2 Korban Tewas Terbakar dalam Laka Maut GT Ciawi Teridentifikasi Warga Sukabumi

Jumat 14 Februari 2025, 23:07 WIB
Kondisi GT Ciawi 2 usai kecelakaan maut truk galon pada Selasa (5/2/2025). Foto: Dok. Polresta Bogor Kota

Kondisi GT Ciawi 2 usai kecelakaan maut truk galon pada Selasa (5/2/2025). Foto: Dok. Polresta Bogor Kota

SUKABUMIUPDATE.com - Dua korban kecelakaan maut yang tewas dengan kondisi hangus terbakar di Gerbang Tol (GT) Ciawi 2, Kota Bogor, berhasil diidentifikasi. Identitas kedua korban, yaitu, Ahmad Taufik (40 tahun) dan Jamaludin (51 tahun), warga Kabupaten Sukabumi.

Sebelumnya, dua korban ini identitasnya belum terungkap karena ditemukan dengan kondisi luka bakar 100 persen. Sehingga polisi melalui Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jawa Barat melakukan identifikasi dengan pemeriksaan DNA.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan, pengungkapan identitas dua jenazah korban laka maut GT Ciawi itu berdasarkan hasil perbandingan sampel jaringan DNA kedua korban dengan DNA pembanding dari anak kandung mereka di lab DNA Pusdokkes Polri.

"Dengan hasil sebagai berikut yakni jenazah nomor PM 022/DVI-Ciawi/007, cocok dengan data antemortem nomor 08, teridentifikasi sebagai Tuan Ahmad Taufik, laki-laki, usia 40 tahun. Alamat Kampung Pasir Bitung RT 5 RW 2. Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. Teridentifikasi berdasarkan tes DNA,” kata Jules dalam keterangannya kepada sukabumiupdate.com, Jumat (14/2/2025).

Baca Juga: Warga Sukabumi, Sopir Truk Galon Jadi Tersangka Kecelaakan Maut di Gerbang Tol Ciawi

Adapun jenazah kedua, teridentifikasi sebagai Jamaludin (51 tahun). Dia beralamat di Kampung Samelang, RT 01 RW 05 Desa Mekarmukti, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi. “Teridentifikasi berdasarkan tes DNA,” imbuhnya.

Jules memastikan kedua jenazah yang berada di RSUD Ciawi Bogor akan diserahkan kepada keluarga korban malam ini.

Sementara itu, pihak keluarga kedua korban dikabarkan sudah berangkat ke RSUD Ciawi untuk memastikan proses pemulangan jenazah berjalan lancar. Kabar itu disampaikan oleh pemerintah desa tempat kedua korban tinggal.

"Kami sangat berduka atas kejadian ini. Pihak desa akan membantu keluarga dalam proses pemulangan jenazah Jamaludin hingga ke rumah duka," ujar Perangkat Desa Mekarmukti, Nandang Ali Rustaman.

Senada, Kepala Desa Pabuaran, Dede Hidayat juga memastikan pihaknya bersama Forkopimcam setempat telah menyiapkan penyambutan dan prosesi pemakaman untuk jenazah warganya.

"Benar jenazah atas nama Ahmad Taufik sudah teridentifikasi. Jenazah akan segera dibawa ke rumah duka. Kami bersama Forkopimcam juga telah menyiapkan penyambutan dan prosesi pemakaman," tuturnya.

Dengan begitu, semua korban tewas yang berjumlah 8 orang dalam kecelakaan maut di GT Ciawi 2 yang melibatkan truk galon pada Selasa 4 Februari 2025 pukul 23.30 WIB telah teridentifikasi semua.

Selain 2 jenazah di atas, berikut identitas 6 korban tewas lainnya yang telah lebih dulu teridentifikasi:

1. Budiman, laki-laki (45), alamat Kampung Cipetir, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.
2. Yana Mulyana, laki-laki (42), alamat Kampung Sukasirna, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi.
3. Asep Fadilah, laki-laki (40), alamat Desa Cidadap, Kecamatan Cidadap, Kabupaten Sukabumi.
4. Supardi, laki-laki (39), alamat desa Cidadap, kecamatan Cidadap, Kabupaten sukabumi.
5. Vika Agustina, perempuan (16), alamat Kampung Rasamala, Kabupaten Cianjur.
6. Rahmat Gunawan, laki-laki (53), alamat Kampung Rancamuning, Kelurahan Padangsenang, Kecamatan Cidadap, Kabupaten Sukabumi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat15 Februari 2025, 13:00 WIB

Minuman Sehat dari Bonteng, Ini 9 Manfaat Infused Water Mentimun untuk Kesehatan!

