SUKABUMIUPDATE.com - Dalam rangka mengurangi dampak sosial akibat wabah Covid-19 yang terjadi di Jawa Barat, Kompi 3 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jabar mendirikan Dapur Umum Lapangan Brimob dan membagikan nasi kotak serta nasker gratis kepada warga.
BACA JUGA: Sat Brimob Batalyon B Pelopor Masak untuk Dibagi ke Tukang Ojek Hingga Kuli Panggul di Cianjur
Pembagian nasi kotak dan masker gratis ini dilakukan untuk warga yang terdampak langsung Covid-19 di wilayah Kabupaten Cianjur, khususnya di Kecamatan Cipanas, Senin (11/5/2020).
Kegiatan ini dipimpin langsung Komandan Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jabar, AKBP Sarly Sollu, didampingi Komandan Kompi 3 Iptu Apep Yusup Maolana. Kegiatan ini melibatkan seluruh jajaran anggota Kompi 3 Batalyon B Pelopor Cipanas.
BACA JUGA: Perangi Covid-19 Yon B Pelopor Satbrimob Buat Kendaraan Penyemprot Disinfektan
Sarly Sollu menuturkan, kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan sesuai arahan Komandan Satuan Brimob Polda Jabar, Kombes Asep Saepudin, untuk membantu meringankan warga yang terkena dampak langsung Covid-19. Menurut Sarly, kegiatan ini sebagai bentuk bakti Brimob Polda Jabar untuk warga.
"Brimob akan selalu hadir di tengah-tengah warga yang sedang dilanda pandemi Covid-19 sebagai perwakilan negara untuk selalu mengayomi, melindungi, dan melayani warga," ujar Sarly kepada wartawan, Senin (11/5/2020).
BACA JUGA: Dapur Brimob Jabar, 1.500 Nasi Bungkus Per Hari untuk Korban Gempa Kalapanunggal Sukabumi
Adapun sasaran penerima bakti sosial pembagian nasi kotak dan masker gratis ini adalah fakir miskin dan pekerja tidak tetap seperti tukang parkir, pedagang asongan, dan lain-lain yang terdampak langsung Covid-19.
"Kami sengaja menggelar bakti sosial ini untuk membantu meringankan beban perekonomian warga akibat dampak pandemi Covid-19," tutur Sarly.