SUKABUMIUPDATE.com - Bagi sebagian perempuan, mempercantik diri dengan memakai kuteks di kuku akan menambah kepercayaan diri. Begitupun saat menjelang lebaran, biasanya para perempuan menginginkan kukunya terlihat cantik dan berwarna.
Namun, kandungan yang terdapat di dalam kuteks kerap kali membuat perempuan muslim mengurungkan niat untuk dapat memakainya, sebab di dalam kuteks ada kandungan zat yang tidak dapat menyerap air sehingga menghalangi proses berwudhu.
Dilansir dari Cosmetic Info, kuteks (bisa disebut dengan lacquers atau enamels) adalah sebuah lapisan yang diaplikasikan ke kuku untuk menciptakan sebuah tampilan kuku yang cantik. Selain itu, beberapa jenis kuteks juga bisa memperbaiki kondisi kuku yang rusak terkelupas atau kasar.
Kini, berbagai kuteks berlabel halal diciptakan dengan bahan yang membuatnya bisa menyerap air masuk ke pori-pori kuku dan kulit.
Istilah lain dari cat kuku halal ini adalah water permeable atau breathable. kuteks jenis ini tidak akan menghalangi air wudhu yang masuk melalui kuku menuju lapisan kulit.
Tak hanya kualitasnya, bahkan kuteks kuku berlabel halal tetap menarik berbagai kalangan karena kandungannya yang lebih sehat dan aman untuk kesehatan kuku.
1. Zoya Nail Polish
Seluruh produk dari Zoya memang selalu dilabeli halal. Zoya selalu menyertakan sertifikasi halal pada seluruh produk yang dimilikinya, termasuk baru-baru ini Zoya meluncurkan kuteks.
kuteks produksi Zoya ini tidak hanya halal, tetapi juga bebas dari toksin, sehingga dijamin tidak akan merusak pigmen kuku. Kuku Anda akan terjamin kesehatannya dan tidak akan membuat kuku Anda kering atau rapuh.
2. Emina Nail Polish
Brand lokal Emina Nail Polish ini juga sering mengeluarkan produk halal. kuteks yang dikeluarkan Emina Nail Polish memiliki formula yang cepat kering serta menjaga kesehatan kuku agar tetap terlihat cantik.
3. Mazaya Peel-off Nail Polish
Meski jarang terdengar namanya dibandingkan dengan produk kuteks lainnya, produk dari Mazaya ini sudah lumayan dikenal oleh masyarakat luas.
Mazaya adalah brand lokal yang konsen pada produk muslimah. Sesuai namanya, produk kuteks ini bisa dikupas, jadi Anda tidak perlu menggunakan aseton untuk menghapus warna kuteks pada kuku.