SUKABUMIUPDATE.com - Kota Bogor menjadi satu-satunya wilayah zona merah (tinggi) dalam level peta risiko penyebaran covid-19 Jawa Barat (Jabar). Kabupaten Sukabumi turun menjadi zona kuning (rendah) sementara Kota Sukabumi masih sama berada di zona orange (sedang)
Dalam rilis zona resiko covid-19 hasil evaluasi Dinas Kesehatan Jabar dari tanggal 1 hingga 7 Februari 2021, Kabupaten Sukabumi yang pekan sebelumnya berada di zona orange (skor 1,68) kini turun ke zona kuning (rendah) dengan skor 2,52. Sementara Kota Sukabumi masih berada di zona orange dengan skor 2,13.
Dalam rilis ini, Kota Bogor satu-satunya zona merah covid-19 yang bertahan di Jabar, sebelumnya ada 7 daerah lainnya namun sudah turun ke level lebih aman. Dalam rilis humas Jabar, Gubernur Ridwan Kamil dalam konferensi pers di Makodam III Siliwangi, Senin (8/2/2021) menyebut tingkat kedisiplinan penggunaan masker di Jabar naik menjadi 85,4 persen.
Berita baik lainnya, kata Emil, tingkat keterisian tempat tidur untuk pasien Covid-19 di rumah sakit Jabar sekarang tinggal 63 persen. Di mana sebelumnya tingkat keterisian sempat menyentuh angka 80 persen.
Peta level zona risiko penyebaran covid-19 Jabar
BACA JUGA: Update 8/2: Positif Corona, 18 Warga Kab Sukabumi Dirawat! 3 Nakes
Ia juga menegaskan adanya ketidakakuratan data Kementerian Kesehatan dengan daerah. Ridwan Kamil mencontohkan beberapa hari kemarin ada rilis di mana penambahan kasus di Jabar per hari mencapai 3.000, namun, 2.000-an kasus tersebut merupakan data lama yang baru dipublikasikan Kemenkes.
"Janji dari Kemenkes pertengahan Februari perbedaan data ini akan selesai, Sehingga yang dilaporkan adalah benar-benar kasus harian dari laboratorium," katanya.
Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.