Minum Infused Water Mentimun secara rutin memiliki banyak manfaat kesehatan yang luar biasa.
Minuman Sehat dari Bonteng, Ini Sederet Manfaat Infused Water Mentimun untuk Kesehatan! (Sumber : Freepik/@freepik)
Food & Travel15 Februari 2025, 12:00 WIB

Pesona Wisata Curug Sawer Manglid Cidahu vs Curug Sawer Situgunung Sukabumi

Serupa Tapi Tak Sama, Yuk Intip Pesona Wisata Curug Sawer Cidahu dan Curug Sawer Situgunung Sukabumi!
Wisata Air Terjun Sukabumi: Curug Sawer Manglid Cidahu (kiri) vs Curug Sawer Situ Gunung (kanan). Ist
Sukabumi15 Februari 2025, 11:27 WIB

Polisi Jelaskan Kronologi Penangkapan Maling Motor di Ciracap Sukabumi

Kejadian ditangkapnya terduga pelaku berawal saat korban menghubungi saksi.
(Ilustrasi) Salah satu terduga pelaku curanmor di Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, ditangkap. | Foto: Pixabay
Sehat15 Februari 2025, 11:15 WIB

Hati-Hati! Zoonosis Kucing yang Bisa Menular ke Manusia

Kucing adalah hewan peliharaan yang sangat digemari banyak orang karena sifatnya yang lucu dan menggemaskan. Namun, selain memberikan kebahagiaan, kucing juga dapat membawa risiko kesehatan, terutama terkait dengan penyakit zoonosis.
Hewan Peliharaan, Zoonosis Kucing yang Bisa Menular ke Manusia (Sumber : Freepik)
Bola15 Februari 2025, 11:00 WIB

Prediksi Madura United vs Dewa United di BRI Liga 1: H2H dan Susunan Pemain

Laga Madura United vs Dewa United akan berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu, 15 Februari 2025 mulai pukul 15.30 WIB.
Madura United vs Dewa United. Foto: IG/@maduraunited.fc/@dewaunitedfc
Arena15 Februari 2025, 10:51 WIB

Cek Daftar Juaranya! Turnamen ASN E-sport Mobile Legends Pemkot Sukabumi

Turnamen ini diikuti oleh 35 tim yang berasal dari berbagai perangkat daerah.
Tim BPKPD Kota Sukabumi menjuarai Turnamen ASN E-sport Mobile Legends pada 13 Februari 2025 di Gedung Juang 45. | Foto: Website Kota Sukabumi
Sukabumi15 Februari 2025, 10:31 WIB

Sukabumi Darurat Pencabulan! 5 Pelaku Orang Dekat Ditangkap, Korban Masih di Bawah Umur

Kasus ini menjadi peringatan bagi semua pihak.
Para pelaku dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolres Sukabumi pada Jumat, 14 Februari 2025. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Life15 Februari 2025, 10:00 WIB

10 Ciri Orang Cerdas Secara Emosional, Apa Kamu Termasuk?

Orang cerdas secara emosional mampu memahami dan merespons emosi orang lain dengan baik.
Ilustrasi. Ciri Orang Cerdas Secara Emosional (Sumber : Freepik/@azerbaijan_stockers)
Sukabumi15 Februari 2025, 09:52 WIB

Dua Korban Terakhir Dimakamkan, 7 Warga Sukabumi Tewas dalam Kecelakaan di Gerbang Tol Ciawi

Enam korban telah teridentifikasi lebih dulu.
Makam Jamaludin (51 tahun) di TPU Cipiring, Desa Tamanjaya, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (15/2/2025). | Foto: Istimewa
Entertainment15 Februari 2025, 09:33 WIB

Jisoo BLACKPINK Comeback dengan Lagu ‘Earthquake’, Resmi Perkenalkan Album Mini ‘AMORTAGE’

Setelah sekian lama ditunggu, BLINKs akhirnya bisa bernapas lega karena Jisoo BLACKPINK kembali dengan proyek solo terbarunya. Pada Jumat (14/2/2025), Jisoo resmi merilis lagu bertajuk Earthquake.
Jisoo BLACKPINK kembali dengan proyek solo terbarunya. Pada Jumat (14/2/2025), Jisoo resmi merilis lagu bertajuk Earthquake (Sumber : Twitter/@jisogallery)