SUKABUMIUPDATE.com - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Sukabumi Reni Rosyida Muthmainnah optimistis tahun ini Pemerintah Kota Sukabumi akan kembali mendapatkan dana corporate social responsibility (CSR) dari Bank Bjb.
"InsyaAllah, kami optimistis tahun ini Pemkot Sukabumi kembali akan memperoleh dana CSR dari Bank Bjb untuk melanjutkan program pembangunan tahun ini," kata Reni kepada awak media pada Selasa, 11 April 2023.
Reni mengungkapkan dana itu akan dimanfaatkan untuk penataan sarana prasarana fasilitas pelayanan publik. Meski begitu, tidak menutup kemungkinan juga untuk kegiatan lainnya. Namun terpenting, sambung Reni, dana CSR harus langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Menurut Reni, tim CSR Kota Sukabumi berharap akan semakin banyak perusahaan atau pihak yang memberikan CSR-nya kepada Pemerintah Kota Sukabumi melalui tim CSR. "Ini akan sangat membantu pemerintah dalam melakukan pembangunan juga membantu warga yang membutuhkan," ujarnya.
(Advertorial)