Manfaat Bancassurance, Cara Kerja dan Dasar Hukumnya

Kamis 27 Juni 2024, 20:16 WIB
Ilustrasi Bancassurance. (Sumber : Istimewa)

Ilustrasi Bancassurance. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Bancassurance telah menjadi salah satu inovasi paling signifikan dalam sektor keuangan modern. Karena kolaborasi antara bank dan perusahaan asuransi untuk menciptakan produk yang lebih terjangkau serta mudah diakses oleh masyarakat. Dengan mengintegrasikan layanan perbankan dan asuransi, bancassurance menawarkan solusi kebutuhan finansial dan proteksi nasabah.

Jadi, manfaat bisa dirasakan oleh semua pihak yang terlibat, termasuk nasabah, bank, dan perusahaan asuransi. Untuk mengetahui bagaimana cara kerja dan manfaat bancassurance sebenarnya, simak penjelasan berikut ini.

Cara Kerja Bancassurance

Sebelum mencari tahu manfaat bancassurance, cari tahu dulu cara kerjanya. Secara umum cara kerjanya melibatkan kerja sama erat antara bank dan perusahaan asuransi untuk menentukan jenis produk asuransi yang akan ditawarkan. Jadi, secara umum detail cara kerjanya sebagai berikut.

1. Pembentukan Kemitraan
Bank dan perusahaan asuransi menandatangani perjanjian kerja sama. Dalam perjanjian ini mengatur kerangka kerja, jenis produk asuransi, pembagian keuntungan, dan prosedur lainnya.

2. Identifikasi Nasabah Potensial
Bank menggunakan basis data nasabahnya untuk mengidentifikasi nasabah yang potensial tertarik pada produk asuransi tertentu. Profil risiko, kebutuhan keuangan, dan riwayat transaksi nasabah digunakan untuk menentukan produk yang paling sesuai.

3. Penyampaian Informasi
Bank memberikan informasi kepada nasabah mengenai produk asuransi, termasuk besaran premi, manfaat, proses klaim, dan prosedur administratif. Informasi ini disampaikan melalui berbagai saluran, seperti meja informasi di bank, situs resmi bank, brosur promosi, atau perwakilan penjualan di cabang bank.

4. Pengajuan Aplikasi
Jika nasabah tertarik, mereka dapat mengajukan aplikasi asuransi melalui bank. Aplikasi ini kemudian diteruskan ke perusahaan asuransi untuk evaluasi lebih lanjut.

5. Evaluasi Risiko
Perusahaan asuransi melakukan evaluasi risiko terhadap aplikasi asuransi yang diajukan. Proses ini melibatkan pemeriksaan medis, analisis risiko, dan penilaian keuangan untuk menentukan apakah nasabah layak menerima polis asuransi.

6. Penagihan Premi
Lembaga perbankan membantu dalam penagihan premi. Biasanya melalui pemotongan langsung dari rekening nasabah (autodebet) atau melalui saluran pembayaran lainnya.

7. Pengelolaan Klaim
Ketika nasabah mengajukan klaim asuransi, bank juga berperan dalam mengelola proses klaim tersebut. Bank membantu mengumpulkan dokumen yang diperlukan dan berkoordinasi dengan perusahaan asuransi.

Manfaat Bancassurance

Bancassurance menawarkan berbagai manfaat bagi nasabah, bank, dan perusahaan asuransi. Berikut adalah beberapa manfaat utama dari bancassurance:

Manfaat bagi Nasabah

● Nasabah dapat dengan mudah membeli produk asuransi melalui bank langsung. Jadi, tidak perlu mencari perusahaan asuransi secara terpisah.
● Lembaga perbankan sering kali menyediakan layanan konsultasi untuk membantu nasabah memilih produk asuransi sesuai dengan kebutuhan.
● Proses pembelian, pembayaran premi, dan klaim asuransi menjadi lebih praktis karena dilakukan melalui bank.
Manfaat bagi Bank
● Dengan menawarkan produk asuransi, bank dapat memperluas portofolio layanannya.
● Kerjasama ini memberikan sumber pendapatan tambahan bagi bank melalui pembagian hasil dari penjualan produk asuransi.
● Bancassurance dapat memperkuat hubungan bank dengan nasabah serta meningkatkan loyalitas mereka.
Manfaat bagi Perusahaan Asuransi
● Melalui jaringan bank, perusahaan asuransi bisa menjangkau lebih banyak nasabah potensial dengan profil risiko yang baik.
● Kerjasama ini membantu perusahaan asuransi menghemat biaya pemasaran. Karena bank sudah memiliki data nasabah yang dibutuhkan.
● Dengan tambahan saluran pemasaran melalui bank, perusahaan asuransi dapat meningkatkan jumlah nasabah. Sehingga berpotensi meningkatkan penjualan produk asuransi.

Aturan Hukum Tentang Bancassurance di Indonesia

Hingga saat ini, program bancassurance di Indonesia belum diatur secara khusus dalam undang-undang. Menurut Undang-Undang No. 10 Tahun 1998 tentang Perbankan, bank tidak diperbolehkan melakukan usaha perasuransian secara langsung. Namun, dalam bancassurance, bank tidak bertindak sebagai penerbit produk asuransi, melainkan hanya sebagai perantara.

Oleh karena itu, selama asuransi yang ditawarkan berbentuk bancassurance dan merupakan hasil kerja sama dengan perusahaan asuransi, maka bisa menyediakan program tersebut kepada nasabah. Selain itu, dalam pandangan hukum Islam, praktek bancassurance juga dapat diterima asalkan mengikuti prinsip-prinsip syariah.

