SUKABUMIUPDATE.com - Penyemprotan disinfektan dan pembagian masker yang dilakukan anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Hendar Darsono berlanjut ke Kampung Ciseureuh, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Rabu (8/4/2020).
Sama seperti yang dilaksanakan di desa lainnya, penyemprotan dibantu jajaran DPC Partai Demokrat serta masyarakat. Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Agung Nugraha juga ikut terlibat dalam kegiatan tersebut.
BACA JUGA: Bantu Warga Terdampak Covid-19, Anggota DPRD Jabar Bagikan Sembako di Cibolang Sukabumi
Hendar beserta tim dan masyarakat keluar masuk gang melakukan penyemprotan. Sasarannya lingkungan rumah warga hingga mushola dan masjid.
"Penyemprotan disinfektan merupakan salah satu upaya mencegah penyebaran Covid-19 atau virus Corona dan kegiatan tersebut akan rutin dilaksanakan," ujar Hendar.
Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Hendar Darsono memantau penyemprotan disinfektan di Kampung Ciseureuh, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Rabu (8/4/2020).
BACA JUGA: Anggota DPRD Jabar Semprotkan Disinfektan, Sasarannya Sekolah dan Ponpes di Sukaraja Sukabumi
Menurut Hendar, penyemprotan sudah dilaksanakan di 11 desa termasuk Desa Sukaresmi. Selama dilaksanakan, sebanyak 2.500 masker dibagikan kepada masyarakat.
Hendar juga mengajak masyarakat melakukan penyemprotan secara mandiri di lingkungan rumah masing-masing. Disamping itu Hendar berharap masyarakat menjaga kebersihan dan mengikuti imbauan pemerintah.
"Kami juga mengajak agar masyarakat berperilaku hidup bersih (PHBS) rajin mencuci tangan dan memakai masker kalau keluar rumah," terang Hendar.