A Yamin Dukung Langkah Tegas Gubernur Jabar Tertibkan Premanisme dan Pungli Jalanan

Sukabumiupdate.com
Sabtu 19 Apr 2025, 14:26 WIB
Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat A Yamin. | Foto: SU/Turangga Anom

Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat A Yamin. | Foto: SU/Turangga Anom

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat, A Yamin, mendukung penuh terhadap berbagai gebrakan dan manuver yang dilakukan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dalam beberapa waktu terakhir. Menurutnya, langkah-langkah yang diambil gubernur dinilai sangat positif dan memberikan dampak baik bagi masyarakat.

“Saya sangat mendukung. Itu sangat baik dan positif. Pasti setiap pimpinan itu kan ada yang baiknya dan ada kelemahannya, tapi dalam program ini saya sangat mendukung. Karena dari ditertibkannya premanisme memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat. Kemudian dari pungutan-pungutan yang sifatnya sumbangan di jalan raya itu kan dari sisi keamanannya kurang bagus, keselamatannya, etikanya. Masih ada cara yang lebih baiklah. Kurang menghargai menurut saya, merendahkan kita sendiri bila dengan cara seperti itu,” ujar Yamin kepada sukabumiupdate.com, Kamis (17/4/2025).

Ia juga menyoroti pentingnya membangun kembali budaya etika dan harga diri dalam kehidupan bermasyarakat, termasuk dalam aktivitas sosial seperti penggalangan dana.

Baca Juga: Dewan Jabar A Yamin Dukung Penindakan Tegas Oknum Guru Pelaku Pelecehan di Sukabumi

“Saya mendukung sekali. Ini juga supaya menaikkan toleransi sosial kita di masyarakat. Kan kalau dibiarkan itu juga nanti kebablasan, seolah-olah dengan cara seperti itu dinilai sebagai cara yang sah dan halal. Ya halal, tapi kan kurang beretikalah. Harus meningkatkan derajat harga diri agama kita,” kata dia.

Lebih lanjut, politisi asal daerah pemilihan (dapil) Sukabumi ini berharap adanya perubahan signifikan di bawah kepemimpinan kepala daerah yang baru, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten. Ia menekankan pentingnya menekan angka pengangguran dan menciptakan iklim investasi yang kondusif.

“Saya harap kepada masyarakat Sukabumi, terutama saya dari dapil Sukabumi ya, dengan kepemimpinan sekarang – bupati baru, gubernur baru – semakin ada perubahan yang lebih baik secara umum. Lebih menekankan ekonomi dan menekan angka pengangguran. Saya sudah merasakan dari informasi-informasi bahwa pemutusan PHK itu hari ini bertambah sehingga angka pengangguran naik,” ungkapnya.

“Saya mengharapkan juga iklim investasi di Sukabumi jangan terlalu banyak gangguan. Karena investasi pengusaha itu meringankan masyarakat ketika masyarakat bekerja. Saya dengar ada beberapa kegiatan usaha yang akan masuk ke Sukabumi di tahun-tahun ini. Semoga dukungan masyarakatnya full. Yang penting ketika investor itu tidak tertib, maka oleh kita segera ditertibkan,” kata A Yamin. (ADV)

Berita Terkait
Berita Terkini