SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Umum FKDB, H Ayep Zaki mengucapkan terima kasih kepada Faizal Zubir, Kepala Bidang Pemasaran Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru atas kunjungannya ke pabrik tempe dan tahu binaan FKDB yang berdomisili di Kota Pekanbaru, Riau.
Kunjungan yang dilakukan pihak dinas adalah untuk memastikan keberlangsungan UKM tempe tahu di wilayahnya tetap beroperasi di tengah situasi harga kedelai yang mahal.
Kepada pengelola pabrik tahu Saleh Ibrahim, Faizal Zubir menyampaikan apresiasi atas upaya-upaya yang telah dilakukan pabrik dalam menyikapi situasi tersebut dan juga melihat kondisi pabrik yang dinilainya tergolong baik untuk kelas UKM.
Untuk itu, pihak dinas menjanjikan untuk menjadikan pabrik tahu dan tempe FKDB sebagai pabrik percontohan para pelaku usaha tahu dan tempe di kota Pekanbaru.
Lebih lanjut Ayep Zaki menyambut baik rencana pihak dinas menjadikan pabrik tahu dan tempe FKDB sebagai percontohan, hal ini memicu FKDB untuk terus semangat meningkatkan kualitas seluruh pabrik tempe tahu binaan FKDB yang totalnya berjumlah 83 unit.