Dalam industri bank syariah, produk bancassurance haruslah berlandaskan prinsip-prinsip Islam dan menggunakan akad-akad syariah. Misalnya saja menggunakan akad wakalah bil ujrah dan prinsipnya tolong menolong.

Kemudahan dan Perlindungan Terbaik dengan Bancassurance Sun Life

Bancassurance adalah solusi proteksi finansial dan risiko yang bisa jadi pilihan Anda untuk membeli produk asuransi. Karena dengan sistem kerjasama ini Anda bisa membeli asuransi jiwa, kesehatan, bahkan pendidikan lewat lembaga perbankan tempat menyimpan uang. Sun Life sebagai salah satu perusahaan asuransi yang menawarkan berbagai produk juga bekerjasama dengan berbagai lembaga keuangan seperti CIMB Niaga dan Bank Muamalat Indonesia.

Jadi, Anda sebagai nasabah lembaga perbankan tersebut bisa melakukan perencanaan keuangan dengan lebih mudah. Jadi, yuk hubungi bank terdekat atau kunjungi situs resmi Sun Life untuk informasi penawaran lebih lanjut.

Bancassurance adalah kolaborasi strategis antara bank dan perusahaan asuransi yang menawarkan berbagai manfaat bagi semua pihak yang terlibat. Tentunya menjadi solusi yang menguntungkan dalam industri keuangan dan perencanaan keuangan jangka panjang. (ADV)

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sehat30 Juni 2024, 10:00 WIB

Mengenal Apa Itu Clean Eeating dalam Pola Makan Sehat, Sudah Tahu?

Istilah Clean Eeating dan diet bersih menjadi interpretasi oleh konsumen sekaligus pemasaran produk "bersih" oleh industri makanan yang dapat sangat bervariasi.
Ilustrasi. Clean Eating (Sumber : Pexels/ShameelMukkath)
Nasional30 Juni 2024, 09:58 WIB

Pusat Data Nasional Diretas, PUI Sebut Malapetaka yang Mengancam Integritas Bangsa

Peretasan Pusat Data Nasional ini tidak hanya merugikan PUI sebagai salah satu korban, tetapi juga mengancam integritas dan keamanan data seluruh bangsa.
Ilustrasi. PUI menyoroti peretasan Pusat Data Nasional (PDN). (Sumber : Facebook)
Sukabumi30 Juni 2024, 09:28 WIB

Pernah Makan Korban, Jembatan Rusak di Cireunghas Sukabumi Dikeluhkan Warga

Jembatan rusak di Cireunghas Sukabumi ini dikeluhkan warga karena kondisinya memprihatinkan dan pernah makan korban.
Kondisi jembatan dengan lebar sekitar 60 centimeter serta panjang 15 meter di Kampung Bandang, Rt 12/04, Desa Tegal Panjang, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Life30 Juni 2024, 09:00 WIB

9 Sikap Agar Kamu Bisa Berdamai dengan Masa Lalu dan Hidup Bahagia

Semoga tips-tips ini dapat membantu kamu berdamai dengan masa lalu dan menjalani hidup yang lebih bahagia!
Ilustrasi - Semoga tips-tips ini dapat membantu kamu berdamai dengan masa lalu dan menjalani hidup yang lebih bahagia! (Sumber : Freepik.com/@cookie_studio)
Life30 Juni 2024, 08:00 WIB

Public Speaking untuk Pemula Tak Hanya Materi Presentasi, Cek 10 Tips Ini!

Dengan mengikuti tips-tips ini dan terus berlatih, Anda akan semakin percaya diri dan mahir dalam public speaking.
Ilustrasi. Tips Public Speaking untuk Pemula (Sumber : Freepik/wavebreakmedia_micro)
Food & Travel30 Juni 2024, 07:00 WIB

Resep Sandwich Salad Telur Sehat dari Ahli Diet, Bikinnya Cuma 20 Menit!

Sehat! Resep Sandwich Salad Telur ini sudah diulas langsung oleh Ahli Diet Emily Lachtrupp!
Ilustrasi. Resep Sandwich Salad Telur Sehat (Sumber : Pexels/SuzyHazelwood)
Science30 Juni 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 30 Juni 2024, Cek Dulu Yuk Langit Sebelum Keluar Rumah

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 30 Juni 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi - Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 30 Juni 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya. (Sumber : pexels.com/Gabriela Palai)
Sukabumi29 Juni 2024, 23:28 WIB

Warga Dengar Ledakan, Tiang Listrik Ambruk di Cemerlang Sempat Bikin Padam Sukabumi

Ketika peristiwa terjadi, terdengar suara ledakan dibarengi cahaya seperti kilat.
Tiang listrik yang ambruk di Jalan Cemerlang, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Sabtu malam (29/6/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Sukabumi29 Juni 2024, 23:04 WIB

Longsor Masih Tutup Jalan di Jampangtengah Sukabumi, Ruko Ikut Tertimbun

Longsor ini sepanjang 2 hingga 8 meter, lebar 2 sampai 4 meter, dan tinggi 3 meter.
Ruko yang tertimbun longsor di Kampung Nagrog, Desa Bantaragung, Kecamatan Jampangengah, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (29/6/2024) . | Foto: Istimewa
Life29 Juni 2024, 22:30 WIB

Memberi Tanpa Mengharap, 5 Ciri Wanita yang Benar-Benar Tulus Menurut Psikologi

Wanita yang benar-benar tulus akan menunjukkan sikap dan perilaku ini dalam kehidupan sehari-hari.
Ilustrasi - Wanita yang benar-benar tulus dapat dikenali dari ciri-cirinya. (Sumber : Pexels.com/@Mental Health America)