SUKABUMIUPDATE.com - Harga cabai rawit merah di Pasar Semi Modern (PSM) Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi masih tinggi. Di Pasar Palabuhanratu ini, harga cabai tersebut Rp 80 ribu per Kilogram (Kg) dari harga sebelumnya Rp 50 ribu per Kg. Gagal panen disebut menjadi pemicu naiknya harga cabai.
Staf pencatat harga di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pasar Palabuhanratu Maulana mengatakan, cabai rawit merah sudah naik sejak minggu terakhir bulan Desember 2020 lalu. Menurut dia, naiknya harga ini disebabkan hujan yang terus menerus mengguyur memicu gagal panen.
"Gagal panen akibat cuaca, diguyur hujan," ujar Maulana kepada sukabumiupdate.com, Jumat (15/1/2021).
BACA JUGA: Harga Cabai Rawit Merah di Pasar Palabuhanratu Naik, Rp 50 Ribu per Kg
Maulana menambahkan, untuk harga cabai rawit hijau, cabai merah besar dan cabai keriting hingga saat ini normal. Harganya dikisaran Rp 60 ribu per Kg.
"Alhamdulillah untuk persediaan juga masih aman, mudah-mudahan harga cabai ini tidak mengalami kenaikan lagi," jelasnya.
Sementara itu untuk harga beras premium Rp 11ribu per Kg, Gula Pasir Rp 13 ribu per Kg, minyak goreng kemasan Rp 13 ribu per Kg, daging sapi dan kerbau Rp 110 ribu per Kg, bawang merah Rp 30 ribu per Kg, bawang putih Rp 25 ribu per Kg.
"Harga daging ayam ras dari Rp 37 ribu per Kg menjadi Rp 35 ribu per Kg. Telur ayam dari Rp 27 ribu per Kg turun menjadi Rp 25 ribu. Kita akan terus melakukan pemantauan harga dilapangan dan melaporkan ke dinas," tandasnya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi Sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.