”.
Ketiga, pengguna juga dapat mengurutkan daftar akun yang diikuti berdasarkan tanggal pengguna mengikuti akun mereka. Pengguna juga dapat memilih untuk mengurutkan berdasarkan tanggal mengikuti paling awal hingga terbaru, atau sebaliknya, sehingga dapat mencari tahu akun siapa yang diikuti pertama kali saat membuat akun Instagram.
Sumber : tempo.co