Agenda DPRD Jabar: Jaenudin Sosialisasikan Perda Pembangunan Ketahanan Keluarga

Sukabumiupdate.com
Sabtu 26 Apr 2025, 14:03 WIB
Anggota DPRD Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Perda Nomor 9 Tahun 2014 di Aula King Raos Kampung Cibolang RT 36/08 Desa Cibatu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (26/4/2025). | Foto: Istimewa

Anggota DPRD Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Perda Nomor 9 Tahun 2014 di Aula King Raos Kampung Cibolang RT 36/08 Desa Cibatu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (26/4/2025). | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota DPRD Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 9 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pembangunan Ketahanan Keluarga di Aula King Raos Kampung Cibolang RT 36/08 Desa Cibatu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (26/4/2025).

Dalam pemaparannya, Jaenudin menekankan Perda ini lahir dari kebutuhan konkret masyarakat, serta dilandasi oleh berbagai payung hukum nasional seperti UU Nomor 23 Tahun 2022 tentang Perlindungan Anak, UU Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah Tangga, dan UU Nomor 52 Tahun 2009 tentang Pembangunan Kependudukan dan Keluarga Sejahtera.

Tak hanya itu, ia juga menyoroti kasus KDRT yang menurutnya berakar dari persoalan di dalam keluarga itu sendiri.

Baca Juga: Sosialisasi Perda Jabar No 5 Tahun 2023 di Sukabumi, Dewan Jaenudin Tekankan Hak Pekerja Rentan

“Ini seperti pisau bermata dua. Tapi itu semua akan coba selalu kita sosialisasikan, akan selalu mengedukasi masyarakat bahwa ketika kesadaran bersama terbentuk, terwujud, insyaallah dengan ketahanan keluarga ini semua akan terbentengi,” ujarnya.

Oleh karena itu, Dalam paparan Kang Jaenudin, sapaan akrabnya, juga menegaskan tidak akan berhenti menyuarakan pentingnya ketahanan keluarga karena hal ini merupakan dasar dari semua ketahanan sosial yang lebih luas.

“Ini semua akan terus diperjuangkan dan saya tidak akan pernah berhenti untuk bicara tentang juga ketahanan keluarga ini, juga berhubungan dengan kesehatan keluarga,” ucapnya. (ADV)

Berita Terkait
Berita Terkini