SUKABUMIUPDATE.com - Pemilihan kepala daerah (Pilkada) secara serentak yang digelar tahun ini merupakan pengalaman baru, sebab dilaksanakan di tengah pandemi coronavirus disease (Covid-19).
Ketua Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa 1 DPP Partai Golkar, MQ Iswara, mengatakan, Pilkada di tengah pandemi ini merupakan tantangan tersendiri. Salah satunya adalah soal tingkat partisipasi pemilih untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS).
"Calon pemilih saat ini dalam kondisi khawatir terpapar jika berangkat ke TPS. Oleh sebab itu, perlu ada jaminan keamanan saat berada di TPS," ujar Iswara di sela-sela kegiatan Pendidikan Politik dan Strategi Pemenangan Pemilu di Kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Cianjur, Rabu (11/11/2020).
BACA JUGA: KPU Cianjur Tetapkan DPT Pilkada Sebanyak 1.631.564 Pemilih
Iswara menekankan bahwa kader Partai Golkar harus bisa meyakinkan calon pemilih bahwa pemerintah dan penyelenggara Pilkada menjamin keamanan calon pemilih dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat di seluruh TPS.
"Tantangan itu harus dijawab oleh kader partai dengan bekerja keras mendatangi calon pemilih yang potensial memilih pasangan calon, khususnya yang diusung Partai Golkar," kata Iswara.
Iswara menegaskan, jika kader dan pengurus Partai Golkar di setiap kabupaten/kota yang menggelar Pilkada tidak kreatif, maka target pemenangan, khususnya di Jawa Barat, tidak akan tercapai.
"Target kami minimal memenangkan 5 daerah dari 8 kabupaten/kota yang menggelar pilkada di Jawa Barat," tegas Iswara.