SUKABUMIUPDATE.com – Siti Arauvi Alhalima Putri, siswa kelas lima Sekolah Dasar (SD) Negeri V Karang Tengah, Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, diberangkatkan Organization for Industrial and Cultural Advancement (OISCA) sebagai duta Childrens Forest Program, atau duta Lingkungan Hidup ke Jepang, Rabu (18/10/2017).
OISCA sendiri merupakan organisasi International nirlaba yang berpusat di Jepang. Sedikitnya 75 orang peserta dari semua jenjang pendidikan ikut dalam seleksi yang dilakukan OISCA selama seminggu. Hasilnya, Siti Arauvi pun terpilih menjadi duta lingkungan hidup, mewakili Jawa Barat.
BACA JUGA:Â Sumringah, Ratusan Pelajar Kota Sukabumi Ini Dapat Beasiswa ke Perguruan Tinggi
Selain Siti, guru honorer SD Negeri V Karang Tengah, Cibadak, Fera Agusferani, mentornya, juga ikut mendampingi.
Kepala SD Negeri V Karang Tengah, Eli Srimulyani menjelaskan perjalanan melalui ini dirintis selama tiga tahun, setelah sekolahnya mendapat juara tiga tingkat Provinsi Jawa Barat, sebagai sekolah berbudaya lingkungan, pada tahun 2016.
Selanjutnya mengadakan kontrak kerja dengan OISCA Sukabumi Training Centre di Cimenteng, Kecamatan Cikembar. Pihaknya beserta seluruh dewan guru, merasa bangga atas keberhasilan salah satu siswanya yang terpilih menjadi Duta Lingkungan Hidup, mewakili jutaan anak sebayanya di seluruh Indonesia.
â€Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, sehingga anak didik kami bisa berangkat ke Jepang. Dukungan juga diberikan oleh Bapak Bupati Sukabumi, Kepala Dinas pendidikan (Disdik), serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Kami berharap, semoga kedepan bisa diikuti oleh siswa-siswa lainnya,†ujarnya Eli.
Dalam prosesi pemberangkatan Siti Arauvi ke Jepang, dihadiri pula Kepala Unit Pelaksana Tekhnis Dinas (UPTD) Pendidikan Kecamatan Cibadak, Idang mewakili Kepada Disdik Kabupaten Sukabumi, Kepala DLH, orang tua siswa, serta tokoh masyarakat setempat.
Sementara Fera Agusferani, selaku guru kelas sekaligus mentor Siti, menerangkan keberangkatannya ke Jepang, selama 13 Hari sebagai duta lingkungan hidup, dan akan melaksanakan workshop, presentasi, dan unjuk bakat, serta keterampilan, di hadapan siswa sekolah di Jepang.
BACA JUGA:Â Dara Asal Citamiang Kota Sukabumi Ini Gagas Rumah Belajar Teh Iput
Vera menambahkan, bahwa Siti Arauvi, setelah lulus tes tertulis, praktik bakat keterampilan, selanjutnya di karantina di kampus OISKA Kecamatan Cikembar, untuk mendapat pengetahuan dan keterampilan.
â€Mudah-mudahan dengan kegiatan ini dapat memicu siswa, serta sekolah untuk lebih mencintai lingkungannya. Karena lingkungan sebagai pundamental untuk mendidik anak,“ pungkasnya.Â