SUKABUMIUPDATE.com - Beberapa fasilitas di dalam ruko Gaya Ika Cibadak Kabupaten Sukabumi dikeluhkan oleh para penyewa. Kondisinya bangunan komersil milik PT Jaswita Jabar selaku BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) Pemrov Jabar, memprihatinkan.
Kondisi atap yang bocor, sulitnya mendapatkan air bersih, hingga saluran air di toilet yang mampet dikeluhkan para penyewa ruko yang terletak di Jalan Raya Siliwangi No.92 Kel/Kec. Cibadak Kabupaten Sukabumi itu.
Ketua Asosiasi Penyewa Fasilitas PT Jaswita Jabar (ASPAJA), Mochamad Popon menyayangkan bangunan ruko yang merupakan aset Pemprov Jabar tersebut tidak dikelola secara profesional dan baik. Dampaknya penyewa yang mayoritas pedagang memilih menutup tempat usahanya karena merugi.
"Sayang banget aset Pemprov tapi gak diurus dengan benar," kata Popon saat dihubungi Sukabumiupdate.com, Rabu 6 Juni 2021.
Menurut Popon, kondisi fasilitas ruko yang buruk itu membuat rugi pedagang karena biaya uang sewa yang rutin selalu dibayarkan tak sebanding dengan kelayakan fasilitas yang ada. Bahkan secara langsung keluhan fasilitas yang buruk ini disampaikan oleh para konsumen mereka.
"Yang kasihan para pedagang yang sewa. Bahkan ada kedai kopi, salon, dan rumah makan banyak yang tutup gara-gara fasilitas buruk. Sudah sulit gara-gara Pandemi ditambah fasilitas buruk dan akhirnya banyak konsumen atau langganan yang kapok datang," ujarnya.
Bahkan kepada redaksi Sukabumiupdate.com, Popon juga menunjukan bukti foto-foto atap plafon yang bocor di ruko yang disewa untuk dijadikan kantor. "Bahkan pada hari Sabtu kemarin pas hujan deras ada yang jatuh kepeleset gara-gara licin di tangga tepat dibawah atap plafon yang bocor tersebut," jelasnya.
Dia mengaku sudah menyampaikan keluhan ini sejak lama kepada PT Jaswita, namun kekecewaan yang didapat karena tidak ada tindak lanjut yang jelas. "Sudah komplain (sejak) 6 bulan lalu tapi janji besok lagi, besok lagi, gak jelas," kata Popon.
Dengan adanya keluhan ini, Popon berharap kepada Pemprov Jabar segera memperbaiki dan mengelola fasilitas di Ruko tersebut secara baik sehingga bisa memuaskan masyarakat yg jadi konsumen atau penyewa.
"Karena ini (Ruko Gaya Ika Cibadak-red) milik pemerintah, saya minta dikelola dengan baik, ruko ini dimodali dari pajak rakyat," pungkasnya.
Hingga berita ini redaksi sukabumiupdate.com, masih berusaha mengkonfirmasi keluhan para pedagang ini ke PT Jaswita Jabar.